Fakultas Teknik dan Komputer

Manajemen Informatika [2]

Sistem Informasi [146]

Teknik Elektro [27]

Teknik Industri [48]

Teknik Mesin [218]

Teknik Sipil [50]

Teknik Informatika [262]

Recent Post

Now showing items 711-720 of 753

PENERAPAN DATA MINING MENGGUNAKAN METODE NAIVE BAYES UNTUK KLASIFIKASI DATA PENENTUAN HASIL PENJUALAN DALAM STRATEGI PEMASARAN

Rozi, Muhammad Fakhrul () 2023

Di era digital saat ini strategi pemasaran harus dimiliki setiap thriftshop /toko agar dapat memprediksi hasil produk yang akan dijual ke depannya. Dalam memprediksi data diperlukan pengolahan data yang efektif dan efisien, salah satu teknik dalam mengolah data dalam data mining yaitu naive bayes. Naive bayes dapat mengklasifikasikan data sesuai kategori-kategori yang digunakan sehingga peneliti dapat memprediksi hasil penjualan barang. Dengan data penjualan 2,5 tahun terakhir, peneliti membagi datanya menjadi 900 data traning dan 209 data testing sebagai pengujian datanya, maka didapatkan hasil pengujian pengklasifikasi sebesar 0.598 pada Akurasinya, 0.493 pada Classification accuracy , 0.472 pada F1, 0.557 pada precision dan 0.493 pada recall. Peneliti memakai aplikasi orange untuk pengujiannya dan memvisualisasikan hasil dari prediksi penjualan 1/2 tahun berikutnya. Kata Kunci : Strategi Pemasaran, Data Mining, Naive Bayes, Orange

SISTEM KONTROL DAN PENGAMANAN KOTAK PENYIMPANAN UANG MENGGUNAKAN APLIKASI TELEGRAM BERBASIS ARDUINO

Anugrah, Fahmy () 2023

Dengan pesatnya perkembangan teknologi digital, metode tradisional menabung uang seperti menggunakan celengan semakin tidak populer di kalangan masyarakat. Munculnya inovasi baru, seperti kotak penyimpanan uang berbasis mikrokontroler, menghilangkan kebutuhan akan metode tabungan tradisional. Kotak penyimpanan uang ini dilengkapi dengan mikrokontroler yang dapat dikontrol melalui Smartphone dan dilengkapi dengan teknologi GPS untuk melacak lokasinya. kotak penyimpanan juga dilindungi dengan kata sandi dan memberikan informasi tentang jumlah total uang yang tersimpan di dalamnya. Desain kotak penyimpanan uang ini melibatkan penggunaan NodeMCU ESP8266 sebagai mikrokontroler, yang menghubungkan komponen dengan aplikasi Telegram Bot untuk pengendalian melalui Smartphone. Sensor utama yang digunakan dalam alat ini adalah sensor TCS3200, yang mendeteksi nilai warna dari uang kertas yang berbeda. GPS Neo 6m digunakan untuk melacak lokasi kotak tersebut, terhubung langsung dengan Google Maps. Aplikasi Telegram Bot berfungsi sebagai sistem pengendalian dan fitur keamanan untuk kotak penyimpanan uang ini. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan, kotak penyimpanan uang ini dapat membedakan dan menghitung berbagai jenis uang kertas, memberikan informasi yang akurat tentang saldo rekening, dan melacak lokasinya dengan efektif melalui Google Maps. Selain itu, kotak ini dapat beroperasi tanpa sumber daya listrik eksternal dan menjamin keamanan melalui perlindungan kata sandi. Dengan demikian, kotak penyimpanan uang berbasis mikrokontroler ini menyediakan solusi yang praktis, efisien, dan aman dalam menabung uang, serta menawarkan kemudahan penggunaan melalui pengendalian melalui Smartphone, pelacakan lokasi yang akurat, dan keamanan yang ditingkatkan. Kata kunci : Kotak penyimpanan uang, Mikrokontroler, Aplikasi Telegram, Sensor TCS3200, GPS Tracking.

