Title
Now showing items 41-80 of 128
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI, STRESS KERJA DAN KONFLIK KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR PELAYANAN KEKAYAAN NEGARA DAN LELANG MEDAN
Pramesti, Sahvira Cahya () 2019Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada pengaruh budaya organisasi, stres kerja dan konflik kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Medan baik secara parsial maupun secara simultan. Jenis penelitian ini adalah penelitian penelitian asosiatif yang bersifat kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah karyawan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang Medan yang berjumlah 48 orang dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 48 orang dengan menggunakan metode sampel jenuh. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya organisasi berpengaruh secara nyata terhadap kinerja pegawai. Stress kerja tidak berpengaruh secara nyata terhadap kinerja pegawai. Konflik kerja tidak berpengaruh secara nyata terhadap kinerja pegawai. Budaya organisasi, stress kerja dan konflik kerja mempunyai hubungan yang signifikan secara simultan terhadap kinerja pegawai. Kata kunci : Budaya Organisasi, Stress Kerja, Konflik Kerja, Kinerja Pegawai
PENGARUH DISIPLIN KERJA DAN EFIKASI DIRI TERHADAP PRESTASI KERJA YANG DI MODERASI OLEH MOTIVASI KERJA PADA DINAS PERINDUSTRIAN DAN PERDAGANGAN PROVINSI SUMATERA UTARA
Aya Shofia () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Disiplin Kerja dan Efikasi Diri terhadap Prestasi Kerja dengan Motivasi Kerja sebagai variabel moderating pada Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Sumatera Utara. Penelitian ini menggunakan smartpls 4 sebagai alat analisis untuk menentukan variabel yang diteliti serta menjustifikasi seberapa signifikan pengaruh variabel independen dengan dependen memperkuat atau memperlemah. Dalam penelitian ini menggunakan Structural Equation Modeling (SEM) dengan metode Partial Least Square (PLS) . Dalam penelitian ini seluruh populasi yang menjadi sampel, yaitu 155 orang pegawai pada dinas perindustrian dan perdagangan provinsi sumatera utara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja. Efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap prestasi kerja. Motivasi Kerja berpengaruh secara positif signifikan terhadap prestasi kerja, motivasi kerja negatif tidak signifikan memoderasi efikasi diri terhadap prestasi kerja, Motivasi kerja positif signifikan memoderasi disiplin kerja terhadap prestasi kerja. Kata Kunci : Disiplin Kerja, Efikasi Diri, Prestasi Kerja, Motivasi Kerja
PENGARUH DISIPLIN KERJA, LEADER MEMBER EXCHANGE DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA DI RUMAH SAKIT MITRA MEDIKA MEDAN
AFRIZAL SYAPUTRA () 2022Penelitian ini merupakan penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi pada penelitian ini sebanyak 400 responden dan sampel sebanyak 80 responden. Teknik penentuan sampel menggunakan rumus slovin. Responden bera sal dari Rumah Sakit Mitra Medika Medan. Data diperoleh dengan menggunakan angket. Data dianalisis menggunakan teknik analisis Regresi Linear Berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja. Besarnya kontribusi disiplin kerja dalam mempengaruhi produktivitas kerja adalah sebesar 0,427. Artinya bahwa disiplin kerja sangat penting karena akan dapat meningkatkan produktivitas kerja sebesar 42,70%. Leader member exchange berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja. Besarnya kontribusi leader member exchange dalam mempengaruhi produktivitas kerja adalah sebesar 0,151. Artinya bahwa leader member exchange sangat penting karena akan dapat meningkatkan produktivitas kerja sebesar 15,10%. Motivasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja. Besarnya kontribusi motivasi kerja dalam mempengaruhi produktivitas kerja adalah sebesar 0,333. Artinya bahwa motivasi kerja sangat penting karena akan dapat meningkatkan produktivitas kerja sebesar 33,30%.
PENGARUH EFIKASI DIRI DAN KETERIKATAN KARYAWAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN POWER DISTANCE SEBAGAI VARIABEL MODERATING PADA PDAM TIRTANADI CABANG MEDAN
Hijrianty, Erwina Anugrah () 2019Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah efikasi diri dan keterikatan karyawan berpengaruh terhadap kinerja karyawan pada PDAM Tirtanadi Cabang Medan secara parsial dan untuk mengetahui apakah power distance memoderasi pengaruh efikasi diri dan keterikatan karyawan terhadap kinerja karyawan pada PDAM Tirtanadi Cabang Medan. Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah karyawan PDAM Tirtanadi Cabang Medan yang berjumlah 149 orang dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 149 orang dengan menggunakan teknik penelitian populasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah regresi dan MRA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa efikasi diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Keterikatan karyawan tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan. Power distance memperkuat hubungan antara efikasi diri dengan kinerja karyawan pada PDAM Tirtanadi Cabang Medan. Power distance memperkuat hubungan antara keterikatan karyawan dengan kinerja karyawan pada PDAM Tirtanadi Cabang Medan. Kata kunci : Efikasi Diri, Keterikatan Karyawan, Kinerja Karyawan dan Power Distance
PENGARUH EMPLOYEE ENGAGEMENT, QUALITY OF WORK LIFE, DAN KEPERCAYAAN PADA PIMPINAN TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOUR PADA PT ASURANSI JIWASRAYA (PERSERO) MEDAN
