Search
Now showing items 1271-1280 of 1284
ANALISA KONSEP RANCANGAN MESIN SORTIR BIJI KOPI KERING DENGAN SISTEM PENGGERAK ENGKOL
Sirait, Putra Jaya M () 2023Proses penyortiran biji kopi merupakan langkah krusial karena pada tahap ini, biji kopi dipisahkan dari kotoran, serpihan, dan pasir. Penyortiran dilakukan dua kali, sebelum dan setelah memanggang, untuk memastikan biji kopi tetap bagus dan bersih.Penelitian ini bertujuan untuk merancang alat bantu mesin yang dapat meningkatkan kebersihan dan efisiensi proses penyortiran kopi dengan mempertimbangkan aspek ergonomis. Dalam penelitian ini, metode yang diterapkan meliputi RULA (Rapid Upper Limb Assessment), REBA (Rapid Entire Body Assessment), dan NBM (Nordic Body Map) untuk mengidentifikasi keluhan pekerja. Analisis kuesioner NBM mengungkapkan adanya keluhan di stasiun kerja penyortiran. Skor dari perhitungan REBA adalah 6 pada tabel A, 5 pada tabel B, dan 8 pada tabel C (tinggi), sedangkan skor dari metode RULA adalah 4 pada tabel A, 5 pada tabel B, dan 7 pada tabel C (tinggi). Karena hasil kedua metode menunjukkan skor tinggi dan mengindikasikan perlunya perbaikan postur kerja secara mendesak, maka dirancanglah mesin penyortiran otomatis.Hasil penelitian merekomendasikan pembuatan alat yang dapat mempermudah proses penyortiran biji kopi, sehingga operator dapat bekerja dengan lebih nyaman dan mengurangi risiko cedera.Kata kunci: mesin sortir kopi, perancangan mesin, postur kerja, REBA, RULA
RANCANG BANGUN ALAT PENGONTROL PERGERAKAN TRIPOD BERBASIS MIKROKONTROLER
Monisa, Indah () 2021Penelitian ini bertujuan untuk merancang bangun alat pengontrol pergerakan tripod berbasis mikrokontroler. Banyak sekali orang yang membawa kamera saat sedang jalan-jalan atau traveling. Mereka membawa kamera untuk membuat dokumentasi saat sedang jalan-jalan untuk dijadikan koleksi. Saat sedang traveling terkadang banyak traveler yang bepergian seorang diri atau solo traveler mengalami kesulitan saat ingin memotret dirinya sendiri. Biasanya kita akan meminta bantuan orang lain yang ada di sekitar tempat itu untuk memotret agar foto yang diambil hasilnya bagus. Jika sedang berada di tempat ramai, tentu saja hal tersebut tidak akan menjadi masalah. Namun, jika benar-benar seorang diri, tentu akan sulit untuk melakukan hal tersebut. Untuk mengatasi hal itu, biasanya orang menggunakan tripod agar dia bisa memotret dirinya sendiri. Penulis mencoba untuk memberikan solusi terhadap masalah yang telah dirincikan sebelumnya dengan membuat sistem yang dapat membantu Fotografer lebih mudah dalam pengambilan gambar, Sistem yang akan dibuat pada rancang bangun alat pengontrol pergerakan tripod berbasis mikrokontroler ini menggunakan bluetooth sebagai sumber komunikasi antara kedua buah Bluetooth dalam membangun sistem wireless dan untuk mengatur penggerakan tripod ke arah yang ditentukan menggunakan motor servo, remote control sebagai Pengendali jarak jauh, Dengan menghubungkan Arduino nano dengan bluetooth dan motor servo, maka tripod dapat digerakkan dari jarak jauh melalui remote control. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan suatu alat sebagai alternatif yang memudahkan fotografer dalam pengambilan gambar dengan posisi steady. Kata Kunci :Tripod, Bluetooth, Motor Servo, Remote Control, Arduino Nano
