Title
Now showing items 581-590 of 1260
PEMANFAATAN SERVER - SIDE DALAM MENDUKUNG PERCEPATAN LOADING HALAMAN PADA APLIKASI PENGAJUAN DANA DESA
Sulistyo, Syafrieawan () 2022Desa Naga Timbul merupakan desa yang terletak di kecamatan Tanjung Morawa Kabupaten Deli Serdang, selama ini dalam mengajukan dana desa masih menggunakan manual yaitu dengan menggunakan excel kemudian di print lalu dokumen tersebut diserahkan kepada pihak kepala daerah. Dari cara kerja yang sudah dijelaskan kinerja yang dilakukan pihak desa kurang efektif, dikarenakan zaman yang sudah maju seperti sekarang pihak desa naga timbul belum memiliki suatu sistem dalam pengajuan dana desa. Untuk itu penulis membangun aplikasi pengajuan dana desa dengan memanfaatkan serverside dalam mempercepat proses loading halaman Dana Desa diartikan sebagai dana yang berasal dari anggaran pendapatan dan belanja negara ( APBN ) yang diperuntukkan bagi Desa akan di salurkan melalui anggaran pendapatan dan belanja daerah kabupaten / kota dan dana tersbut nantinya akan digunakan untuk membiayai penyelenggaraan pemerintahan, pelaksanaan pembangunan, pembinaan kemasyarakatan, dan pemberdayaan masyarakat pada desa tersebut tujuan dari penelitian ini yaitu Untuk menerapkan Server – Side sebagai media untuk mempercepat halaman pada aplikasi pengajuan dana desa dan didapatkan hasilnya penerapan server side berhasil di terapkan pada aplikasi yang menghasilkan percepatan proses data yang cukup banyak. Kata Kunci : Server, Dana Desa, Desa Naga Timbul
PEMANFAATAN SET TOP BOX (STB) BEKAS SEBAGAI MEDIA PENYIMPANAN DATA DAN PERTUKARAN DATA SESAMA USER
Ardiansyah, Muhammad Fahri () 2022Media penyimpanan data diperlukan untuk mendukung proses kemajuan pada era digital seperti sekarang ini. Salah satu perangkat keras yang diperlukan untuk membangun penyimpanan data pribadi adalah server. Namun tidak semua pengguna mampu untuk menyewa atau membangun server yang memadai untuk pengamanan penyimpanan data pribadi. Tidak semua user membutuhkan infrastruktur server yang memiliki spesifikasi yang tinggi untuk memenuhi kebutuhannya. Set Top Box (STB) adalah perangkat dalam kategori single-board computer (SBC) yang banyak beredar di Indonesia. Perangkat set top box (STB) dapat diperoleh dengan harga yang terjangkau, namun memiliki kemampuan untuk menjadi server. Penelitian ini mengembangkan sebuah penyimpanan data berbasis aplikasi samba server pada perangkat set top box (STB). Dilakukan pengujian perubahan sistem operasi bawaan STB menjadi sistem operasi Linux, hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat Set Top Box (STB) bekas dapat dimanfaatkan sebagai mini server, hasil dari keseluruhan ujicoba yang dilakukan diperoleh sebuah hasil yaitu perbandingan pemakaian RAM dan storage antara sistem operasi Pulpstone dan sistem operasi Linux Armbian memiliki kenaikan total pemakaian RAM linux armbian lebih besar dibandingkan pemakaian RAM pulpstone yang memiliki kenaikan 7,4% dari total pemakaian RAM sistem operasi pulpstone, dan penyimpanan data sistem operasi Linux armbian memiliki kenaikan 74.4% dari penyimpanan data sistem operasi pulsptone, jadi perubahan sistem operasi dapat mempengaruhi total pemakaian RAM dan penyimpanan data pada sistem operasi yang digunakan pada perangkat STB. Kata kunci : Set Top Box (STB), Mini Server, Samba Server, Storage Server
PEMANFAATAN TEKNOLOGI AUGMENTED REALITY SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PENGENALAN JENIS TANAMAN AIR PADA MATA PELAJARAN IPA KELAS VIII SMP NEGERI 13 MEDAN
