HUBUNGAN TATA RUANG KANTOR DENGAN KOMUNIKASI ANTAR PEGAWAI PADA SUB BAGIAN UMUM DAN KEPEGAWAIAN DI DINAS TENAGA KERJA PROVINSI SUMATERA UTARA
Tata ruang kantor adalah pengaturan rungan serta penyusunan alat dan perabot kantor sesuai luas lantai tersedia yang dapat memberikan kepuasan dan kenyamanan pegawai saat bekerj sehingga kantor tidak hanya sebagai tempat penyimpanan peralatna saja, tetapi juga bisa membuat pegawai maupun tamu yang datang merasa nyaman dengan ruangan kantor tersebut. Perencanaan ruangan (space planning) merupakan sebuah aktivitas bersifat kontinu. Penataan ulang ruang kantor perlu dilakukan apabil layout yang sudah ada menghambat pegawai dalam melakukan pekerjaan, dan tata ruang perlu disegarkan kembali sehingga tidak kotor, monoton, atau membosankan bagi pegawai. Struktur organisasi telah berkembang kompleks dan job description semakin banyak yang membutuhkan lebih banyak pegawai baru untuk mendudukinya sehingga layout kantor harus bisa mendukung perubahan tersebut.
Salah satu faktor yang mempengaruhi produktivitas pegawai dalam bekerja adalah tata ruang kantor. Setiap pegawai menginginkan ruangan kerja yang dapat memberikan keamanan, kemudahan, dan kenyamanan pada diri saat bekerja. Untuk itulah diperlukan penataan yang baik mulai dari penempatan seluruh peralatan dan furniture kantor yang dibutuhkan sampai dengan pengaturan lingkunagn fisik ruangan tersebut.
Kata kunci : Tata ruang kantor, Produktivitas kerja pegawai
URI :
https://repositori.unhar.ac.id/handle/235/hubungan-tata-ruang-kantor-dengan-komunikasi-antar-pegawai-pada-sub-bagian-umum-dan-kepegawaian-di-dinas-tenaga-kerja-provinsi-sumatera-utara
Collections :
Tugas Akhir [1281]
URI :
https://repositori.unhar.ac.id/handle/235/hubungan-tata-ruang-kantor-dengan-komunikasi-antar-pegawai-pada-sub-bagian-umum-dan-kepegawaian-di-dinas-tenaga-kerja-provinsi-sumatera-utara
Collections :
Tugas Akhir [1281]
View/Open
Author
Utari, RestySuyar, Annnisha Suvero