Akuntansi
Now showing items 101-110 of 138
PENGARUH PROFITABILITAS DAN UMUR PERUSAHAAN TERHADAP AUDIT DELAY DENGAN UKURAN PERUSAHAAN SEBAGAI VARIABEL MODERATING PADA PERUSAHAAN MAKANAN DAN MINUMAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
Delina, Dona () 2019Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Profitabilitas dan Umur Perusahaan terhadap Audit Delay dengan Ukuran Perusahaan sebagai variabel moderating pada Perusahaan Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2011-2018. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik. Data yang digunakan adalah data sekunder. Penelitian ini menggunakan uji analisis regresi linear berganda dan analisis regresi dengan variabel moderating. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan semua variabel independen berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit delay. Kemudian secara parsial profitabilitas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap audit delay, sedangkan umur perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit delay dan ukuran perusahaan berpengaruh positif dan signifikan terhadap audit delay. Ukuran perusahaan mampu memoderasi hubungan antara profitabilitas terhadap audit delay sedangkan ukuran perusahaan tidak mampu memoderasi hubungan antara umur perusahaan terhadap audit delay
PENGARUH KESADARAN WAJIB PAJAK, PELAYANAN PERPAJAKAN, INFLASI DAN SOSIALISASI PERPAJAKAN TERHADAP PENERIMAAN PAJAK PENGHASILAN WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI PADA KPP PRATAMA MEDAN BARAT
Nasution, Ricky Handoko () 2019Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui secara parsial pengaruh kesadaran wajib pajak, pelayanan perpajakan, inflasi serta sosialisasi perpajakan terhadap penerimaan pajak penghasilan wajib pajak orang pribadiyang dilakukan di KPP Pratama Medan Barat. Penelitian ini dilakukan di Kantor Pelayanan Pajak Pratama Medan Barat terhadap wajib pajak yang terdaftar. Populasi pada penelitian ini sebanyak 157.390, dengan sampel sebanyak 100 orang. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif. Hasil yang diperoleh adalah: Sosialisasi perpajakan, Kualitas pelayanan fiskus, kesadaran wajib pajak, pelayanan perpajakan, inflasi serta sosialisasi perpajakan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap penerimaan pajak penghasilan wajib pajak orang pribadi. Kata Kunci: Pajak, Sosialisasi Perpajakan, Penerimaan Pajak Pengahasilan
AKUNTABILITAS DAN TRANSPARANSI PENGELOLAAN DANA INFAQ DAN SADAKAH DI BADAN KENAZIRAN MASJID AL-IKHLAS TAQWA MEDAN
Thamrin,Cintia Arinsa () 2019Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana proses pengelolaan dana infaq dan sedekah di Badan Kenaziran Masjid Al-Ikhlas Taqwa Medan serta Apakah proses pengelolaan dana infaq dan sedekah di Badan Kenaziran Masjid Al-Ikhlas Taqwa Medan sudah akuntabel dan transparan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis deskriptif kualitatif. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian menunjukkan bahwa para pengurus masjid dalam mengelola keuangan sudah cukup baik tetapi akuntabilitas laporan keuangan masjid masih kurang akuntabel karena laporan keuangan Masjid Al-Ikhlas Taqwa Medan hanya dicatat secara sederhana dengan pencatatan penerimaan dan pengeluaran kas yang dicatat menggunakan aplikasi Microsoft Excel dan belum sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku. Sedangkan transparansi laporan keuangan masjid telah cukup baik diterapkan dengan cara mengumumkan laporan keuangan masjid kepada para jamaah pada saat ba’da sholat jumat setiap minggu nya serta tersedianya mading masjid yang berisikan rincian laporan keuangan masjid sehingga mempermudah masyarakat untuk mengetahui informasi mengeai laporan keuangan Masjid Al-Ikhlas Taqwa Medan.
PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERATING PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
Syafrina,Lia () 2019Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh Corporate Social Responsibility terhadap nilai perusahaan pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Untuk mengetahui profitabilitas memoderasi hubungan antara Corporate Social Responsibility dengan nilai perusahaan pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah berjumlah 21 perusahaan selama kurun waktu penelitian 5 tahun sehingga memiliki data observasi sebanyak 105 sampel. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan MRA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa corporate social responsibility berpengaruh terhadap nilai perusahaan pada perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia (BEI). Profitabilitas memperkuat hubungan antara corporate social responsibility terhadap nilai perusahaan pada perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia (BEI).