Ayuna, Dara Adistia () 2022Media pembelajaran merupakan salah satu cara yang digunakan untuk keberhasilan dalam proses belajar mengajar. Pemanfaatan media pembelajaran dapat lebih efektif dengan adanya interaksi yang lebih antara guru dan siswa. Metode pembelajaran pada siswa SMP Negeri 13 Medan masih menggunakan media pembelajaran seperti buku dan penjelasan dari guru setelah itu dicatat oleh siswa. Media pembelajaran selalu berkembang mengikuti teknologi yang ada, salah satunya media pembelajaran interaktif yaitu menggunakan teknologi seperti animasi dan audio visual. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengembangkan media pembelajaran pada SMP Negeri 13 Medan dengan membuat aplikasi media pembelajaran interaktif. Media pembelajaran interaktif ini menggunakan teknologi Augmented Reality, Augmented reality adalah suatu teknologi yang menggabungkan benda maya dua dimensi dan ataupun tiga dimensi ke dalam sebuah lingkungan nyata tiga dimensi lalu memproyeksikan benda-benda maya tersebut dalam waktu nyata. Metode pembuatan aplikasi menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC). MDLC merupakan metode untuk merancang dan mengembangkan aplikasi media yang menggabungkan gambar, suara, video, animasi, dan media lainnya. Hasil penelitian berdasarkan kuesioner diberikan pada siswa yang telah menggunakan aplikasi media interaktif dengan memberi pendapat tentang aplikasi yang digunakan. Kata Kunci : Media, Pembelajaran, Interaktif, Aplikasi
PEMANFAATAN TEKNOLOGI CLOUD COMPUTING PADA E-SPT DINAS KOMINFO KOTA MEDAN MENGGUNAKAN PHP NATIVE
Siregar, M Ardi () 2021Dalam proses pembuatan surat perintah tugas, dinas kominfo kota medan saat ini masih melakukan secara sederhana dengan pencatata manual menggunakan bantuan microsoft office dan microsoft excel. Hal ini mengakibatkan sistem menjadi kurang efektik dan efesien baik segi materi maupun waktu,terjadi kerusakan atau kehilangan data perjalanan dinas karena proses dan tata cara penyimpanan data yang tidak baik serta waktu pembuatan laporan perjalanan dinas yang cukup lama. Maka diperlukan suatu sistem komputerisasi yang sangat sesuai untuk mendukung kinerja dalam pengelolaan SPT, Sehingga dapat mengatasi permasalahan atau kendala pada sistem berjalan saat ini dengan memanfaatkan teknologi cloud computing serta menggunakan php native sebagai pemrograman dengan cara pengamatan langsung, dan wawancara kepada pihak yang terkait menjadi analisa sistem yang digunakan untuk membangun sistem baru dalam penelitian ini. Dengan memanfaatkan sistem komputersisasi yang diusulkan ini secara baik kemungkinan adanya kesalahan dapat diminimalisasi serta pengolahan SPT menjadi lebih mudah. Kata Kunci : SPT, Cloud Computing, PHP Native, Kominfo Kota Medan
PEMANFAATAN TEKNOLOGI ETH BLOCKCHAIN UNTUK APLIKASI E-VOTING DENGAN MEMANFAATKAN SERVER LOKAL
Sahputra, Budi () 2023Sistem pemerintahan demokrasi merupakan bentuk pemerintahan dengan kedaulatan terletak pada rakyat secara menyeluruh, dan dijalankan secara langsung oleh rakyat, atau oleh pejabat yang dipilih oleh rakyat. Pada pemerintahan demokrasi pemilihan dilakukan dengan pemungutan suara secara konvensional yaitu pemilihan tradisional yang mana masih menggunakan kotak suara, kertas untuk coblos, tinta, jarum, dan lokasi pemilihan. Namun, metode pemilihan konvensional dengan kotak suara dan kertas menghadapi sejumlah masalah, seperti kerentanan terhadap kerusakan bahan pemilihan, beban kerja yang berat bagi petugas pemilihan, kesalahan perhitungan suara, dan kurangnya transparansi dalam perhitungan suara. Dalam rangka mengatasi masalah-masalah ini, pada penelitian ini dirancang dan diimplementasikan sebuah aplikasi e-voting berbasis website yang memanfaatkan teknologi blockchain ethereum. Dengan menggunakan teknologi ini, data pemilihan suara menjadi tidak dapat diubah, digandakan, atau dihapus, menghasilkan tingkat keamanan yang tinggi dalam pemungutan suara. Selain itu, teknologi blockchain juga memastikan kerahasiaan pemilih terjaga dengan baik. Penggunaan aplikasi berbasis website memungkinkan pemilih untuk