Nasution, Boris Stevan D () 2019Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Employee Engagement, Quality of Work Life, dan Kepercayaan pada pimpinan terhadap Organizational Citizenship Behaviour pada PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh karyawan yang bekerja di PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan yang berjumlah 140 orang dengan sampel yang diambil 100 orang. Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini adalah kuesioner dan wawancara. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Berdasarkan hasil yang diperoleh maka H1 diterima untuk variabel Employee Engagement dengan alpha 1%. Dengan demikian, secara parsial bahwa variabel Employee Engagement berpengaruh signifikan terhadap Organizational Citizenship Behaviour pada PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan. Berdasarkan hasil yang diperoleh maka H2 ditolak untuk variabel Quality of Work Life. Dengan demikian, secara parsial bahwa variabel Quality of Work Life tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap Organizational Citizenship Behaviour pada PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan. Berdasarkan hasil yang diperoleh maka H3 ditolak untuk variabel Kepercayaan pada Pimpinan. Dengan demikian, secara parsial bahwa variabel Kepercayaan pada pimpinan tidak memiliki pengaruh signifikan terhadap Organizational Citizenship Behaviour pada PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan. Dapat disimpulkan bahwa H4 secara simultan Employee Engagement, Quality of Work Life, dan Kepercayaan pada Pimpinan tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap Organizational Citizenship Behaviour pada PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) Medan. Untuk hasil Koefisien Determinasi (R), diperoleh nilai 0,243 (24%). Artinya, Koefisien Reliabilitas terhadap hasil Uji Regresi ini termasuk kedalam kategori rendah, yaitu berkisar diantara 0,20-0,399. Kata Kunci : Employee Engagement, Quality of Work Life, Kepercayaan pada Pimpinan, Organizational Citizenship Behaviour
PENGARUH ETOS KERJA, KOMITMEN ORGANISASI DAN EMPLOYEE ENGAGEMENT TERHADAP KINERJA (STUDI PADA PEGAWAI SAMSAT MEDAN SELATAN)
Baharsyah, Hakhiky () 2019Penelitian ini dilandaskan pada pemikiran bahwa evaluasi kinerja pegawai memegang peranan penting dalam meningkatkan mutu pelayanan publik. Untuk meningkatkan kinerja pegawai perlu dianalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja tersebut. Oleh karenanya penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh etos kerja, komitmen organisasi dan employee engagement terhadap kinerja (studi pada pegawai SAMSAT Medan Selatan). Teori yang digunakan untuk menganalisis permasalahan tersebut adalah tentang etos kerja, komitmen organisasi, employee engagement dan kinerja. Penelitian ini dilakukan di SAMSAT Medan Selatan yaitu seluruh pegawai yang berjumlah 72 orang. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Analisa data menggunakan asumsi klasik dan persamaan regresi berganda. Hasil penelitian yang diperoleh dan sekaligus menjadi kesimpulan penelitian ini antara lain secara parsial dan simultan etos kerja, komitmen organisasi dan employee engagement berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai. Oleh karenanya untuk meningkatkan kinerja pegawai, maka SAMSAT Medan Selatan perlu mengadakan pembaharuan aplikasi pengolahan data yang dibutuhkan oleh pegawai. Hal ini agar mempermudah sekaligus mengefisiensikan pekerjaan pegawai dalam melayani masyarakat. Kata Kunci : Etos Kerja, Komitmen Organisasi, Employee Engagement dan Kinerja
PENGARUH IKLIM ORGANISASI DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR MELALUI KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA PT. BERJAYA GROUP
Siregar, Nidya Mintaito () 2022Penelitian ini bertujuan untuk apakah Iklim organisasi dan Budaya organisasi berpengaruh terhadap Organizational citizenship behavior dengan komitmen organisasi sebagai variabel mediasi pada PT Berjaya Group. Teknik analisis yang digunakan adalah path analysis sebagai alat analisis untuk menentukan arah variabel yang diteliti serta menjustifikasi seberapa signifikan pengaruh variabel independen dengan variabel dependen baik secara langsung maupun tidak langsung melalui variabel mediasi. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 184 orang dan yang dijadikan sampel 126 dengan menggunakan metode sampling jenuh yaitu sampel yang juga mewakili jumlah populasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Iklim organisasi berpengaruh signifikan terhadap Komitmen organisasi, Budaya organisasiberpengaruh signifikan terhadap Komitmen organisasi, Iklim organisasi berpengaruh signifikan terhadap Organizational citizenship behavior, Budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap Organizational citizenship behavior, Komitmen Organisasitidak dapat memediasi pengaruh Iklim organisasi terhadap Organizational citizenship behavior, Komitmen organisasi tidak dapat memediasi pengaruh Budaya organisasi terhadap Organizational citizenship behavior .
PENGARUH INOVASI TERHADAP KEBERHASILAN USAHA PADA UMKM PENGRAJIN TENUN ULOS DI KECAMATAN TARUTUNG
NANA KHAIRANI () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh inovasi berpengaruh terhadap keberhasilan Usaha, Jenis penelitian ini adalah kuantitatif, populasi penelitian yaitu seluruh penenun yang ada di Kecamatan Tarutung, jumlah populasi dalam penelitian ini tidak diketahui secara pastik jumlahnya, sehingga diterapkan teknik pengambilan sampel penelitian dari menerapkan teknik cluster random sampling yakni, UMKM pengrajin tenun ulos yang berada di 5 Kecamatan di Tarutung, dengan masing-masing Kecamatan adalah 20 UKM sehingga jumlah keseluruhan 100 UKM sebagai sampel. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan MRA (Moderated Regression Analysis). Hasil penelitian menunjukkan bahwa inovasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap keberhasilan usaha pada UMKM pengrajin tenun ulos di kecamatan tarutung.