ANALISA STABILITAS DINDING PENAHAN TANAH PADA PEMBANGUNAN JEMBATAN SICANANG KECAMATAN MEDAN BELAWAN KOTA MEDAN (Studi Kasus)
Yanti, Tania Febi () 2023Dinding penahan tanah merupakan suatu struktur konstruksi yang dibangun untuk menahan tanah yang mempunyai kemiringan dimana kemantapan tanah tersebut tidak dapat dijamin oleh tanah itu sendiri. Kestabilan suatu konstruksi bangunan merupakan hal yang paling penting dalam perencanaannya, seperti halnya konstruksi dinding penahan tanah tipe kantilever yang ada di Jembatan Sicanang Medan Belawan – Kota Medan yang menahan tekanan tanah yang ditimbulkan oleh tanah urugan atau tanah asli yang labil akan kondisinya dan juga akibat pembebanan yang bekerja pada dinding penahan tanah dan beban rencana sendiri. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui faktor keamanan dinding penahan tanah menggunakan metode Rankine dan untuk perhitungan stabilitas terhadap daya dukung tanah menggunakan persamaan Terzaghi. Dari hasil analisa perhitungan dinding penahan tanah ini, dapat disimpulkan sebagai berikut : Nilai faktor keamanan yang didapat adalah Nilai Stabilitas Guling (Fgl) = 2,3 > 2, Nilai Stabilitas Geser (Fgs) = 3,48 > 2 maka dinding penahan tanah tipe kantilever dapat dikatakan aman dalam menahan gaya geser, dan gaya guling dan nilai Stabilitas Daya Dukung Tanah = 7,45 > 3 maka dinding penahan tanah tipe kantilever dapat dikatakan aman dalam keruntuhan daya dukung tanah dan secara keseluruhan nilai faktor keamanan memenuhi syarat. Kata kunci : Stabilitas, Dinding Kantilever, Daya Dukung.
ANALISIS KUAT TEKAN BETON DENGAN MENGGUNAKAN ABU KAPUR TOHOR DAN LIMBAH KARBIT SEBAGAI BAHAN PENGGANTI SEBAGIAN SEMEN (Studi Penelitian)
Rahman, Abdur () 2023Beton merupakan suatu bahan material yang dikombinasikan dari beberapa bahan material seperti semen, agregat kasar dan halus serta air menjadi satu massa padat. Untuk menghemat penggunaan semen, maka dilakukannya sebuah inovasi dengan memanfaatkan abu kapur tohor dan limbah karbit sebagai bahan pengganti Sebagian semen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai kuat tekan beton dengan menggunakan abu kapur tohor dan limbah karbit dengan variasi 5%, 10%, 15%. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimental (percobaan langsung dilaboratorium) dengan menentukan mix design beton. Perawatan beton dilakukan dengan menggunakan suhu ruang dalam. Benda uji silinder yang digunakan berdiameter 15 cm x 30 cm dan sebanyak 40 benda uji dengan nilai slump antara 11 cm. Dari hasil kuat tekan rata – rata beton abu kapur tohor pada variasi 5%, 10%, dan 15% untuk umur 14 hari dengan hasil 22,4 Mpa. Untuk Umur 28 hari dengan hasil 21,4 Mpa. Hasil kuat tekan rata – rata beton limbah karbit pada variasi 5%, 10%, dan 15% untuk umur 14 hari dengan hasil 22,3 Mpa. Untuk umur 28 hari dengan hasil 20,5 Mpa. Simpulan penelitian ini bahwa penambahan abu kapur tohor dan limbah karbit yang melebihi batas 10% akan mengalami penurunan kuat tekan beton dikarenakan perbedaan sifat halus dari abu kapur tohor dan limbah karbit terhadap semen yang dapat menimbulkan sebuah rongga kecil disisi benda uji dapat menurunkan kuat tekan beton. Kata kunci : Abu kapur tohor, Kuat tekan beton, Limbah karbit.
