Title

[0-9] A B C D E F G H I J K L M N O P Q R S T U V W X Y Z
Now showing items 311-315 of 1260

E-COMMERCE CUSTOM MADE SANDAL WANITA

Sari, Dewi Ratna () 2021

Yolanda sebuah usaha handmade yang bergerak dalam bidang penjualan sandal high wanita. sistem yang sedang berjalan masih secara konvensional di mana proses pemesanan menggunakan aplikasi whatsApp atau datang langsung ke tempat, hal tersebut masih kurang efisien. Dengan berkembangnya teknologi, pemesanan tidak hanya dari dalam kota saja tetapi luar kota. Sehingga dibutuhkan sistem E-Commerce Custom Made sandal wanita. E-Commerce Custom Made yaitu sistem informasi yang berguna sebagai media promosi dan jual beli sandal wanita secara daring, dimana pada sistem ini pembeli dapat melihat katalog produk yang telah di sediakan pada sistem, dan pembeli juga dapat merequest custom sandal wanita, jika produk sandal yang di cari tidak ada pada katalog produk. Metode pengembangan sistem yang digunakan yaitu waterfall.

E-COMMERCE KOMODITAS BERBASIS PWA PADA PT.BEJO AGRO LESTARI MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL

Situmorang, David Gladio () 2022

PT. Bejo Agro Lestari merupakan suatu usaha perdagangan komoditi yang berdiri sekitar awal tahun 2019 dan beroperasi di kota Medan. Perdagangan komoditi pada kopi masih bersifat B2C atau Business to Customer, dengan kategori green bean dan roast bean. Masalah yang ditemukan pada perusahaan saat ini yaitu penggunaan sistem masih menggunakan cara konvensional dalam melakukan penjualan terhadap produknya. Hal ini kurang efektif karena penjualan masih bersifat door to door dan menggunakan pesan instant via WhatsApp, Gmail atau konsumen datang langsung ke tempat usaha. Cara penjualan pada produk yang masih konvensional, tidak mungkin meningkatkan penjualan secara signifikan, sehingga dari permasalahan tersebut penulis mendapatkan solusi untuk menyelesaikannya yaitu dengan membangun sistem E-Commerce pada produk B2C atau Business to Customer menggunakan metode SDLC Waterfall, yang diharapkan bisa menyediakan informasi produk komoditi seperti biji kopi green bean dan roast bean yang berguna membantu pelanggan dalam mengetahui detail informasi produk seperti harga dan kualitasnya, serta dapat dengan mudah melakukan update data produk kopi secara realtime menggunakan REST API web service. Penerapan e-commerce berbasis PWA ini diharapkan dapat membantu meningkatkan penjualan produk kopi pada perusahaan. Kata Kunci : E-Commerce, Laravel, PWA, Roast Bean, Green Bean

E-MARKETING DENGAN MENERAPKAN METODE MARKETING MIX (STUDI KASUS : CV. ARJUNA ADVERTISING/DIGITAL PRINTING)

Lubis, Nurhamidah () 2022

Teknologi informasi pada zaman sekarang yang semakin maju dan berkembang dapat dimanfaatkan dalam mempermudah melakukan pekerjaan salah satunya adalah CV. Arjuna Advertising/Digital Printing. CV. Arjuna Advertising/Digital Printing merupakan usaha yang bergerak di bidang percetakan pada proses pemasaran yang berjalan telah menggunakan media sosial, seperti whatsapp dan instagram, walau sudah cukup baik, tetapi media ini tidak dapat menampilkan informasi produk-produk yang ada secara detail. Tujuan penelitian ini adalah untuk membangun aplikasi pemasaran produk printing dan spanduk berbasis android. Metode pengembangan sistem menggunakan metode prototype dan diimplementasikan menggunakan javascript dan MySQL dan perancangan sistem menggunakan UML (Unified Modeling Language). Sistem ini akan diuji menggunakan metode black box. Hasil penelitian adalah aplikasi e-marketing produk printing dan spanduk menggunakan metode marketing mix yang dapat memberikan output dari desain e-marketing yang user friendly, seperti memudahkan pelanggan sesuai dengan kebutuhan pengguna serta mempermudah pelanggan untuk mengetahui informasi seputar produk-produk yang ada pada CV. Arjuna Advertising/Digital Printing dengan cepat. Kata Kunci : Pemasaran, Prototype, Javascript, Marketing mix dan Black box

Economic Planning Analysis of MHP PLTMH using Pico-Hydro Turbine: Hundreds of watts - 5 KW

indraroza1 , junaidi2 , faisal irsan pasaribu3 , weriono2 , sonihestukoro4 () 2018

Mikrohidro digunakan untuk pembangkit listrik instalasi yang menggunakan energi air. Kondisi air yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber pembangkit listrik mempunyai kapasitas aliran tertentu dan kekhususan instalasi. Semakin besar kapasitas aliran dan ketinggiannya instalasi semakin besar pula energi yang dapat dihasilkan dimanfaatkan untuk menghasilkan energi listrik. Data di suatu lokasi adalah sebagai berikut: Q = 39,9 m3/s, Hn = 24 m dan η = 0,5. Jadi, besarnya potensi daya (P) adalah : 4,69 Kw dengan Spesifikasi Turbin Pico-hydro antara 5 KW, To build PLTMH dengan kapasitas terpasang 1 kW, inisial diperlukan biaya sebesar Rp 4 juta. Umur mikro hidro dirancang adalah 10 tahun dengan biaya. Operasional Rp. 1 juta / tahun. Jadi total biayanya menjadi Rp. 10 juta. Karena itu, biaya rata-rata (Rp) per hari adalah Rp 3836/hari, sedangkan Biaya (harga) per kWh ditentukan oleh rata-rata harian biaya dan jumlah energi listrik yang dihasilkan per hari (kWh/hari). Energi per hari ditentukan oleh jumlah daya terpasang dan faktor daya1. Jika faktor daya diasumsikan 12, maka harga energi listrik per kWh sebesar Rp 320/kWh.

EDUKASI DIGITAL PENGENALAN BAHAYA NARKOBA BAGI ANAK USIA DINI BERBASIS 3D DAN AUGMENTED REALITY

Mustaqim () 2021

Penyalahgunaan narkoba di Indonesia saat ini sangat memprihatinkan, terlihat dengan makin banyaknya pengguna narkoba dari semua kalangan khususnya anak-anak. Hal ini dikarenakan kurangnya informasi dan pengetahuan serta kurangnya perhatian dari orang tua dan lingkungan pergaulan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba. Sedangkan selama ini penyampaian informasi dilakukan melalui penyuluhan, diskusi, dan mau pun hanya melalui media cetak atau buku. Sehinggga hal ini tentunya sangat kurang efektif dalam memberikan informasi tentang bahaya narkoba pada anak. Melihat hal tersebut, dan seiring dengan maraknya penggunaan teknologi bagi anak, penulis membuat sebuah edukasi digital pegenalan bahaya narkoba berbasis 3D dan Augmented Reality. Adapun hasil yang diharapkan dapat memberikan informasi bagi anak-anak usia dini dan membantu orang tua dalam memperkenalkan bahaya narkoba terhadap anak-anak. Kata kunci: narkoba,anak-anak, augmented reality