memberikan suara mereka dengan mudah, cukup dengan koneksi internet dan peramban web, tanpa harus hadir secara fisik di lokasi pemilihan. Hasil penelitian dan pengujian sistem menunjukkan bahwa aplikasi e-voting ini dapat memudahkan proses pemungutan suara, meningkatkan transparansi dengan menyediakan akses publik ke data pemilihan suara, serta menjaga integritas dan kerahasiaan data pemilih. Selain itu, aplikasi ini juga dapat memverifikasi suara dan memvalidasi pemilih yang sah, meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap hasil pemilihan. Dengan demikian, aplikasi e-voting memanfaatkan teknologi blockchain ethereum memiliki potensi besar untuk meningkatkan efisiensi dan kepercayaan dalam pemilihan demokratis. Kata Kunci : e-voting, blockchain, ethereum, aplikasi terdesentralisasi
PEMBUATAN APLIKASI ANIMASI TUNTUNAN BERPAKAIAN BAGI WANITA DAN PRIA MUSLIM BERBASIS ANDROID
Aryan, Rahmi () 2022Berpakaian adalah salah satu hal yang sangat penting sebagai ekspresi diri dan interaksi dari pemakainya memberikan pengaruh dengan bagaimana orang berkomunikasi status, kepribadian, identitas, dan perasaan kepada orang lain. Berpakaian juga mempunyai aturan menurut syariat Islam yaitu berpakaian tidak transparan, tidak ketat, tidak sewarna dengan warna kulit dan tidak menyerupai lawan jenis.Dikarenakan era globalisasi yang meningkat, masyarakat Indonesia terutama anak-anak generasi selanjutnya justru meniru atau ikut dalam globalisasi dengan cara berpakaian yang tidak sesuai menurut syariat Islam. Disamping itu era globalisasi sangat mempengaruhi perkembangan teknologi, Contoh teknologi yang sangat berkembang yaitu Smartphone yang berbasis Android. Salah satu cara agar menarik minat masyarakat untuk mengetahui cara berpakaian yang benar dalam islam adalah dengan video animasi. Aplikasi Tuntunan Berpakaian Bagi Wanita Dan Pria Muslim Berbasis Android dibuat dengan dua program yaitu Adobe Animate dan Herman. Aplikasi Adobe Animate digunakan karena memiliki fitur yang lebih lengkap dan lebih up to date serta memenuhi kebutuhan untuk membuat aplikasi berbasis Andorid. Video animasi dibuat menggunakan Adobe Animate, untuk audio serta backsound menggunakan stock backgroundmusic dari platform Yotutube dan website pendukung lainnya. Hasil dari aplikasi ini berupa file .apk yang sesuai dengan perangkat mobile Android. Hasil pengujian aplikasi ini diharapkan dapat memberikan pemahaman kepada anak-anak berumur 6 tahun keatas tentang keuntungan berpakaian sesuai syariat Islam dengan format yang menarik dan juga menyenangkan. Kata Kunci : Android, Adobe Animate CC, Aurat, Islam
PEMBUATAN APLIKASI WAKAF BERBASIS MOBILE UNTUK MASJID FATHUR RAHMAN MENGGUNAKAN METODE EXTREME PROGRAMMING
Wal Iqram, Ramadhan () 2023Wakaf merupakan salah satu ibadah dalam Islam. Melalui wakaf, umat muslim dapat menyisihkan sebagian harta mereka untuk diperuntukkan bagi kepentingan umat, terutama dalam hal pembangunan masjid dan pemeliharaannya. Masjid Fathur Rahman merupakan salah satu masjid yang terletak di daerah Binjai, Sumatera Utara. Penelitian ini mengembangkan aplikasi wakaf berbasis mobile untuk Masjid Fathur Rahman dengan metode Extreme Programming. Tujuannya adalah memfasilitasi donasi wakaf dan meningkatkan efisiensi penggalangan dana. Pengembangan aplikasi dibuat dengan jenis aplikasi yaitu web untuk pengurus masjid dan mobile untuk wakif. Kesuksesan yang dicapai aplikasi ini tidak lepas dari kelebihan metode Extreme Programming yang memastikan proses pengembangan aplikasi secara cepat dan terstruktur, meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan wakaf. Hasilnya, aplikasi yang dibuat dapat selesai dengan cepat dan aplikasi berjalan dengan baik sehingga wakif dapat melakukan wakaf melalui aplikasi wakaf mobile. Kata Kunci: Wakaf, Masjid, Aplikasi, Mobile, Extreme Programming