PENGARUH INTERNET MARKETING TERHADAP PEMBENTUKAN WORD OF MOUTH DAN EFEKTIVITAS IKLAN DALAM MENINGKATKAN BRAND AWARENESS
Zara Zettira () 2022Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh internet marketing terhadap wordh of mouth, pengaruh internet marketing terhadap efektivitas iklan, pengaruh wordh of mouth terhadap brand awareness, pengaruh efektivitas iklan terhadap brand awareness, pengaruh internet marketing terhadap brand awareness, pengaruh internet marketing terhadap brand awareness melalui wordh of mouth dan pengaruh internet marketing terhadap brand awareness melalui efektivitas iklan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 110 orang dan semuanya dijadikan sampel dengan menggunakan sampel jenuh. Teknik analisis yang digunakan adalah path analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa internet marketing berpengaruh signifikan terhadap word of mouth, internet marketing tidak berpengaruh terhadap efektivitas iklan, internet marketing tidak berpengaruh terhadap brand awareness, word of mouth tidak berpengaruh terhadap brand awareness, efektivitas iklan berpengaruh terhadap brand awareness, tidak terdapat pengaruh signifikan internet marketing terhadap brand awareness melalui word of mouth dan tidak terdapat pengaruh signifikan internet marketing terhadap brand awareness melalui efektivitas iklan pada media sosial Instagram Energen Indonesia
PENGARUH KAPABILITAS RELASI TERHADAP PENCIPTAAN NILAI DAN KINERJA PEMASARAN DENGAN KAPABILITAS PEMASARAN DINAMIS SEBAGAI VARIABEL MODERASI STUDI PADA USAHA BRAND CLOTING DI KOTA MEDAN
Hutagalung, Syopwan Al Rasid () 2022Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui Kapabilitas Relasi, terhadap penciptaan nilai dan kinerja pemasaran dengan kapabilitas pemasaran dinamis sebagai variabel moderasi (studi penelitian owner brand clothing di kota Medan).Desain penelitian analisis regresi linier berganda moderasi digunakan sebagai alat analisis untuk mengetahui bagaimana pengaruh antara variabel independen dan dependen dengan dimoderasi oleh variabel moderasi.Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif.Populasi dan sampel yang ada pada penelitian ini, yaitu untuk owner brand clothing yang berada di kota medan dengan sampel 101 responden owner brand clothing di kota Medan. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kapabilitas relasi memiliki pengaruh signifikan terhadap minat penciptaan nilai dan kinerja pemasaran,.Untuk variabel kapabilitas pemasaran yang berperan sebagai variabel moderasi, dalam penelitian ini variabel kapabilitas pemasaran dinamis tidak mampu memoderasi secara positif antara variabel kapabilitas relasi terhadap penciptaan nilai dan kinerja pemasaran
PENGARUH KEMAMPUAN WIRAUSAHA, PELUANG USAHA DAN TINGKAT PENDIDIKAN TERHADAP PENDAPATAN UKM SEKTOR KULINER DI KECAMATAN MEDAN JOHOR
MARLIN SIANIPAR () 2022Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pcngaruh kemampuan wirausaha berpcngaruh tcrhadap pendapetan UKM sektor kuliner, untuk mengetahui pcngaruh peluang usaha tcrhadap pendapetan UKM sektor kuliner, untuk mengetahui pcngaruh tinbgkat pendidikan tcrhadap pendapetan UKM sektor kuliner dan untuk mengetahui pcngaruh kemampuan wirausaha, peluang usaha dan tingkat pendidikan tcrhadap pendapetan UKM sektor kuliner di Kecamatan Medan Johor. Jumlah populasi dalem penclitian ini adalah berjumlah 48 orang, dan semuanya dijadikan sampel dcngan teknik pengambilan sampel jenuh. Teknik analisis ynag digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penclitian menunjukkan bahwa kemampuan wirausaha berpcngaruh positif dan signifikan tcrhadap pendapetan UKM Sektor Kuliner, peluang usaha berpcngaruh positif dan signifikan tcrhadap pendapetan UKM Sektor Kuliner. Tingkat pendidikan berpcngaruh negatif dan tidak signifikan tcrhadap pendapetan UKM Sektor Kuliner. Kata kunci : Kemampuan Wirausaha, Peluang Usaha, Tingkat Pendidikan, Pendapetan UKM Sektor Kuliner
Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kualitas Laba Dengan Manajemen Laba Sebagai Variabel Intervening Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021
Dian Nesti Lestari Hulu () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan ukuran perusahaan terhadap manajemen laba secara parsial. Untuk mengetahui pengaruh manajemen laba memediasi pengaruh kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan ukuran perusahaan terhadap kualitas laba secara parsial. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 195 dengan sampel sebanyak 105 pengamatan data. Teknik analisis yang digunakan adalah path analisys. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemilikan manajerial tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba, kepemilikan institusional positif signifikan berpengaruh terhadap kualitas laba, ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap kualitas laba, manajemen laba tidak berpengaruh terhadap kualitas laba, kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap manajemen laba, manajemen laba tidak memediasi hubungan antara kepemilikan manajerial terhadap kualitas laba, manajemen laba tidak memediasi hubungan antara kepemilikan institusional terhadap kualitas laba dan manajemen laba tidak memediasi hubungan antara ukuran perusahaan terhadap kualitas laba pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017- 2021. Kata Kunci : Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Ukuran Perusahaan, Kualitas Laba, Manajemen Laba
PENGARUH KEPEMIMPINAN AMBIDEXTROUS TERHADAP PERILAKU KERJA INOVATIF DENGAN KOMITMEN BERKELANJUTAN SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA PT. SOCFIN INDONESIA MEDAN
Rahma Fadhila () 2023Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kepemimpinan ambidextrous terhadap perilaku kerja inovatif dengan komitmen berkelanjutan sebagai variabel mediasi pada PT. Socfin Indonesia Medan. Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 135 orang dengan jumlah sampel sebanyak 101 orang. Metode pengambilan sampel adalah proportionate stratified random sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah partial least square (PLS) dengan menggunakan alat bantu Smartpls versi 3. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel kepemimpinan ambidextrous berpengaruh positif dan signifikan terhadap perilaku kerja inovatif. kepemimpinan ambidextrous berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen berkelanjutan. Komitmen berkelanjutan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap perilaku kerja inovatif. Variabel komitmen berkelanjutan tidak mampu memediasi pengaruh kepemimpinan ambidextrous terhadap perilaku kerja inovatif. Kata Kunci : Kepemimpinan Ambidextrous, Komitmen Berkelanjutan, Perilaku Kerja Inovatif
PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR YANG DIMEDIASI OLEH KOMITMEN ORGANISASI PADA KANTOR BADAN PUSAT STATISTIK KOTA MEDAN
Qadar Al-amin () 2022Komitmen organisasi merupakan sikap loyalitas karyawan dan proses berkelanjutan dari seorang
PENGARUH KEPERCAYAAN DAN PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS KONSUMEN DENGAN KEPUASAN SEBAGAI INTERVENING STUDI PADA KONSUMEN KOSU (KOPI SEMUA UMUR) MEDAN
