Title
Now showing items 6-10 of 143
ANALISIS AKUNTABILITAS DAN TRANSPARANSI ATAS PENGELOLAAN DANA WAKAF DI BADAN WAKAF INDONESIA PERWAKILAN SUMUT
NADYA LARAS REDYTHA () 2022Tujuan penelitian ini memfokuskan pada dua bentuk pengetahuan, yaitu: pengetahuan penerapan transparansi dalam laporan keuangan yang dikelola oleh Badan Wakaf Indonesia Perwakilan Sumut dan mengetahui penerapan akuntabilitas dalam pengelolaan wakaf yang ada di Badan Wakaf Indonesia Perwakilan Sumut. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif yaitu penelitian untuk membuat deskripsi mengenai situasi permasalahan yang didasari pada data-data. Data primer yang diperoleh secara langsung melalui wawancara, yaitu dengan sekretaris Badan Wakaf Indonesia Perwakilan Sumut Sedangkan data sekunder penelitian ini diperoleh melalui hasil data kepustakaan yang berkaitan dengan penelitian ini. Hasil dari penelitian ini Akuntabilitas dan Transparansi masih menjadi kelemahan dalam pengelolaan wakaf. Secara keseluruhan wakaf yang dikelola oleh Badan Wakaf Indonesia Perwakilan Sumut belum bisa memaksimalkan pengelolaan dengan prinsip transparansi secara umum karena sebagian datanya belum terbuka kepada semua pewakif atau masyarakat umum hanya saja kepada pihak-pihak tertentu yang ingin mengetahui pengelolaan wakaf dengan cara menanyakan ke kantor Badan Wakaf Indonesia Perwakilan Sumut. Mereka hanya memberikan laporan keuangan yang berisi pemasukan dan pengeluaran dana yang ditulis di papan pengumuman.
ANALISIS ANGGARAN BIAYA PRODUKSI SEBAGAI ALATPERENCANAAN DAN PENGAWASAN PRODUKSI PADA PT RIZKY FAZAR ADI PUTRA (PT RFAP)
Arbi, Nurul () 2019Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui bagaimana penggunaan anggaran biaya produksi sebagai alat perencanaan dan pengawasan biaya produksi pada PT Rizky Fazar Adi Putra (PT RFAP). Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi manajemen perusahaan mengenai peranan anggaran sebagai alat perencanaan dan pengawasan. Dalam skripsi ini penulis akan membandingkan antara anggaran yang telah disusun perusahaan dengan biaya produksi yang sesungguhnya terjadi serta melakukan analisa varians terhadap penyimpangan yang terjadi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penggunaan anggaran haruslah juga disertai dengan analisa varians yang lebih dalam untuk mengetahui penyebab terjadinya penyimpangan yang ada sehingga kedepannya dapat diambil langkah yang diperlukan untuk dapat menimbulkan varian yang tidak menguntungkan. Dengan demikian fungsi anggaran sebagai alat perencanaan dan pengawasan dapat lebih efektif dan efisien.
