SISTEM KENDALI LAMPU TAMAN SERTA PENGECEKAN SUHU DAN KELEMBAPAN DI SEKITAR MENGGUNAKAN NODEMCU ESP8266 BERBASIS INTERNET OF THINGS

Kemajuan teknologi saat ini telah banyak sekali memberikan manfaat dalam penggunaan peralatan elektronik yang memudahkan manusia dalam melakukan aktivitasnya sehari-hari. Dalam revolusi Industri 4.0, kemajuan paling pertama yang dapat dirasakan adalah internet of things atau iot. Iot memiliki peran penting dalam Industri 4.0, karena dapat menghubungkan semua hal ke jaringan internet. Iot (Internet of Things) bisa dimanfaatkan pada taman untuk mengendalikan lampu taman serta pengecekan suhu dan kelembapan yang dapat dioperasikan dari jarak jauh melalui jaringan internet. Sistem ini ini memanfaatkan sensor yang dapat mendeteksi besar hambatan intensitas cahaya yang digunakan untuk menghidupkan dan memadamkan lampu berdasarkan intensitas cahaya, sensor yang dapat mendeteksi suhu dan kelembaban yang dapat dikendalikan dan dipantau dari mana saja dan kapan saja. Pada penelitian ini, sistem menggunakan mikrokontroler nodemcu esp8266 yang berfungsi sebagai perangkat yang mengaktifkan semua komponen, seperti sensor dht11, sensor ldr, relay 2 channel dan lampu led. Sistem ini menggunakan aplikasi telegram yang berfungsi sebagai aplikasi pengendali lampu dan pengecekan suhu dan kelembapan yang diakses dari smartphone yang dihubungkan dengan mikrokontroler nodemcu esp8266 melalui jaringan wifi. Hasil uji coba yang dilakukan terhadap semua fitur menunjukkan hasil sesuai harapan. Kata Kunci : sistem kendali, Nodemcu, Telegram.

URI :
https://repositori.unhar.ac.id/handle/202/sistem-kendali-lampu-taman-serta-pengecekan-suhu-dan-kelembapan-di-sekitar-menggunakan-nodemcu-esp8266-berbasis-internet-of-things

Collections :
Skripsi [1281]
View/Open
Peer Review
Author
Fiqri, Sultan Raja
Liza, Risko
Metadata
Show Full Item Record