M Rian Pratama () 2022Penelitian ini dilakukan pada KOSU Medan yang bergerak dibidang kuliner untuk penjualan produk dan minuman kopi dalam memenuhi kebutuhan konsumen. Tujuan penelitia ini yaitu untuk mengetahui secara parsial dan simultan pengaruh kepercayaan dan pelayanan terhadap loyalitas yang dimediasi oleh kepuasan konsumen. Populasi adalah konsumen yang datang berkunjung dan membeli produk minuman yang dijual oleh perusahaan, pengambilan sampel penelitian dengan sampel acak yaitu dengan sampel hair sehingga jumlah sampel sebanyak 100 respnden. Pengumpulan data dengan kuesioner yang diberikan kepada responden Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kepercayaan konsumen dan pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan konsumen. Kepercayaan konsumen dan pelayanan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen dan kepuasan konsumen secara parsial berpengaruh signifikan terhadap loyalitas konsumen pada KOSU Medan. Secara simultan kepercayaan konsumen, pelayanan dan kepuasan konsumen bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas konsumen di KOSU Medan. Korelasi antara kepercayaan konsumen, pelayanan dan kepuasan konsumen adalah sangat kuat terhadap loyalitas konsumen di KOSU Medan. Besarnya persentase loyalitas konsumen dapat dijelaskan oleh kepercayaan konsumen, pelayanan dan kepuasan konsumen yaitu 65,70% dan sisanya 34,3% dapat dijelaskan oleh variabel lain diluar lingkup penelitian yang tidak dilakukan
PENGARUH KEPERCAYAAN ORGANISASI DAN PERAN SUPERVISOR TERHADAP TURNOVER INTENTION PADA PT. GRAHA MANDIRI BARATA MEDAN
Muhammad Faisal Maha () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan organisasi terhadap turnover intention pada PT. Graha Mandiri Barata Medan, mengetahui peran supervisor terhadap turnover intention pada PT. Graha Mandiri Barata Medan, dan mengetahui pengaruh kepercayaan organisasi dan peran supervisor terhadap turnover intention pada PT. Graha Mandiri Barata Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan asosiatif yang bertujuan menganalisa permasalahan dalam objek penelitian dengan melihat terdapat atau tidaknya hubungan antara variabel yang satu dengan variabel yang lainnya. Penelitian ini menggunakan dua variabel yang terdiri dari kepercayaan organisasi (X1), peran supervisor (X2) sebagai varibel bebas, dan turnover intention (Y1) sebagai variabel terikat. Lokasi penelitian ini di lakukan di PT. Graha Mandiri Barata Medan yang beralamat di JL. Purwosari, Kecamatan Medan Timur, Sumatra Utara waktu penelitian direncanakan dari awal bulan Juni 2021 sampai bulan September 2022. Populasi dalam penelitian adalah pegawai yang bekerja pada PT. Grahal Mandiri Barata Medan yang berjumlah 285 orang. Data primer didapatkan secara langsung oleh peneliti dari lokasi penelitian dengan data berupa pendapat (argumen) karyawan terkait variabel penelitian berupa angket penelitian dan sumber data sekunder sebagai data pendukung, sedangkan data primer didapatkan dari perusahaan dalam bentuk dokumentalsi seperti profil perusahaan, bukti pembagian angket, dan sebagainya. Berdasarkan hasil penelitian kepercayaan Organisasi berpengaruh signifikan terhadap Turnover Intention pada PT Graha Mandiri Barata Medan. Peran Supervisor berpengaruh signifikan terhadap Turnover Intention pada PT Graha Mandiri Barata Medan. Secara simultan Kepercayaan Organisasi dan Peran Supervisor berpengaruh positif terhadap Turnover Intention.
PENGARUH KEPRIBADIAN DAN ORIENTASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DIMEDIASI OLEH PENEMPATAN KARYAWAN PADA PT. PERKEBUNAN NUSANTARA IV MEDAN
Fauzi, Wahyu Divan () 2022Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepribadian dan orientasi kerja terhadap kinerja karyawan dimediasi oleh penempatan karyawan pada PT. Perkebunan Nusantara IV Medan. Dalam penelitian ini menggunakan teknik path analysisyang berfungsi untuk menentukan arah variabel yang diteliti serta menganalisa seberapa signifikan pengaruh antara variabel independen dengan dependen baik secara langsung maupun tidak langsung melalui variabel mediasi. Dalam penelitain ini menggunakan metode assosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Seluruh populasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah 192 responden dari karyawan yang bekerja di PT. Perkebunan Nusantara IV Medan. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa variabel kepribadian berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Orientasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Penempatan karyawan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Kepribadian berpengaruh positif dan signifikan terhadap penempatan karyawan. Orientasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap penempatan karyawan. Kepribadian berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui penempatan karyawan. Orientasi kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui penempatan karyawan.
PENGARUH KEPUTUSAN PENDANAAN DAN INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMEN PRIMER YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
NADRA ANGRAINI HRP () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh keputusan pendanaan dan Intellectual capital terhadap nilai perusahaan dengan profitabilitas sebagai variabel intervening pada perusahaan sektor makanan & minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Dalam penelitian ini sampel mempunyai beberapa kriteria dimana peneliti mengambil sampel menggunakan teknik purposive sampling sehingga mendapatkan jumlah sampel sebanyak 11 perusahaan dengan 55 data. Peneliti menganalisis mengggunakan path analysis dan regresi data panel untuk menjawab hipotesis penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel keputusan pendanaan memberikan kontribusi yang positif terhadap profitabilitas. Intellectual capital berpengaruh positif terhadap profitabilitas. Keputusan pendanaan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan intellectual capital berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Variabel profitabilitas berpengaruh terhadap nilai perusahaan secara langsung. Selain itu, keputusan pendanaan berpengaruh terhadap nilai perusahaan melalui profitabilitas dan variabel intellectual capital berpengaruh terhadap nilai perusahaan melalui profitabilitas
PENGARUH KEPUTUSAN PENDANAAN DAN INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN SEKTOR BARANG KONSUMEN PRIMER YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
NADRA ANGRAINI HRP () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh keputusan pendanaan dan Intellectual capital terhadap nilai perusahaan dengan profitabilitas sebagai variabel intervening pada perusahaan sektor makanan & minuman yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Dalam penelitian ini sampel mempunyai beberapa kriteria dimana peneliti mengambil sampel menggunakan teknik purposive sampling sehingga mendapatkan jumlah sampel sebanyak 11 perusahaan dengan 55 data. Peneliti menganalisis mengggunakan path analysis dan regresi data panel untuk menjawab hipotesis penelitian. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel keputusan pendanaan memberikan kontribusi yang positif terhadap profitabilitas. Intellectual capital berpengaruh positif terhadap profitabilitas. Keputusan pendanaan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dan intellectual capital berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Variabel profitabilitas berpengaruh terhadap nilai perusahaan secara langsung. Selain itu, keputusan pendanaan berpengaruh terhadap nilai perusahaan melalui profitabilitas dan variabel intellectual capital berpengaruh terhadap nilai perusahaan melalui profitabilitas