PEMBUATAN GAME PLATFORM BERBASIS ANDROID MENGGUNAKAN ALGORITMA COLLISION DETECTION
Gumanti, Rizky () 2021ABSTRAK Seiring pesatnya perkembangan teknologi, bidang multimedia juga mengalami perkembangan yang pesat pula. Salah satunya adalah game. Game adalah salah satu hiburan yang sangat digemari oleh semua kalangan baik dari anak-anak hingga dewasa. Game dikembangkan dalam berbagai jenis. Salah satu yang paling populer adalah game platform. Banyak developer mobile application berusaha membuat game untuk membantu orang ataupun sebagai penghasil uang, tetapi dihadapkan suatu permasalahan yaitu tidak terlalu paham dengan bahasa pemrograman dan tidak mempunyai spesifikasi hardware yang tinggi. Pada penelitian ini penulis membuat sebuah game platform menggunakan algoritma collision detection. Alat bantu yang digunakan untuk menganalisa adalah unified modelling lamguage (UML) diantaranya use case diagram dan activity diagram. Sedangkan software yang digunakan dalam penelitian ini adalah construct 2 yang cara kerjanya tidak menggunakan bahasa pemrograman khusus, tetapi dengan menggunakan event sheet. Game platform ini dimainkan oleh satu pemain dan terdiri dari 4 level yang harus dilewati. Hasil dari penelitian ini adalah terciptanya game “Koko Wordls” berbasis android dengan menggunakan algoritma collision detection. Kata Kunci : Game platform, Android, Collision Detection, are unified modeling language (UML)
PEMBUATAN IKLAN MARKETING INTERIOR RUMAH MENGGUNAKAN SKETCHUP 3D BERBASIS PANORAMA 360
Fazar, Achmad Rizky () 2022Pada zaman sekarang teknologi komputer berkembang sangat pesat, dan dapat dijadikan solusi untuk menyampaikan atau memberikan informasi. Salah satu teknologi komputer untuk menyampaikan informasi yaitu media promosi. Pada saat ini dalam mengiklankan rumah bisa menggunakan video atau media lainnya. Disini iklan yang digunakan yaitu iklan marketing. Semakin berkembang zaman, dalam periklanan marketing rumah juga semakin berkembang. Oleh karena itu peneliti akan membuat iklan marketing rumah dengan berbasis panorama 360, dan membuat desain rumahnya menggunakan sketchup 3D. Untuk pembuatan panorama 360 menggunakan aplikasi berbasis website yang bernama theasys – 360 VR Online. Maksud dari peneliti membuat penelitian ini adalah untuk membantu developer rumah dalam mengiklankan suatu rumah dan developer rumah tidak perlu membuat rumah contoh lagi. Kata kunci : Panorama 360, Iklan, Marketing, Sketchup 3D
PEMBUATAN IKLAN PROMOSI UMKM (USAHA MIKRO KECIL MENENGAH) PROFILE MENGGUNAKAN WONDERSHARE FILMORA9
Atmaja, Adelia Habib () 2022Pentingnya promosi dilakukan bagi UMKM kecil maupun menengah. Dengan adanya promosi dapat membantu mempromosikan produk yang dimiliki UMKM tersebut kepada masyarakat. Promosi dapat dilakukan secara konvensional dengan pembuatan brosur, flyer ataupun spanduk tetapi juga bisa secara digital melalui media massa. Pembuatan video promosi UMKM profile adalah salah satu cara yang dilakukan untuk mempromosikan serta memperkenalkan seputar UMKM tersebut kepada masyarakat dengan memanfaatkan promosi secara digital yang berbentuk video. Di era new normal saat ini promosi di bidang digital sangat diminati, serta pelayanan tanpa keluar rumah menjadi alternatif yang akan dipilih oleh masyarakat. Penelitian ini ditujukan untuk memperkenalkan sebuah UMKM dalam rangka mempromosikan UMKM tersebut secara digital untuk membantu meningkatkan penjualan dalam rangka peningkatan perekonomian pasca pandemic covid 19. Pembuatan iklan promosi UMKM profile ini menggunakan aplikasi editor video Wondershare Filmora9. Setelah video promosi ini selesai diharapkan UMKM ini dapat mampu meningkatkan jumlah pelanggan dan penjulannya dengan tetap menjaga kualitas pelayanan mereka. Kata kunci : UMKM Profile, video, promosi.