PENGARUH INDEPENDENSI DAN AKUNTABILITAS TERHADAP KUALITAS AUDIT DENGAN ETIKA AUDITOR SEBAGAI VARIABEL MODERATING PADA BADAN PENGAWASAN KEUANGAN DAN PEMBANGUNAN (BPKP) DI PROVINSI SUMATERA
Jamilah,Zidni Nur () 2019Penelitian ini dilaksanakan pada Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Sumatera Utara. Metode pengambilan sampel adalah metode sampel jenuh (sensus), yaitu Metode sampel jenuh adalah teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan menjadi sampel. Kuisioner yang disebar sebanyak 100 kuisioner dan dapat dijadikan sebagai data. Pengujian hipotesis dengan menggunakan uji t dan uji F untuk menguji hipotesis baik secara parsial maupun simultan. Selanjutnya dihitung koefisien determinasi yang disesuaikan serta pembentukan persamaan regresi. Hasil penelitian ini menunjukkan : independensi berpengaruh secara signifikan terhadap kualitas audit. Akuntabilitas berpengaruh secara signifikan terhadap kualitas audit. Moderasi etika auditor berpengaruh signifikan dan bersifat tidak memperkuat independensi terhadap kualitas audit. Moderasi etika auditor berpengaruh signifikan dan bersifat memperkuat pengaruh akuntabilitas terhadap kualitas audit. Kata kunci : Independensi, Akuntabilitas, Etika
PENGARUH PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DAN PENGGUNAN TEKNOLOGI INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA INDIVIDUAL DENGAN INTEGRITAS PEGAWAI SEBAGAI PEMODERASI PADA KANTOR DIREKTORAT JENDERAL KEKAYAAN NEGARA DI MEDAN
Winantie, Ade () 2019Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan sistem informasi akuntansi dan penggunaan teknologi informasi akuntansi terhadap kinerja individual dengan integritas pegawai sebagai pemoderasi pada Kantor Direktorat Jenderal Kekayaan Negara di Medan. Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai yang bekerja di DJKN semuanya berjumlah 56 orang. Metode penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif yang berbentuk asosiatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah moderated regression analysis (MRA) menggunakan software SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan sistem informasi akuntansi dan penggunaan teknologi informasi akuntansi berpengaruh signifikan terhadap kinerja individual. Integritas pegawai berpengaruh signifikan memperkuat dalam memoderasi pengaruh penerapan sistem informasi akuntansi dan penggunaan teknologi informasi akuntansi terhadap kinerja individual. Kata Kunci: Penerapan Sistem Informasi Akuntansi, Penggunaan Teknologi Informasi Akuntansi, Integritas Pegawai, Kinerja Individual
Analisis Perbedaan Kinerja Keuangan Perbankan Syariah yang Terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Periode 2013-2017. (Studi Kasus pada PT. Bank Syariah Mandiri dan PT. Bank BRIsyariah).
Sulastri () 2019Penelitian ini bertujuan untuk meneliti, menganalisis, dan membuktikan secara empiris tentang perbedaan kinerja keuangan perbankan syariah antara PT. Bank Syariah Mandiri dan PT. Bank BRIsyariah periode 2013-2017. Penelitian inimerupakan penelitian empiris dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang berupa laporan keuangan publikasi yang diperoleh melalui situs www.ojk.go.id serta situs resmi masing-masing bank. Analisis data dilakukan dengan menggunakan metode RGEC (Risk Profile, Good Corporate Governance, Earnings, Capital) dengan rasio NPF, FDR, GCG, ROA, BOPO, dan CAR. Teknik analisis dilakukan untuk melihat perbedaan antara PT. Bank Syariah Mandiri dan PT. Bank BRIsyariah periode 2013-2017 adalah analisis ujibeda/Independent Sample t-Test. Analisis yang dilakukan menunjukkan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan antara kinerja keuangan PT. Bank Syariah Mandiri dan PT. Bank BRIsyariah periode 2013-2017. Kata Kunci :Metode RGEC dan Independent Sample t-Test
PENGARUH SUSTAINABILITY REPORT TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN KINERJA KEUANGAN SEBAGAI PEMEDIASI PADA PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2017