PENGARUH KESADARAN DIRI, KEMATANGAN BERAGAMA DAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL TERHADAP KOMITMEN ORGANISASI PADA PT. BAHARI ANUGRAH LOGISTIK MEDAN
Aditya () 2022Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kesadaran diri terhadap komitmen organisasi, pengaruh kematangan beragama terhadap komitmen organisasi, pengaruh komunikasi interpersonal terhadap komitmen organisasi dan untuk mengetahui apakah kesadaran diri, kematangan beragama dan komunikasi interpersonal terhadap komitmen organisasi pada PT. Bahari Anugerah Logisitik Medan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 104 orang, dan semuanya dijadikan sampel dengan menggunakan teknik penariksam sampel jenuh. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kesadaran diri berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi, kematangan beragama berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi, komunikasi interpersonal tidak berpengaruh terhadap komitmen organisasi. Kesadaran diri, kematangan beragama dan komunikasi interpersonal berpengaruh positif dan signifikan terhadap komitmen organisasi pada PT. Bahari Anugerah Logisitik Medan
PENGARUH KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA(K3) TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN MELALUI KELELAHAN PADA KARYAWAN BAGIAN PRODUKSI PT CANANG INDAH INDUSTRI MEDAN BELAWAN
Fathia, Nadra Ikhwani () 2022Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh keselamatan dan kesehatan kerja (K3) terhadap produktivitas kerja pada karyawan bagian produksi PT Canang Indah Industri Medan Belawan. Serta untuk mengetahui apakah kelelahan berpengaruh sebagai perantara langsung antara keselamatan dan kesehatan kerja (K3) terhadap produktivitas kerja Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan bagian produksi (Sub Departemen Maintenance) pada PT Canang Indah Industri yaitu sebanyak 140 responden. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampel jenuh yaitu 108 responden. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah uji Sobel Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keselamatan dan kesehatan kerja (K3) berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja. Berdasarkan hasil uji Sobel Test diperoleh hasil bahwa variabel kelelahan tidak berpengaruh sebagai perantara langsung antara keselamatan dan kesehatan kerja (K3) dengan produktivitas kerja. Kata kunci :Keselamatan dan Kesehatan Kerja(K3), Produktivitas Kerja, Kelelahan
Pengaruh Ketanggapan, Diskon harga dan Bukti Fisik Terhadap Kepuasan Konsumen Dengan Sikap Konsumen Sebagai Variabel Moderating Pada PT. Gojek Medan
aditi,bunga (),hermansyur () 2019Kepuasan konsumen merupakan suatu wujud dari perasaan konsumen terhadap suatu produk atau jasa apakah sesuai dengan yang diharapkan. Tercapainya kepuasan konsumen merupakan salah satu tujuan utama yang ingin dicapai setiap perusahaan Industri online yang semakin kompetitif, memberikan gambaran kepada pelaku industri online dapat menawarkan produk yang tepat kepada para konsumen, dengan ketanggapan yang terbaik , diskon harga dan mereka yang terkenal. Oleh karena itu, perlu adanya pemahaman mengenai target pasar atau konsumen yang akan dilayani karena merupakan hal yang sangat penting dalam meningkatkan kegiatan bisnis. Semakin ketatnya persaingan bisnis saat ini mengakibatkan perusahaan dihadapkan pada tantangan untuk dapat mempertahankan kelangsungan hidup. Salah satunya PT GO-JEK di Kota Medan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Ketanggapan, Diskon Harga dan Bukti fisik Terhadap Kepuasan konsumen dengan sikap konsumen sebagai variabel moderating Pada PT GOJEK di Kota Medan Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode analisis deskriptif dengan cara mendeskripsikan atau menggambarkan data yang telah terkumpul sebagaimana adanya tanpa bermaksud membuat kesimpulan yang berlaku untuk umum atau generalisasi. Metode analisis data yang digunakan adalah Regresi Linear Berganda dengan menggunakan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan Ketanggapan, Diskon Harga dan Bukti fisik secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan konsumen pada PT GO-JEK di Kota Medan. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial Ketanggapan berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan konsumen pada PT GO-JEK di Kota Medan. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial Diskon Harga berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan konsumen pada PT GO-JEK di Kota Medan. Hasil penelitian menunjukkan secara parsial Bukti fisik berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan konsumen pada PT GO-JEK di Kota Medan. Koefisien determinasi (R2) dari variabel Ketanggapan, Diskon Harga dan Bukti fisik mampu menjelaskan Kepuasan konsumen PT GO-JEK di Kota Medan sebesar 70,8% sedangkan sisanya sebesar 29,2% dijelaskan oleh variabelvariabel independen yang tidak diteliti. Sikap konsumen sebagai variabel moderating yang dapat memperkuat pengaruh Ketanggapan, Diskon Harga dan Bukti fisik Terhadap Kepuasan konsumen pada PT GO-JEK di Kota Medan.
PENGARUH KNOWLEDGE-ORIENTED LEADERSHIP DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN MELALUI MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PT. SOCFIN INDONESIA MEDAN
Sara Rizky () 2023Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis, dengan menggunakan motivasi kerja sebagai variabel intervening di PT Socfin Indonesia Medan, bagaimana kepemimpinan yang berorientasi pada pengetahuan dan disiplin kerja mempengaruhi kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan teknik penelitian kuantitatif dan menggunakan kuesioner untuk mengumpulkan data, yang kemudian dianalisis dengan perangkat lunak SPSS versi 26. Sebanyak 101 responden menjadi sampel penelitian. Menurut temuan penelitian, knowledge-oriented leadership, disiplin kerja, dan motivasi kerja memiliki pengaruh yang baik dan substansial terhadap kinerja karyawan. Motivasi kerja, di sisi lain, memiliki dampak positif yang kecil. Disiplin kerja tidak berdampak pada kinerja karyawan melalui motivasi kerja sebagai variabel intervening, sedangkan kepemimpinan yang berorientasi pada pengetahuan berdampak pada kinerja karyawan melalui motivasi kerja sebagai variabel intervening.
PENGARUH KOMPENSASI FINANSIAL, KOMPENSASI NON FINANSIAL DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP PRESTASI KERJA KARYAWAN PDAM TIRTANADI MEDAN
Anggraini, Indri () 2022Kegiatan meneliti ini mempunyai tujuan untuk memahami pengaruh kompensasi finansial maupun nonfinansial serta motivasi kerja terhadap prestasi kerja karyawan PDAM Tirtanadi Medan secara parsial dan simultan. Teknik analisis yang dipakai yakni regresi linier berganda, dengan sampel yang berjumlah yaitu 154 orang. Hasil penelitian berikutmenandakan yakni variabel kompensasi fnansial memberi pengaruhnya yang positif serta signifikan terhadap prestasi kerja. Kompensasi nonfinansial memberi pengaruhnya yang positif serta signifikan terhadap prestasi kerja. Motivasi kerja memberi pengaruhnya positif serta signifikan terhadap prestasi kerja. Kompensasi finansial, kompensasi nonfinansial serta motivasi kerja memberi pengaruhnya yang positif serta bersignifikan terhadap prestasi kerja.