ANALISIS DAYA DUKUNG PONDASI TIANG PANCANG PADA PEMBANGUNAN JEMBATAN SICANANG KECAMATAN MEDAN BELAWAN KOTA MEDAN (Studi Kasus)
Tambunan, Cindy Merry C () 2023Bagian terpenting dalam struktur jembatan adalah pondasi.Sebagai pendukung struktur atas, maka pemilihan jenis pondasi dan analisis daya dukungnya harus dilakukan dengan teliti. Tujuan dari penulisan skripsi ini untuk menghitung daya dukung tiang pancang dari hasil Cone Penetration Test ( CPT ), Standar Penetrasi Test (SPT) .Pada perhitungan daya dukung tiang tunggal dilakukan dengan menggunakan metode Meyerhoff variasi dimensi 20cm dan 25cm bedasarkan data CPT dan dimensi 25cm berdasarkan data SPT, dan menghitung daya dukung izin tiang pancang kelompok dimensi 20cm berdasarkan data CPT dan 25cm berdasarkan data SPT menggunakan metode Converse-Labarre. Hasil dan pembahasan analisis perhitungan diperoleh kesimpulan yaitu untuk daya dukung izin (Qi) pada pondasi tiang pancang tunggal dari data CPT S-1 dengan kedalaman 17,60 meter menggunakan metode Meyerhoff diperoleh untuk dimensi 20cm = 36,39 Ton, 25cm = 53,82 Ton dan dari data SPT BH-1 kedalam 75,45 meter untuk dimensi 25cm =158,632 Ton, hasil analisis perhitungan daya dukung izin (Qi) untuk pondasi tiang pancang kelompok dimensi 20cm dari data CPT menggunakan metode Converse – Labarre =145,414 Ton dengan jumlah tiang sebanyak =4 tiang dan hasil analisis daya dukung izin (Qi) pondasi tiang pancang kelompok dimensi 25cm dari data SPT = 505,084 Ton dengan jumlah tiang sebanyak = 4 tiang. Kata kunci : Tiang Pancang,CPT,SPT
Penggunaan Kenjougo dalam Anime Sakamoto Desu Ga (Anime Sakamoto Desu Ga No Naka De Kenjougo No Shiyou)
TENGKU CINTA ZANICE SYAH () 2024Penelitian ini menerapkan metode Kualitatif dan menggunakan penulisan Deskriptif. Sumber data berasal dari Anime Sakamoto Desu ga yang memiliki 12 episode. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis Kenjougo dalam bahasa Jepang dan menjelaskan penggunaan Kenjougo dalam Anime Sakamoto Desu ga. Kenjougo digunakan untuk merendahkan diri untuk menghormati seseorang, dalam Anime tersebut digunakan ketika berbicara dengan seseorang yang statusnya lebih tinggi. Dari hasil penelitian ini ditemukan penggunaan Kenjougo sebanyak 8 data. Dalam percakapan Sakamoto menggunakan Kenjougo ketika berbicara kepada guru atau dengan seseorang yang lebih tua darinya untuk merendahkan dirinya untuk menghormati mereka. Namun, Sakamoto juga menggunakan pola tersebut ketika bersama seseorang yang sudah dekat dengannya namun diselingi dengan bahasa santai atau tidak formal. Dari karakter Sakamoto dapat dilihat faktor-faktor penggunaan Keigo menunjukkan keakraban seseorang kepada seseorang yang memiliki status atau bersama seseorang yang setara dengannya. Penggunaan Keigo dalam Anime menjelaskan bahwa Anime juga bisa menjadi sarana pembelajaran untuk memahami penggunaan bahasa sopan yang sering digunakan
Penggunaan Kandoushi Dalam Bahasa Jepang (Nihongo Ni Okeru Kandoushi No Shiyou)
KHAIRUNNISA NUR HASANAH () 2024Pada percakapan sehari-hari terkadang kita menggunakan kata seru seperti, ah, wah, eh, sebagai ungkapan perasaan. Kata seru digunakan agar lawan bicara mengerti penyampaian informasi tanpa harus menjelaskan panjang lebar. Kata seru dalam bahasa Jepang adalah kandoushi. Karya tulis ini bertujuan untuk mengetahui kosakata yang termasuk dalam kandoushi dan untuk menjelaskan pemakaian kandoushi dalam kalimat bahasa Jepang dengan metode kepustakaan. Kandoushi untuk mengukapkan perasaan yang terdiri dari perasaan terkejut, tidak menduga, bingung ketika mencari jawaban, dan bertanya pada diri sendiri. Contohnya seperti kata えっ (e’), へえ (hee), ええと (eeto), dan はて (hate). Kandoushi untuk mengungkapkan jawaban yang berupa persetujuan, penolakan, dan pengertian. Contohnya berupa kata はい (hai), いいえ (iie), dan ふうん (fuun). Kandoushi untuk panggilan, ajakan, dan imbauan, seperti おい(oi), こら(kora), dan ねえ (nee). Kandoushi yang mengungkapkan salam tegur sapa ketika bertemu, berpisah, berangkat, dan menyambut. Contohnya お早う (ohayou), じゃ、また (ja, mata), 行って来ます (ittekimasu), dan お帰りなさい (okaerinasai). Kandoushi yang digunakan untuk berbasa-basi ketika akan maupun selesai menyantap makanan dan minuman, berterima kasih, serta menjawab ucapan terima kasih. Contohnya いただきます (itadakimasu), ごちそうさま (gochisousama), どうも (doumo), dan どういたしまして (douitashimashite)
Conflict Found in Franz Kafka’s The Trial Novel