ANALISA PERBANDINGAN METODE ARITHMETIC MEAN FILTERING DAN METODE KONVOLUSI PADA CITRA BERNOISE

Algama, Bella () 2023

Pengambilan citra sering sekali mengalami gangguan yang dapat disebabkan oleh kesalahan lensa kamera ataupun kotoran yang ada dicitra. Gangguan tersebut disebut noise atau derau. Noise membuat suatu citra tidak terlihat jelas dan merusak kualitas suatu gambar.terdapat banyak jenis noise pada citra,salah satunya noise salt and pepper. Noise ini akan memberikan bintik hitam dan putih pada gambar seperti taburan garam yang disebabkan adanya error bit ketika pengiriman data, ataupun kerusakan pada tempat penyimpanan sehingga diperlukannya filtering pada citra untuk meningkatkan kualitas gambar yang lebih baik dibandingkan citra awalnya. Teknik filtering yang digunakan untuk citra bernoise yaitu arithmetic mean filter dan konvolusi. Arithmetic mean filtering meningkatkan kualitas gamabar dengan menggantikan nilai piksel dengan nilai rata-rata piksel tetangganya sedangkan teknik konvolusi citra dengan memberi nilai baru pada masing-masing piksel dengan melakukan beberapa fungsi perhitungan dari piksel tersebut dengan piksel disekitarnya. Untuk mengukur noise yang difilter telah mengalami penurunan digunakannya parameter MSE dan PSNR. Hasil yang diperoleh melalui MSE dan PSNR yang lebih bagus digunakan dalam mereduksi noise adalah arithmetic mean filter. Arithmetic mean filter membuat gambar yang bernoise salt and pepper mengalami penurunan dilihat dari nilai PSNR yang dihasilkan lebih tinggi yaitu 52% dibandingkan nilai PSNR konvolusi 47%. Kata kunci: citra, salt and pepper, derau, mean dan konvolusi.

PENERAPAN METODE TAGUCHI UNTUK PERBAIKAN KUALITAS PENGEMASAN TEPUNG TAPIOKA DI PT.FLORINDO MAKMUR

Khoiri, M. Miftahul () 2024

Peningkatan kualitas pada suatu produk merupakan hal yang paling esensial bagi suatu perusahaan untuk tetap eksis dalam dunia bisnis dan sebagai faktor penting yang mempengaruhi tingkat perkembangan dan kemajuan perusahaan. Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi penyebab kecacatan pada kemasan tepung tapioka di PT. Florindo makmur sehingga dapat mengurangi jumlah kerusakan dan memberikan usulan perbaikan pada kemasan tepung tapioka isi 500 gram. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder dengan melakukan eksperimen menggunakan metode taguchi. Variabel terikat yang digunakan adalah perbaikan kualitas kemasan tepung tapioka berat 500 gram dengan variabel bebas yaitu kurangnya pekerja (SDM), kecepatan pengisian tepung dan Temperature heater. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecepatan pengisian tepung sebagai faktor yang berpengaruh secara signifikan terhadap kualitas kemasan tepung tapioka dengan persen kontribusi sebesar 67,3 % sehingga setting dan model pengaturan yang tepat untuk kemasan tepung tapioka agar di hasilkan kualitas kemasan yang sesuai spesifikasi adalah faktor sumber daya manusia 3 pekerja, faktor kecepatan pengisian tepung diperlambat menjadi 2,7 detik/pcs dan faktor Temperature Heater adalah 150 ℃. Kata Kunci : Kualitas, Kemasan, Taguchi.

