Title
Now showing items 1301-1305 of 1401
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK PENERIMAAN TENAGA KERJA MENGGUNAKAN METODE NAÏVE BAYES STUDI KASUS PT. ALFATHI BERKAH MULIA
Zaki, Ali Muhammad () 2021Pada saat ini teknologi memiliki peran penting terhadap proses pemilihan tenaga kerja, mulai dari perusahaan negeri hingga perusahaan swasta. Cara yangg dilakukan dalam proses seleksi karyawan masih menggunakan manusia dalam proses penentuan kelolosan calon karyawan yang rentan akan faktor non-teknis yang menyebabkan tidak lancarnya suatu perusahaan dalam mencapai tujuab yang disebabkan oleh rendahnya kualitas karyawan tersebut.Jika teknologi dipilih dan dikembangkan untuk digunakan secara tepat dan baik, akan memberi manfaat yang sangat besar bagi perusahaan diantaranya adalah proses pemilihan tenaga kerja atau karyawan pada perusahaan diyakini bisa menjadi lebih mudah dan dapat membantu kinerja bidang sumber daya manusia. Untuk memecahkan masalah tersebut maka dibutuhkan sistem pendukung keputusan untuk pemilihan tenaga kerja. Proses pemilihan tenaga kerja dilakukan dengan mencari alternatif terbaik berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ada selanjutnya menampilkan presentase ketepatan lulus dalam pemilihan tenaga kerja tersebut. Dari hasil penelitian menunjukan bahwa pemilihan tenaga kerja dapat diimplementasikan dalam sebuah sistem yang di buat menggunakan bahasa pemrograman web dan MySQL sebagai databasenya. Dengan menggunakan data training sebanyak 30 dan metode Naive Bayes menghasilkan akurasi sebesar 80%
SISTEM PENGELOLAAN ARSIP PADA PT.PD. PAJA PINANG
Sari, Widya () 2019Arsip merupakan sumber informasi dan sebagai alat pengawasan yang sangat diperlukan dalam setiap organisasi dalam rangka kegiatan perencanaan, perumusan kebijasanaan, pengambilan keputusan, dan pembuatan laporan. Informasi yang diperoleh melalui arsip juga dapat menghindari kesalahan komunikasi, mencegah adanya duplikasi pekerjaan dan membantu mencapai efisiensi pekerjaan. Buruknya pengelolaan arsip disebuah kantor akan menyebabkan sulitnya menemukan informasi yang telah disimpan dan akhirnya dapat menghambat tahapan proses pekerjaan selanjutnya. Maka dari itu perlu untuk segera memberikan petunjuk kerja yang praktis, bagaimana seharusnya arsip-arsip tersebut diterima dan dipergunakan kembali. Metode Pengumpulan data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah dengan observasi yang dilakukan dengan pengamatan langsung terhadap kegiatan pengarsipan pada PT. PD. Paja Pinang, dan juga wawancara dengan dialog yang dilakukan oleh peneliti untuk mendapatkan informasi, metode ini dilakukan dengan cara mengajukan pertanyaan kepada karyawan dibagian administrasi PT. PD. Paja Pinang. Pada penelitian ini terdapat permasalahan bagaimana sistem pengelolaan arsip PT. PD. Paja Pinang serta kendala-kendalanya. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengelolaan sistem kearsipan, serta kendala – kendala apa saja yang terjadi dalam proses pengarsipan di PT. PD. Paja Pinang Berdarsakan penelitian yang dilakukan dapat menyimpulkan bahwa sistem pengelolaan arsip pada PT.PD. Paja Pinang belumlah sempurna, masih banyak kekurangan-kekurangan yang harus di perbaiki. Hal ini dibuktikan masih banyak peletakan arsip yang tidak pada tempatnya. Saran yang penulis berikan adalah Hendaknya perusahaan merekrut tenaga kerja khusus bidang kearsipan yang kreatif dan disiplin agar dapat menata dan mengelola berkas arsip dengan baik sesuai dengan prosedur penyimpanan yang sebenarnya. Serta mengupgrade sistem kearsipan pada PT. PD. Paja Pinang menjadi sistem kearsipan modern
SISTEM PENGGUNAAN ABSENSI ONLINE BAGI PEGAWAI ASN (APARATUR SIPIL NEGARA) DI BADAN KEPEGAWAIAN DAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA KOTA MEDAN