PENGARUH KOMPETENSI DAN KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING DI KPP PRATAMA BANDA ACEH
Sarah Audiva () 2022Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetensi dan komunikasi organisasi terhadap kinerja pegawai dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening di KPP Pratama Banda Aceh. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 108 karyawan. Teknik penarikan sampel menggunakan sampel jenuh. Teknik analisis data menggunakan analisis jalur (path analysis) dengan sobel test. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi tidak berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Komunikasi berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Kepuasan kerja berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Kompetensi berpengaruh terhadap kepuasan kerja. Komunikasi berpengaruh terhadap kepuasan kerja. Kompetensi berpengaruh terhadap kinerja pegawai diintervening oleh kepuasan kerja. Komunikasi berpengaruh terhadap kinerja pegawai diintervening oleh kepuasan kerja pada KPP Pratama Banda Aceh.
PENGARUH KOMPETENSI DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP PRESTASI KERJA PADA PT. PERKEBUNAN NUSANTARA IV (PERSERO) MEDAN
andika fadhillah (),aditi,bunga (),hafriz rifki hafas () 2023Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh kompetensi, disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap prestasi kerja Pada PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan secara parsial maupun simultan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan assosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai yang terdapat pada PT. Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan sebanyak 389 orang pegawai. Berdasarkan perhitungan penarikan sampel, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 115 orang pegawai PT. Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi, observasi, dan angket. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif menggunakan analisis statistik dengan menggunakan regresi linier berganda, uji asumsi klasik, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa kompetensi berpengaruh secara parsial terhadap prestasi kerja, disiplin kerja berpengaruh secara parsial terhadap prestasi kerja, lingkungan kerja berpengaruh secara parsial terhadap prestasi kerja. Kompetensi, disiplin kerja dan lingkungan kerja berpengaruh secara simutlan berpengaruh terhadap prestasi kerja Pada PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan
PENGARUH KOMPETENSI, DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJATERHADAP KEPUASAN KERJA PADA PT. PERKEBUNAN NUSANTARA IV (PERSERO) MEDAN
ANDIKA FADILLAH () 2023Tujuan penelitian ini adalah untuk menguji dan menganalisis pengaruh kompetensi, disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap prestasi kerja Pada PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan secara parsial maupun simultan. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan assosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai yang terdapat pada PT. Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan sebanyak 389 orang pegawai. Berdasarkan perhitungan penarikan sampel, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 115 orang pegawai PT. Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi, observasi, dan angket. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif menggunakan analisis statistik dengan menggunkana regresi linier berganda, uji asumsi klasik, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Hasil penelitian ini membuktikan bahwa kompetensi, disiplin kerja dan lingkungan kerja berpengaruh secara parsial maupun simultan terhadap prestasi kerja Pada PT Perkebunan Nusantara IV (Persero) Medan
PENGARUH KOMPETENSI, PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DENGAN MOTIVASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA DINAS PERHUBUNGAN PROVINSI SUMATERA UTARA
BUNGA JUWITA MARTAULI MANULLANG () 2023Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah motivasi memediasi adanya pengaruh kompetensi,pengembangan sumber daya manusia terhadap kinerja pegawai. Kuisioner dan wawancara yang digunakan untuk mengumpulkan data. Dengan jumlah sampel 138, partisipan dalam penelitian ini adalah seluruh pegawai Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Utara. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif asosiatif, pengumpulan data di lakukan dengan cara menyebar kusioner lalu data diolah dengan menggunakan alat bantu SPSS Versi 25. Lokasi penelitian di Dinas Perhubungan Provinsi Sumatera Utara. Hasil disimpulkan bahwa kompetensi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap motivasi kerja, artinya setiap meningkatnya kompetensi maka meningkat pula motivasi kerja, jika mengalami penurunan dalam kompetensi terhadap motivasi kerjaakan turun secara signifikan. Kesimpulan kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja. Pengembangan SDM berpengaruh positif dan signifikan terhadap motivasi kerja. Kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Pengembangan SDM berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai. Motivasi kerja berpengaruh positif terhadap kinerja pegawai. Motivasi kerja mampu mempengaruhi secara tidak langsung kompetensi terhadap kinerja pegawai. Motivasi kerja mampu mempengaruhi secara tidak langsung pengembangan SDM terhadap kinerja pegawai.
PENGARUH KOMUNIKASI ORGANISASI, MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS KOPERASI UMKM KOTA MEDAN
ABDUL KAHAR BATUBARA () 2023Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh komunikasi organisasi, motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 70 orang, dan dengan menggunakan teknik penarikan sampling jenuh diperoleh sampel sebesar 70 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan, motivasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan, disiplin kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan. Secarfa simultan menunjukkan bahwa komunikasi organisasi, motivasi dan disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan
PENGARUH KOMUNIKASI, DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PLN (PERSERO) UNIT LAYANAN PELANGGAN (ULP) MEDAN SELATAN
Tifany Putri Hidayat () 2023Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh komunikasi, disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 109 orang, dan dengan menggunakan teknik penarikan sampel jenuh diperoleh sampel sebanyak 109 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Lingkungan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Komunikasi, disiplin kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Dari hasil uji koefisien determinasi diperoleh R Square untuk Y (kinerja karyawan) adalah 0,191. Hal ini berarti 19,1% variabel kinerja karyawan dipengaruhi oleh komunikasi, disiplin kerja dan lingkungan kerja dan sisanya sebesar 80,9% ditentukan oleh variabel lain di luar kontribusi penelitian ini.