RANCANG ULANG KURSI RODA BAGI PASIEN MANULA DAN STROKE UNTUK BAB DI PUSKESMAS SIKAKAP KEPULAUAN MENTAWAI

Putra, Dimas Pramana () 2023

Kursi roda (wheel chair) adalah alat yang digunakan untuk meningkatkan kemampuan mobilitas bagi orang yang memiliki kekurangan seperti orang yang cacat fisik (khususnya penyandang cacat kaki), pasien dan manula. Permasalahan yang ada pada kursi roda saat ini adalah kursi roda tidak menyediakan fasilitas pendukung seperti fasilitas memudahkan untuk BAB, sehingga harus melakukan pemindahan, jika dilakukan sendirian, hal ini dapat menimbulkan kecelakaan aktivitas bagi pasien yang terutama manula, dikhawatirkan dapat menjadi masalah besar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan perancangan kursi roda untuk memudahkan BAB bagi manula dan pasien stroke. Perancangan dimulai dengan studi pustaka dan penyebaran kuisioner Standard Nordic Questionnaire (SNQ) dan kuisioner keiginan akan rancangan kursi roda, kemudian meninjau desain-desain kursi roda yang sudah digunakan saat ini. Peninjauan desain kursi roda yang saat ini digunakan ditujukan untuk melihat cara kerja dan manfaatnya yang nantinya akan digunakan sebagai pertimbangan dan evaluasi dalam pengembangan perancangan ini. Hasil yang didapat persentase keluhan bagian tubuh pasien pengguna kursi roda untuk 20 orang responden dan 27 bagian tubuh yang dinilai mengalami keluhan didapat dengan kategori sakit sebesar 15%, kategori cukup sakit sebesar 89,86%, dan 35,14% kategori tidak sakit, adapun ukuran usulan kursi roda untuk tinggi sandaran kepala 17,92 cm, tinggi sandaran punggung 60,09 cm, tinggi sandaran lengan 28,16 cm, tinggi alas 40,07 cm, panjang alas 41,64 cm, lebar sandaran punggung dan kepala 53,12 cm, lebar sandaran kepala 44,21 cm, lebar 43,45 cm, lebar sandaran betis dan sandaran kaki 9,14 cm, panjang sandaran kaki adalah 14,59 cm serta penambahan fasilitas pendukung kursi roda seperti tempat sabun, tempat tisue, pispot (penampung kotoran), gorden penutup, tabung air (tempat air pembilas) dan bag barang/documen. Kata kunci : Pengembangan Produk, Kursi Roda, Standard Nordic Questionnaire (SNQ)

IMPLEMENTASI RANDOM FOREST DALAM MELAKUKAN KLASIFIKASI KATA SARKASME PADA MEDIA SOSIAL FACEBOOK

Arsya, Chikitha Syahrika () 2022

Perkembangan teknologi informasi beberapa tahun belakangan ini berkembang dengan kecepatan yang sangat tinggi, teknologi sebagai sarana untuk mengakses dan menyebarkan informasi telah banyak digunakan, salah satunya menggunakan media sosial facebook. facebook dalam penelitian ini digunakan sebagai sumber data untuk menganalisis tweet berbahasa Indonesia terhadap pembelajaran online e-learning. Analisis sentimen pada Twitter digunakan untuk melihat kecenderungan respon masyarakat apakah berkecenderungan positif, netral atau negatif berdasarkan hasil tweet terhadap pembejaran online e-learning. Analisis sentimen ini menggunakan metode random forest yang merupakan metode pengklasifikasian. Tahap klasifikasi dilakukan setelah melalui proses preprocessing, dimana hasil klasifikasi tweet berkecenderungan positif, netral atau negatif, menggunakan metode random forest. Akurasi yang didapat pada analisis sentimen terhadap pembelajaran online e-learning adalah 53.23%. Kata Kunci: E-Learning, facebook, random forest

ANALISIS PREDIKSI PERSEDIAAN STOK BARANG PADA TOKO SANTI FOTOCOPY MENGGUNAKAN ALGORITMA APRIORI BERBASIS WEBSITE

Daeli, Rosanti () 2023

Santi fotocopy merupakan retail ataupun toko yang menjual berbagai macam jenis alat tulis kantor dan juga sering melayani penggandaan dan penjilidan dokumen. Tetapi, Santi Fotocopy masih sering menggunakan catatan manual untuk melakukan proses prediksi pada barang yang akan di stok kembali namun karena seringnya terjadi kesalahan dalam pendataan membuat stok yang dilakukan sering tidak tepat sehingga toko Santi Fotocopy mengalami kerugian akan pencatatan stok secara manual. Dengan permasalahan pada Santi Fotocopy tersebut maka proses analisa untuk persediaan stok barang akan dilakukan dengan menggunakan teknik data mining yaitu algoritma apriori. Algoritma apriori adalah salah satu metode data mining yang penarikan kesimpulannya menggunakan aturan asosiasi sehingga menciptakan aturan jika dan maka dengan menggunakan nilai support dan confidence. Dalam proses analisis pada persediaan toko santi, nilai support dan confidence yang ditentukan sebesar 10% dan 60%. Hasil penelitian dengan menggunakan algoritma apriori menghasilkan 6 pola aturan asosiasi dimana yang paling tertinggi penjualan pada Kertas Binder dan Binder yang memperoleh nilai confidence sebesar 71,43%. Dengan penerapan algoritma apriori akan dapat memberikan solusi kepada Santi Fotocopy dalam melakukan penyetokan barang yang paling sering terjual pada toko tersebut. Penelitian ini juga dapat menggunakan algoritma lainnya agar sebagai perbandingan antara algoritma apriori dengan algoritma lainnya. Kata Kunci : Algoritma Apriori, Stok Barang, Data Mining.