ANALISIS AUDIT KEPATUHAN STANDAR PELAYANAN MINIMUM ANGKUTAN KERETA API PENUMPANG DI STASIUN BESAR MEDAN
Khairunnisa, Nadia () 2022ANALISIS AUDIT KEPATUHAN STANDAR PELAYANAN MINIMUM ANGKUTAN KERETA API PENUMPANG DI STASIUN BESAR MEDAN Penelitian merupakan penelitian deskriptif kualitatif bertujuan untuk mengetahui atau menggambarkan konsep dari apakah audit kepatuhan yang terdiri dari tangible, reliability, responsiveness, assurance, empathy, dan PM Perhubungan Nomor 63 tahun 2019 sudah dijalankan sesuai standar pelayanan minimum angkutan kereta api penumpang di stasiun besar medan atau belum. Standar pelayanan minimum itu sendiri adalah ukuran minimum pelayanan yang harus dipenuhi oleh penyedia layanan dalam memberikan pelayanan kepada pengguna jasa yang harus dilengkapi sebagai kewajiban dan janji kepada masyarakat dalam rangka pelayanan yang berkualitas, cepat, mudah, terjangkau, dan terukur. Penelitian ini mengambil 3 kriteria responden, yang terdiri dari divisi pelayanan pada PT KAI Divre 1 SU, divisi hukum pada PT KAI Divre 1 SU, dan para penumpang kereta api. Metode pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketaatan sebagai operator sarana perkeretapian terkait tangible, reliability, responsiveness, assurance, empathy dan PM Perhubungan Nomor 63 tahun 2019 dalam penerapan audit kepatuhan standar pelayanan minimum angkutan kereta api penumpang di stasiun besar medan untuk pemenuhan kepuasan penumpang, sudah dilakukan dengan baik, meskipun belum sepenuhnya dilakukan dan selanjutnya harus diperbaiki. Hal ini dapat dilihat dari tingkat kepuasan para penumpang yang masih terdapat temuan dan keluhan. Kata kunci : Tangible, Reliability, Responsiveness, Assurance, Empathy, Peraturan Menteri, Audit Kepatuhan, Standar Pelayanan.
ANALISIS IMPLEMENTASI STRATEGI PERENCANAAN PAJAK (TAX PLANNING) SEBAGAI UPAYA PENGHEMATAN BEBAN PAJAK PENGHASILAN (STUDI KASUS PADA CV REZEKI TIGA DARA)
Faradilla, Dyni Annisa () 2021Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis implementasi strategi perencanaan pajak sebagai upaya penghematan beban pajak penghasilan CV Rezeki Tiga Dara. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan dokumentasi, wawancara, dan studi pustaka. Analisis data dengan menganalisis laporan keuangan komersial, merekonsiliasi fiskal, menganalisis laporan laba rugi fiskal, dan membuat tax planning. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CV Rezeki Tiga Dara telah menerapkan perencanaan pajak namun, belum maksimal sehingga penghematan yang didapatkan hanya sedikit. Penerapan perencanaan pajak tersebut melalui pengarahan beban iklan pribadi direktur utama menjadi beban iklan perusahaan seluruhnya.
ANALISIS LAPORAN KEUANGAN UNTUK MENILAI KINERJA PERUSAHAAN PADA PT. PERKEBUNAN NUSANTARA III (PERSERO)
Utama , Rio Alif () 2019Analisis laporan keuangan dalam penelitian ini diukur berdasarkan rasio-rasio keuangan perusahaan yang terbagi dari rasio profitabilitas, rasio likuiditas, rasio aktivitas, rasio solvabilitas. Berdasarkan data dari laporan keuangan PT Perkebunan Nusantara III (Persero) Medan yang diambil selama empat tahun yang dimulai dari tahun 2012-2015. Rumusan masalah didalam penelitian ini adalah bagaimana kinerja keuangan yang diukur dengan rasio profitabilitas, rasio aktivitas, rasio likuiditas dan rasio solvabilitas dan apakah faktor penyebab belum tercapainya kinerja keuangan sesuai standar keputusan menteri BUMN Nomor:KEP-100/MBU/2002. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kinerja keuangan PT Perkebunan Nusantara III (Persero) yang diukur dengan rasio profitabiltas, rasio aktivitas, rasio likuiditas dan rasio solvabilitas dan mengetahui faktor penyebab belum tercapainya kinerja keuangan sesuai standar keputusan menteri BUMN Nomor: KEP-100/MBU/2002. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif, sumber data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu dengan studi dokumentasi. Penelitian ini menggunakan teknik analisa dan deskriptif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa kinerja keuangan PT Perkebunan Nusantara III (Persero) yang diukur dengan menggunakan rasio-rasio keuangan berdasarkan standar keputusan meneteri BUMN Nomor:KEP-100/MBU/2002 kurang memenuhi standar BUMN.