FARAHIYAH HAFILAH MIRAZA () 2022Skripsi ini berjudul Konflik dalam Novel The Trial karya Franz Kafka. Tujuan dari skripsi ini adalah untuk menganalisis konflik eksternal yang terdapat dalam novel. Permasalahan yang dianalisis dalam skripsi ini ada dua, permasalahan yang pertama adalah mengenai konflik eksternal yang digambarkan dalam novel dan bagaimana cara penggambarannya, yang kedua adalah mengungkap jenis konflik eksternal yang paling dominan terdapat dalam novel. Tesis ini menggunakan teori konflik Tennyson (1967) yang membagi konflik menjadi dua bagian, yaitu konflik Internal dan konflik Eksternal. Tesis ini menggunakan pendekatan psikologi literatur. Metode penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Oleh karena itu, dalam melakukan penelitian ini digunakan penelitian kepustakaan dalam menganalisis data. Sumber data dalam penelitian ini adalah novel The Trial karya Franz Kafka. Data penelitian ini adalah teks-teks yang berkaitan dengan konflik eksternal dalam novel. Kemudian, data tersebut diklasifikasi berdasarkan jenis konflik eksternal. Hasil penelitian ini menemukan bahwa terdapat dua macam konflik eksternal dalam novel; Manusia Vs Manusia dan Manusia Vs. Konflik masyarakat dan hal tersebut menunjukkan bahwa ; Man Vs Man merupakan jenis konflik yang paling banyak ditemukan dalam novel The Trial. Konflik eksternal yang digambarkan dalam novel The Trial adalah 1. Man Vs. Laki-laki (71,42%) dan 2. Laki-laki Vs. Masyarakat (28,57%)
PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE DAN LIKUIDITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN DENGAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY SEBAGAI VARIABEL MODERATING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015-2019
DEBY DESPIRA () 2021Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh profitabilitas, leverage dan likuiditas terhadap nilai perusahaan dengan Corporate Social Responsibility sebagai variabel moderating. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2019 dengan metode purposive sampling dalam pengambilan sampel dengan 5 tahun pengamatan. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah Moderated Regression Analysis. Hasil penelitian ini secara parsial menunjukkan bahwa Profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan, Leverage berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan, Likuiditas tidak berpengaruh signifikan terhadap Nilai Perusahaan, Corporate Social Responsibility tidak dapat memoderasi pengaruh profitabilitas terhadap Nilai Perusahaan, Corporate Social Reponsibility tidak dapat memoderasi pengaruh leverage terhadap Nilai Perusahaan. Corporate Social Responsibility dapat memoderasi pengaruh Likuiditas terhadap Nilai Perusahaan pada perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek tahun 2015-2019
PENGARUH CURRENT RATIO DAN DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP HARGA SAHAM DENGAN KEBIJAKAN DIVIDEN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015-2019
FADILAH WILDANI () 2021Harga saham yang cukup tinggi akan memberikan keuntungan, yaitu berupa capital gain dan citra yang lebih baik bagi perusahaan sehingga memudahkan bagi manajemen untuk mendapatkan dana dari luar perusahaan. Investor perlu menganalisis laporan keuangan, tetapi tidak semua rasio keuangan itu dibutuhkan dan penting bagi investor. Calon investor harus tahu betul rasio-rasio yang penting bagi mereka sebab hal itu dapat mempengaruhi keberhasilan mereka dalam berinvestasi. Kesalahan dalam menganalisis laporan keuangan dapat bersifat fatal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang mempengaruhi harga saham. Adapun sampel pada penelitian ini yaitu perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Eek Indonesia tahun 2015-2019. Analisis dalam penelitian ini menggunakan Path Analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Current Ratio dan Debt to Equity Ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap Kebijakan Dividen pada perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesai tahun 2015-2019. Current Ratio dan Debt to Equity Ratio tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham, sedangkan Kebijakan Dividen berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham pada perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesai tahun 2015-2019. Kebijakan Dividen tidak dapat memediasi pengaruh Current Ratio dan Debt to Equity Ratio terhadap Harga Saham pada perusahaan Manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesai tahun 2015-2019