PENGARUH KEPUTUSAN INVESTASI DAN PENDANAAN TERHADAP NILAI PERUSAHAANDENGAN KEBIJAKAN DEVIDEN SEBAGAI MODERASI (STUDIEMPIRIS PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PADA PERIODE 2014-2018)

Cover
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh keputusan investasi, keputusan pendanaan, dan kebijakan deviden terhadap nilai perusahaan. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2014-2018. Sampel dalam penelitian ini terdiri 40 perusahaan yang memenuhi kriteria. Pemilihan sampel menggunakan teknik purposive sampling dan sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa keputusan investasi berpengaruh secara positif namun tidak signifikan terhadap nilai perusahaan, keputusan pendanaan dan kebijakan deviden masing - masing berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap nilai perusahaan. Koefisien determinasi menunjukan sebesar 16,4% nilai perusahaan dipengaruhi oleh keputusan investasi, keputusan pendanaan, dan kebijakan deviden sedangkan sisanya sebesar 83,6% dijelaskan oleh faktor lain diluar penelitian.

URI :
https://repositori.unhar.ac.id/handle/112/pengaruh-keputusan-investasi-dan-pendanaan-terhadap-nilai-perusahaandengan-kebijakan-deviden-sebagai-moderasi-studiempiris-pada-perusahaan-manufaktur-yang-terdaftar-di-bursa-efek-indonesia-pada-periode-2014-2018

Collections :
Skripsi [1387]
View/Open
Author
Palem, Vera Tamara
Arifin, Syamsul Bahri
Metadata
Show Full Item Record