PENGARUH KOMUNIKASI, KERJASAMA KELOMPOK DAN KREATIVITAS TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA DINAS PENANAMAN MODAL DAN PELAYANAN TERPADU SATU PINTU KOTA MEDAN
Farhan, Muhammad () 2019Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh komunikasi dan kerjasama kelompok secara parsial terhadap kinerja karyawan pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Medan dan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kepuasan kerja karyawan memoderasi hubungan komunikasi dan kerjasama kelompok dengan kinerja karyawan pada Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Medan. Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah karyawan Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kota Medan yang berjumlah 685 orang dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 87 orang dengan menggunakan metode slovin. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah regresi dan MRA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Komunikasi tidak berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan, sedangkan kerjasama kelompok berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan. Secara bersama-sama variabel komunikasi dan kerjasama kelompok berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan. Kemampuan variabel komunikasi dan kerjasama kelompok menjelaskan variabel terikat (kinerja karyawan) adalah sebesar 0,368 atau sama dengan 36,8%, sedangkan sisanya sebesar 0,632 atau sama dengan 63,2% dijelaskan oleh variabel yang tidak dimasukkan dalam model penelitian ini. Kata kunci : Komunikasi, Kerjasama Kelompok, Kreativitas, Kinerja karyawan
PENGARUH KONFLIK PERAN DAN AMBIGUITAS PERAN TERHADAP KEPUASAN KERJA DIMEDIASI OLEH KELELAHAN EMOSIONAL (STUDI PADA PEGAWAI SAMSAT MEDAN SELATAN)
Pranata, M.Risky () 2019Salah satu hal yang harus diperhatikan dalam pelaksanaan pekerjaan yaitu terwujudnya kepuasan kerja. Kepuasan kerja pegawai dapat dicapai apabila semua harapannya dapat dipenuhi dalam melaksanakan tugas pekerjaannya. Oleh karenanya penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh konflik peran dan ambiguitas peran terhadap kepuasan kerja dengan kelelahan emosional sebagai variabel mediasi (studi pada pegawai SAMSAT Medan Selatan). Teori yang digunakan untuk menganalisis permasalahan tersebut adalah tentang konflik peran, ambiguitas peran, kepuasan kerja dan kelelahan emosional. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi berganda dan analisis jalur. Penelitian ini dilakukan di SAMSAT Medan Selatan yaitu seluruh pegawai yang berjumlah 72 orang. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sumber data primer berasal dari penyebaran kuesioner. Hasil penelitian ini antara lain secara parsial dan simultan konflik peran dan ambiguitas peran berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja dan kelelahan emosional baik secara langsung maupun melalui mediasi kelelahan emosional. Oleh karenanya untuk meningkatkan kepuasan kerja dan meminimalisir kelelahan emosional, maka SAMSAT Medan Selatan perlu memberikan pengarahan secara periodik dalam menjelaskan rencana kerja baik jangka pendek, menengah, maupun panjang. Kata Kunci : Konflik Peran, Ambiguitas Peran, Kepuasan Kerja dan Kelelahan Emosional.
PENGARUH KONFLIK PERAN, KOHESIVITAS KELOMPOK DAN HUBUNGAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN (STUDI PADA PERUSAHAAN PT. PERKEBUNAN NUSANTARA III (PERSERO) KEBUN TANAH RAJA)
Zahra Annisa () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah konflik peran, kohesivitas kelompok, dan hubungan kerja berpengaruh terhadap kepuasan kerja secara parsial. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 249 karyawan PT. Perkebunan Nusantara III (Persero) Kebun Tanah Raja, dan dengan menggunakan teknik penarikan sampel slovin diperoleh sampel sebesar 75 orang menggunakan penarikan Insendental Sampling. Analisis data menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konflik peran tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, kohesivitas kelompok berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja, hubungan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT. Perkebunan Nusantara III (Persero) Kebun Tanah Raja. Maka semakin baik kualitas mengatasi kohesivitas antar kelompok dan konflik peran kemudian hubungan kerja antar karyawan akan menimbulkan dan meningkatkan rasa kepuasan kerja. Oleh karena itu perlunya pimpinan dalam meningkatkan nilai-nilai dalam berorganisasi dan meningkatkan potensi diri karyawan untuk meningkatkan rasa kepuasan kerja pada pekerjaan mereka.
Pengaruh Kualitas Produk Dan Kualitas Layanan Terhadap Loyalitas Pelanggan Melalui Kepuasan Pelanggan PT.Bumi Organik nernasional
Malinda Hanafi () 2022Penelitian ini bertujuan untuk untuk mengetahui pengaruh kualitas produk, kualitas layanan, dan loyalitas pelanggan terhadap kepuasan pelanggan di PT. International Organic Earth, untuk melihat apakah ada atau tidaknya pengaruh terhadap kualitas layanan akan meningkatkan kepuasan pelanggan. Penelitian asosiatif dengan menggunakan metode kuantitatif digunakan dalam penelitian ini. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah responden pada PT. Bumi Organic Internasional yang berjumlah 100 orang, dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sampel jenuh sebanyak 100 responden. Adapun teknik analisis data yang digunakan ialah uji validitas dan reliabilitas. Temuan pada penelitian ini mengungkapkan bahwa kualitas produk dan layanan memiliki dampak yang positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan yang diukur dengan loyalitas pelanggan. Menurut temuan tes Sobel, kualitas individu meningkatkan hubungan antara loyalitas pelanggan dan kualitas layanan. Kata kunci : Kualitas Produk, Kualitas Layanan, Loyalitas, Kepuasan
PENGARUH LEADER MEMBER EXCHANGE DAN PERCEIVED ORGANIZATIONAL SUPPORT TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR MELALUI ORGANIZATIONAL COMMITMENT PADA PT ASTRA
LUTFIAH HAFIZAH SIAHAAN () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui leader member exchange dan perceived organizational support terhadap organizational citizenship behavior melalui organizational commitment pada PT.Astra. Desain penelitian analisis jalur digunakan sebagai alat analisis untuk mengetahui bagaimana pengaruh antara variabel independen dan dependen dengan dimediasi oleh variabel mediating. Dalam penelitian ini menggunakan jenis penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu seluruh pegawai PT.Astra sejumlah 125 pegawai. Hasil pada penelitian ini menunjukkan bahwa variabel leader member exchange dan perceived organizational support berpengaruh signifikan terhadap organizational citizenship behavior dan variabel organizational commitment memediasi secara signifikan hubungan antara variabel leader member exchange dan perceived organizational support terhadap organizational citizenship behavior.
