Submit Dates
Jump to a point in the index:
Now showing items 1101-1105 of 1437
IMPLEMENTASI AUGMENTED REALITY BOOK (ARBOOK) SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN MIKROKONTROLER ELEKTRONIKA DASAR BERBASIS ANDROID
Lubis, Arif Rahman () 2023Saat ini, masih banyak sistem pembelajaran yang masih menggunakan dengan cara manual seperti membaca buku dan presentasi, maka dari itu hadirlah sebuah teknologi yang berbaisi Augmented Reality Book yang dapat mempermudah mahasiswa memahami materi mikrokontroller. Augmented Reality adalah salah satu teknologi yang sedang ramai dikembangkan dan diterapkan pada saat ini. Aplikasi ini merupakan pengenalan teknologi Augmented Reality tentang alat-alat mikrokontroller elektronika dasar sebagai media pembelajaran. Dari hasil imlepementasi ini peneliti menghasilkan sebuah aplikasi yang berbasis android yang dapat menampilkan gambar 3D Ketika di scan dengen beberapa tahap yaitu menginstal aplikasi ARbook di Smartphone android kemudian melakukan scan marker pada sebuah buku dan menghasilkan objek 3D pada aplikasi Augmented Reality Book. Katakunci : Augmented Reality book, media pembelajaran
PENGARUH KEPEMIMPINAN TRANSFORMASIONAL TERHADAP ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR YANG DIMEDIASI OLEH KOMITMEN ORGANISASI PADA KANTOR BADAN PUSAT STATISTIK KOTA MEDAN
Qadar Al-amin () 2022Komitmen organisasi merupakan sikap loyalitas karyawan dan proses berkelanjutan dari seorang
MEDIA SYI’AR ISLAM INTERAKTIF BERBASIS ANIMASI 3D DI MASA PANDEMI
Tarigan, Muhammad Fikriansyah () 2021Seiring dengan maraknya wabah covid 19, semakin sulit manusia dalam menyampaikan syi’ar Islam terutama para ulama dan pensyi’ar. Salah satu cara mengatasi keterbatasan dalam menyampaikan syi’ar Islam yaitu dengan memanfaatkan media interaktif berbasis animasi 3D. Media interaktif yang dibangun dapat memberikan informasi tentang syi’ar Islam dengan tema kenakalan remaja yang ditujukan untuk khalayak umum khususnya remaja. Animasi 3D ini dirancang dengan menggunakan software blender. Proses pembuatan dimulai dari menentukan ide cerita, pembuatan storyboard, pemodelan objek, pemberian tekstur, menggerakkan animasi, dam sampai rendering. Hasil akhir dari animasi ini berupa video interaktif yang dilengkapi dengan musik latar dan suara dari objek. Media syi’ar Islam interaktif berbasis animasi 3D dimasa pandemi ini sebagai edukasi untuk mengatasi kenakalan remaja dilingkungan masyarakat, sehingga media ini dapat bermanfaat dan berguna bagi remaja. Kata Kunci : Media syi’ar Islam interaktif, Animasi 3D, Blender 3D
PENGARUH PEREMAJAAN ASPAL MENGGUNAKAN BAHAN TAMBAH SOLAR DENGAN PENGUJIAN MARSHALL
Harahap, Dehri Nanggar Partaonan () 2023Penggunaan bahan tambah menjadi salah satu alternatif yang digunakan untuk mendapatkan kualitas perkerasan yang baik, ramah lingkungan dan ekonomis. Solar merupakan salah satu bahan tambah yang dapat digunakan pada peremajaan aspal, pemanfaatan ini digunakan untuk mengurangi limbah aspal aZgar tetap dapat dipergunakan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penggunaan aspal modifikasi solar terhadap nilai stabilitas dan flow. Penelitian ini mendapatkan hasil berupa aspal modipikasi polimer yang memiliki nilai stabilitas yang tinggi sehingga dapat meningkatkan kualitas pembangunan atau perbaikan jalan. Metode yang dilakukan yaitu eksperimen, dimana dibuat 15 benda uji menggunakan aspal pen 60/70 untuk menentukan KAO, setelah diperoleh nilai KAO kemudian dilakukan pencampuran Solar dengan variasi 1%, 2%, dan 3%. Dari penelitian ini menghasilkan nilai Stabilitas dan Flow pada campuran Solar pada variasi 1% Solar diperoleh nilai stabilitas 956,174 kg dan flow 3,91 mm, Pada penambahan 2% Solar diperoleh nilai stabilitas 963,869 kg dan flow 3,72 mm, Pada penambahan 3% Solar diperoleh nilai stabilitas 980,030 kg dan flow 3,58 mm. seiring bertambahnya variasi campuran nilai Stabiltas dan Flow makin meningkat demikian, persentasi penambahan campuran Solar pada 1%, 2%, 3%, Nilai stabilitas dan flow memenuhi spesifikasi umum 2010 (revisi 3), dimana nilai stabilitas memiliki minimum ≥ 800 dan nilai flow minimum 2 dan maksimum 4. Dari hasil uji marshall campuran Solar, yang dimulai dari variasi 1% sampai dengan 3% dilihat dari paramater marshall dan pengolahan data, variasi yang dijadikan sebagai kadar aspal optimum pada bahan tambah Solar adalah variasi oli bekas 2% dan 3%. Kata Kunci : Aspal, Bahan Tambah
ANALISIS KOMBINASI VERTICAL PROJECTION PROFILE (VPP) DAN TOP DOWN PROFILE (TDP) DALAM SEGMENTASI KARAKTER PADA APLIKASI OCR
Pratiwi, Amelia () 2021Segmentasi pada citra digital adalah sebuah proses untuk memisahkan sebuah obyek dari background atau latar, sehingga obyek tersebut dapat diproses untuk keperluan yang lain. Seiring dengan berkembangnya teknologi pada aplikasi yang memproses citra digital maka proses segmentasi menjadi semakin diperlukan. VPP dan TDP adalah pemrosesan segmentasi citra yang menggunakan pemetaan terhadap citra yang berbeda dari data citra digital dan melakukan proses segemntasi terhadap frekuensi data piksel yang di temukan. Proses ini memberikan kemudahan tersendiri bagi proses segmentasi dikarenakan proses pembacaan yang ringan dan juga memudahkan sistem dengan proses yang sederhana. Kata Kunci : Kombinasi, Segmentasi, Vertical Profile Projection (VPP), Top Down Profile (TDP), Optical Character Recognition (OCR)