PEMANFAATAN METODE VIKOR UNTUK PENENTUAN LOKASI STRATEGIS WARUNG KOPI

Perdana, Agung Halim () 2022

Persaingan dunia usaha yang semakin maju membuat para pelaku usaha harus memikirkan strategi dalam memasarkan usaha yang digelutinya. Pemilihan lokasi usaha harus diperhatikan dalam mengembangkan suatu usaha. Penentuan lokasi usaha dapat menentukan berhasil atau tidaknya usaha tersebut dalam menjalankan proses bisnisnya. Pemilihan lokasi kedai kopi khususnya di kota Medan selama ini dilakukan hanya dengan menggunakan survey lapangan dengan mengunjungi lokasi-lokasi yang ingin dijadikan sebagai tempat pembukaan kedai kopi tanpa mengutamakan aspek lokasi dan juga tidak menggunakan metode atau perhitungan matematis, penelitian ini membuat sistem pendukung keputusan dengan Metode Vikor dalam membantu pelaku usaha dalam menentukan lokasi strategis dalam menentukan lokasi pembukaan kedai kopi. Dengan sistem ini akan memudahkan masyarakat dalam mencari lokasi pembukaan kedai kopi khususnya di kota Medan. Kata Kunci : Vikor, Kedai Kopi, Penentuan Lokasi

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI MANAJEMEN PENDATAAN PESERTA QURBAN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE WATERFALL

Harahap, Imam Hamzah () 2022

Masjid Al hidayah yang berada di jl.roso komplek tirtanadi Kecamatan Patumbak Desa marindal 1 mempunyai badan kemakmuran masjid untuk mengelola masjid tersebut. seiring berjalan nya waktu terdapat beberapa masalah seperti saat mencari data pemasukan dan pengeluaran membutuhkan waktu dikarenakan pencatatan menggunakan buku secara manual. Untuk itu lah diperlukan suatu sistem informasi untuk memudahkan badan kemakmuran masjid meringkan pekerjaannya dan memberikan informasi kepada jama’ah. Oleh karena itu perlu adanya sistem informasi manajemen pendataan peserta qurban untuk memudahkan kegiatan badan kemakmuran Masjid Al Hidayah dalam memberikan informasi kepada jama’ah dan peserta qurban. Penelitian ini menggunakan data spasial berupa alamat dan data non spasial berupa data dan informasi pendukung berupa nama peserta qurban, nomor telephon. Kata Kunci: Sistem Informasi, Pengelolaan, Masjid

ANALISA KERUSAKAN RUAS JALAN KOTA MEDAN DENGAN MENERAPKAN METODE BINA MARGA (JL. JAMIN GINTING – MEREK)

Triwanda, M. Rizky () 2023

Jalan lintas kota medan adalah ruas jalan yang padat akan transportasi darat, jalan lintas kota medan memiliki konstribusi yang sangat penting untuk barang dan jasa. Namun seiring dengan penggunaannya yang dilakukan secara terus menerus jalan juga mampu mengalami kerusakan. Kerusakan jalan sering terjadi antara lain lubang, retak, gelombang bahkan tambalan hasil dari perbaikan jalan mampu rusak lebih awal karena di sebabkan oleh banyak faktor seperti faktor alam atau faktor kegunaanya, jika hal tersebut terjadi secara terus menerus tanpa jeda maka jalan akan mengalami kerusakan fatal yang mana dapat mengakibatkan jalan terputus sehingga merugikan semua pihak terkait. Untuk mengetahui jenis kerusakan dan nilai kondisi jalan kota medan khususnya ruas jalan jamin ginting - merek peneliti menggunakan penilaian langsung dilapangan untuk mendata kerusakan yang terjadi serta penulis menggunakan metode bina marga untuk mengetahui berapa nilai kondisi kerusakan jalan kota medan. Penelitian ini menganalisis kerusakan yang bertujuan untuk menentukan urutan prioritas dari kerusakan yang terjadi pada jalan kota medan dengan menerapkan metode bina marga agar mendapat tindakan preservasi yang sesuai. Kata Kunci : Kerusakan Jalan, Bina Marga, Preservasi.