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP DISIPLIN KERJA DAN SEMANGAT KERJA PEGAWAI PADA DINAS PERIKANAN DAN KELAUTAN PROVINSI SUMATERA UTARA
Putri, Intan Diana () 2019Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja terhadap disiplin kerja, pengaruh lingkungan kerja terhadap semangat kerja dan pengaruh tidak langsung lingkungan kerja terhadap semangat kerja melalui disiplin kerja pada pegawai Dinas Perkanan dan Kelautan Provinsi Sumatera Utara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan teknik analisis regresi linear berganda dan sobel. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 130 orang pegawai Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumatera Utara. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa lingkungan Kerja tidak berpengaruh terhadap Disiplin Kerja pegawai Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumatera Utara. Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Semangat Kerja pegawai Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumatera Utara. Disiplin Kerja tidak berpengaruh terhadap Semangat Kerja pegawai Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Sumatera Utara. Tidak terdapat pengaruh tidak langsung antara Lingkungan Kerja terhadap Semangat Kerja melalui Disiplin Kerja. Kata Kunci: Lingkungan Kerja, Disiplin Kerja, Semangat Kerja
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA KARYAWAN PT. BANK RAKYAT INDONESIA, TBK KANWIL MEDAN
Purba, Yani Yohana () 2019Karyawan merupakan sumber daya yang penting bagi organisasi, karena memiliki bakat, tenaga, dan kreativitas yang sangat dibutuhkan oleh organisasi untuk mencapai tujuannya, karena itulah perlu adanya sumber daya manusia yang berkualitas dan mempunyai loyalitas yang tinggi, dalam rangka meningkatkan produktivitas perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja di PT Bank Rakyat Indonesia, Tbk Kanwil Medan. Sampel penelitian sebanyak 168 orang pegawai dipilih dengan metode sampel jenuh, sementara data dikumpulkan menggunakan kuisioner untuk kemudian dianalisis dengan Structural Equation Modelling (SEM) melalui aplikasi SPSS AMOS 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan secara parsial antara Lingkungan Kerja Fisik terhadap Kepuasan Kerja Pegawai, dan Lingkungan Kerja Non Fisik terhadap Kepuasan Kerja. Kata kunci: Lingkungan kerja, Kompensasi, Komitmen Organisasi dan Kepuasan Kerja
PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN KEPUASAN KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PT BUGAK BRAWANG CEMERLANG
Fatrarozy, Marda () 2019Penelitian ini dilandaskan bahwa sumber daya manusia merupakan faktor sentral dalam pengelolaan suatu perusahaan. Dalam mencapai tujuannya, suatu perusahaan memerlukan sumber daya manusia sebagai pengelola sistem karena sumber daya manusia yang kompeten dengan kinerja yang baik dapat menunjang keberhasilan bisnis. Oleh karenanya penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan dengan kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Teori yang digunakan untuk menganalisis permasalahan tersebut adalah tentang lingkungan kerja, kepuasan kerja, dan kinerja karyawan. Penelitian ini dilakukan di PT Bugak Brawang Cemerlang khusunya di bagian sumber daya manusia. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Analisis data menggunakan analisis jalur. Hasil penelitian yang diperoleh dan sekaligus menjadi kesimpulan penelitian ini antara lain bahwa lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan melalui kepuasan kerja sebagai variabel intervening. Oleh karena itu, diharapkan agar perusahaan untuk tetap mempertahankan konsistensi terhadap lingkungan kerja dan kepuasan kerja agar kinerja karyawan bisa berjalan lebih efektif dan efisien. Kata Kunci : Lingkungan Kerja, Kepuasan Kerja, Kinerja Karyawan
Pengaruh Loyalitas Kerja Dalam Upaya Meningkatkan Kinerja Karyawan PT. Asuransi Jiwasraya (PERSERO)
pratiwi, henny,irfansyah,muhammad,aditi,bunga,prana, riandani () 2021Penelitian ini di latar belakangin dengan kondisi PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) yang kehilangan kepercayaan dari nasabah membuat karyawan banyak yang mengeluh karena pekerjaan mereka semakin hari semakin sulit dan berat. tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh loyalitas kerja dalam upaya meningkat kinerja karyawan pada PT. Asuransi Jiwasraya (Persero). indikator dalam penelitian ini yaitu variabel X taat pada peraturan, tanggung jawab pada perusahaan, kemauan untuk bekerja sama, rasa memiliki, hubungan antar pribadi, kesukaan tehadap pekerjaan dan variabel Y indikatornya kualitas, kuantitas, perencanaan kegiatan. Penelitian ini menggunakan sumber data yaitu data primer dan data sekunder. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Penelitian ini menggunakan populasi dan sampel berjumlah 30 responden yang di ambil dari karyawan PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) Asc Medan di jalan gatot subroto km 6,3 no 171 Medan, Sumatra Utara. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan metode analisa data yaitu uji t dan uji regresi linier sederhana. Hasil penelitian uji t menunjukan bahwa diperoleh dari hasil t hitung sebesar 3,356 lebih besar dari t tabel 1,697 artinya t hitung berpengaruh nyata terhadap t tabel atau loyalitas kerja berpengaruh nyata terhadap kinerja karyawan PT. Asuransi Jiwasraya (Persero) atau dapat diperoleh bahwa ada pengaruh loyalitas kerja dalam upaya meningkatkan kinerja karyawan PT. Asuransi Jiwasraya (Persero). Hasil uji regresi linier sederhana 18,126 + 0,570X dengan ini loyalitas kerja berpengaruh dalam upaya meningkatkan kinerja karyawan PT. Asuransi Jiwasraya (Persero), Pada faktor lain meningkatnya kinerja karyawan karena kesetiaan karyawan yang bisa dilihat dari mendominasinya karyawan yang sudah lama bekerja dari 7-10 tahun di perusahaan.
PENGARUH MARKETING MIX 7P TERHADAP PURCHASE DECISION DI MASA PANDEMI COVID-19 PADA UMKM DI JL. HALAT MEDAN
ZULFATAN SYAHPUTRA () 2022Penelitian ini bertujuan untuk product, price, promotion, place, people, process dan physical terhadap purchase decision pada Usaha Mikro, Kecil dan Menengah Jalan Halat Medan secara parsial. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 100 orang, dan semuanya dijadikan sampel dengan teknik pengambilan sampel jenuh. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa product berpengaruh positif dan signifikan terhadap purchase decision, price berpengaruh negatif dan signifikan terhadap purchase decision, promotion berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap purchase decision, place berpengaruh positif dan signifikan terhadap purchase decision, people berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap purchase decision, process berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap purchase decision dan physical berpengaruh positif dan signifikan terhadap purchase decision pada UMKM Jalan Halat Medan.