SRI RAHMADANI PUTRI () 2024Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Medan memanfaatkan sebuah teknologi dengan membuat Sistem Penggunaan Absensi Online. Sistem absensi online adalah sebuah metode pencatatan kehadiran karyawan yang dilakukan secara online melalui aplikasi. Tujuan dari adanya penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana sistem penggunaan absensi online bagi pegawai ASN (Aparatur Sipil Negara) di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Medan. Penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif kualitatif, dimana teknik pengumpulan datanya melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sistem Penggunaan Absensi online ini berbasis aplikasi yang akan mencatat semua data ketika pegawai melakukan absensi. Pencatatan tersebut di lakukan melalui metode swafoto dan GPS, yang nantinya saat melakukan perekaman absensi pengambilan foto akan langsung otomatis mendeteksi lokasi tempat dimana presensi dilakukan. Dengan adanya aplikasi ini juga dapat membantu pegawai dalam proses perekaman absensi karena langsung terekam secara otomatis sehingga data yang dihasilkan juga akurat. Dalam perekapan absensi juga tidak memakan banyak waktu dan jauh lebih mudah sehingga efektivitas dari adanya sistem penggunaan absensi online bagi pegawai ASN (Aparatur Sipil Negara) dapat meningkatkan kedisiplinan pegawai karena waktu untuk presensi yang dibatasi, serta menciptakan pegawai yang memiliki tanggung jawab terhadap waktu dan pekerjaan di Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Kota Medan
SISTEM PENJADWALAN MATA PELAJARAN PADA PONDOK PESANTREN DAARUL ISTIQLAL MEDAN
Amaliah, Mutiah Dwi () 2022Penjadwalan matapelajaran adalah suatu proses penyusunan dan pembuatan jadwal belajar mengajar yang dilakukan secara berulang setiap satu semester. Tujuan yang ingin dicapai dalam kegiatan penelitian ini adalah mendapat berbagai materi yang dibutuhkan untuk pembuatan aplikasi penjadwalan mata pelajaran, diantaranya yaitu dapat merancang sistem penjadwalan mata pelajaran yang dapat memenuhi kebutuhan pembelajaran sekolah serta dapat mengetahui manfaat dengan terapkannya sistem informasi penjadwalan tersebut bagi para santri. Metode yang digunakan pada penelitian ini menggunakan metode Algoritma Genetika untuk menyelesaikan kendala yang ada dalam mengolah dan menyampaikan jadwal kegiatan santri. Adapun kendala tersebut ialah dalam mengolah data dan penyampaian informasi jadwal matapelajaran para santri masih menggunakan cara yang manual, hal tersebut dapat menyebabkan terjadinya keterlambatan dalam pengelolaan dan penyampaian informasi. Kendala tersebut berpengaruh dalam menjalankan kegiatan akademik yang akan berdampak pada kualitas dan citra baik pondok pesantren. Dampak tersebut dapat diminimalisir dengan membuat sistem penjadwalan kegiatan dengan membangun aplikasi penjadwalan berbasis web untuk mempermudah dalam penyusunan jadwal dan menginformasikan jadwal santri. Sistem yang dibuat disesuaikan dengan beberapa batasan yang ada di Pondok Pesantren Darul Istiqlal, seperti hari, mata pelajaran, dan jam pelajaran. Kata Kunci : Sistem, Penjadwalan, Algoritma Genetika.
SISTEM PERINGATAN DARI TINDAKAN PENCURIAN MOBIL DENGAN MEMANFAATKAN MIKROKONTROLER DAN SMARTPHONE
Samosir. Dwi Dika Lestari () 2021Pada zaman sekarang yang semakin canggih saat ini tindak kejahatan pencurian mobil semakin meningkat hal ini dikarenakan masih lemahnya sistem keamanan yang terpasang pada kendaraan. Hal lain yang menyebabkan pencurian mobil juga dikarenakan kelalaian pemilik mobil dalam meninggalkan mobilnya di sembarang tempat. Misalnya meninggalkan kendaraan ditempat yang sepi dan rawan kejahatan. Hal tersebut menjadi salah satu alasan para pemilik kendaraan membutuhkan tambahan sistem keamanan yang lebih canggih. Dengan menggunakan magnet, hall sensor,buzzer sebagai alarm peringatan yang dikirimkan melalui modul SIM 800L ke pengguna kendaraan diharapkan menjadi solusi dalam meningkatkan sistem keamanan. Pada penelitian ini, apabila ban mengalami 3 kali putaran dalam waktu kurang dalam 5 detik maka buzzerakan menyala, sehingga mengirimkan sms notifikasi ke pengguna melalui modul SIM 800L yang mengindikasikan adanya tindakan pergerakan yang tidak diinginkan pada kendaraan. Hasil dari pengujian hall sensor dapat mendeteksi medan magnet yang berdekatan, walaupun ada objek yang menempel pada magnet tidak mempengaruhi kinerja hall sensor tersebut untuk mendeteksi magnet. Dari hasil tersebut menunjukkan bahwa penerapan magnet dan hall sensor yang ditempelkan pada ban kendaraan serta memanfaatkan modul SIM 800L yang diprogram dengan arduino uno dapat menjadi salah satu solusi yang tepat untuk meningkatkan sistem keamanan pada kendaraan. Kata kunci: sistem keamanan, hall sensor, arduino