Riyantie, Nurkhaliza () 2019Penelitian ini dilandaskan atas pemikiran bahwa sustainability report dapat menjadi media bagi perusahaan untuk menginformasikan kinerja organisasi dalam aspek ekonomi, sosial, dan lingkungan kepada seluruh stakeholder. Dengan mengembangkan dan mengkomunikasikan pemahaman perusahaan tentang hubungan antara keberlanjutan dan bisnis diharapkan dapat meningkatkan nilai perusahaan suatu organisasi. Oleh karenanya penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana hubungan sustainability report dan nilai perusahaan dengan menggunakan kinerja keuangan (current ratio dan debt to equity ratio) sebagai pemediasi. Penelitian ini dilakukan pada seluruh perusahaan yang terdaftar pada Bursa Efek Indonesia yang mengungkapkan sustainability report dengan menggunakan kriteria GRI G4. Pendekatan penelitian merupakan penelitian kuantitatif dengan model penelitian intervening yang diuji dengan analisis jalur. Hasil penelitian yang dilakukan merupakan menjadi kesimpulan atas penelitian tersebut, antara lain ; tidak adanya pengaruh signifikan sustainability report terhadap nilai perusahaan, sustainability report berpengaruh positif signifikan terhadap current ratio dan berpengaruh negatif signifikan pada debt to equity ratio, kinerja keuangan berpengaruh negatif signifikan terhadap nilai perusahaan, serta kinerja keuangan tidak dapat menjadi pemediasi. Kata Kunci : Sustainability Report, Kinerja Keuangan, Nilai Perusahaan, Analisis Jalur
PENGARUH PARTISIPASI PEMAKAI, KETIDAKPASTIAN TUGAS DAN UKURAN ORGANISASI PERUSAHAAN TERHADAP KINERJA SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DENGAN KEMAMPUAN PEMAKAI SEBAGAIVARIABEL MODERATING PADA KANTOR DIREKTORAT JENDERAL KEKAYAAN NEGARA DI MEDAN
Sari, Lidya Novita () 2019Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh partisipasi pemakai, ketidakpastian tugas dan ukuran organisasi terhadap kinerja sistem informasi akuntansi dengan kemampuan pemakai sebagai variabel moderasi. Penelitiani ni dilakukan pada Kantor Direktorat Jenderal Kekayaan Negara di Medan.Pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah asosiatif kuantitatif dengan data yang dikumpulkan menggunakan metode survey dengan teknik kuesioner. Responden dari penelitian ini sebanyak 56 orang karyawan yang secara langsung menggunakan sistemi nformasi akuntansi dalam pekerjaannya. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji asumsi klasik,uji regresi linear berganda, dan Moderated Regression Analysis (MRA) dengan menggunakan SPSS. Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa partisipasi pemakai, ketidakpastian tugas dan ukuran organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja sistem informasi akuntansi. Kemampuan pemakai mampu memperkuat hubungan partisipasi pemakai, ketidakpastian tugas dan ukuran organisasi terhadap kinerja sistemi nformasi akuntansi. Kemampuan pemakai merupakan pure moderator. Kata Kunci :Partisipasi Pemakai, Ketidakpastian Tugas, Ukuran Organisasi, Kinerja SIA, Kemampuan Pemakai
PENGARUH NON PERFORMING FINANCING, PEMBIAYAAN MURABAHAH, PEMBIAYAAN MUDHARABAH, DAN PEMBIAYAAN MUSYARAKAH TERHADAP RETURN ON ASSET PADA BANK UMUM SYARIAH DI INDONESIA PADA TAHUN 2012-2017
Syahputra, Rizky Julian () 2019Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Non Performing Financing, pembiayaan murabahah, pembiayaan mudharabah, dan pembiayaan musyarakah bepengaruh terhadap Return On Asset Bank Umum Syariah di Indonesia. Jenis penelitian yaitu kausalitas, populasi dari penelitian ini adalah Bank Umum Syariah yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan tahun 2012 sampai 2017 sebanyak 13 Bank Umum Syariah. Pengambilan Sampel dengan menggunakan purpossive sampling sehingga jumlah sampel yang diambil 9 Bank Umum Syariah dengan 6 tahun pengamatan dengan jumlah 54 sampel. Penelitian ini menggunakan data sekunder, teknik pengumpulan data menggunakan studi dokumentasi dan metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Non Performing Financing, dan pembiayaan musyarakah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Return On Asset. Sedangkan, pembiayaan mudharabah berpengaruh positif dan signifikan terhadap Return On Asset, dan pembiayaan murabahah tidak berpengaruh terhadap Return On Asset. Secara simultan Non Performing Financing, pembiayaan murabahah, pembiayaan mudharabah, pembiayaan musyarakah berpengaruh signifikan terhadap Return On Asset. Kata Kunci : Non Performing Financing, Pembiayaan Murabahah, Pembiayaan Mudharabah, Pembiayaan Musyarakah