Submit Dates
Jump to a point in the index:
Now showing items 111-120 of 128
PENGARUH KOMUNIKASI, DISIPLIN KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PLN (PERSERO) UNIT LAYANAN PELANGGAN (ULP) MEDAN SELATAN
Tifany Putri Hidayat () 2023Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh komunikasi, disiplin kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 109 orang, dan dengan menggunakan teknik penarikan sampel jenuh diperoleh sampel sebanyak 109 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Lingkungan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Komunikasi, disiplin kerja dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. PLN (Persero) Unit Layanan Pelanggan (ULP) Medan Selatan. Dari hasil uji koefisien determinasi diperoleh R Square untuk Y (kinerja karyawan) adalah 0,191. Hal ini berarti 19,1% variabel kinerja karyawan dipengaruhi oleh komunikasi, disiplin kerja dan lingkungan kerja dan sisanya sebesar 80,9% ditentukan oleh variabel lain di luar kontribusi penelitian ini.
PENGARUH KNOWLEDGE-ORIENTED LEADERSHIP DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN MELALUI MOTIVASI KERJA SEBAGAI VARIABEL INTERVENING PADA PT. SOCFIN INDONESIA MEDAN
Sara Rizky () 2023Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis, dengan menggunakan motivasi kerja sebagai variabel intervening di PT Socfin Indonesia Medan, bagaimana kepemimpinan yang berorientasi pada pengetahuan dan disiplin kerja mempengaruhi kinerja karyawan. Penelitian ini menggunakan teknik penelitian kuantitatif dan menggunakan kuesioner untuk mengumpulkan data, yang kemudian dianalisis dengan perangkat lunak SPSS versi 26. Sebanyak 101 responden menjadi sampel penelitian. Menurut temuan penelitian, knowledge-oriented leadership, disiplin kerja, dan motivasi kerja memiliki pengaruh yang baik dan substansial terhadap kinerja karyawan. Motivasi kerja, di sisi lain, memiliki dampak positif yang kecil. Disiplin kerja tidak berdampak pada kinerja karyawan melalui motivasi kerja sebagai variabel intervening, sedangkan kepemimpinan yang berorientasi pada pengetahuan berdampak pada kinerja karyawan melalui motivasi kerja sebagai variabel intervening.
PENGARUH STRES KERJA DAN BEBAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN SHIFT KERJA SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PT. CHEIL JEDANG FEED MEDAN
Panggabean, Royhan Kamal () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Stres Kerja dan Beban Kerja terhadap Kinerja Karyawan PT Cheil Jedang Feed Medan. Untuk mengetahui apakah Shift Kerja Memoderasi pengaruh Stres Kerja dan Beban Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT Cheil Jedang Feed Medan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 101 orang, dan dengan menggunakan sampel Jenuh (keseluruhan Sampel) sebesar 101 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan MRA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Stres Kerja tidak berpengaruh signifikan dan Beban Kerja berpengaruh Signifikan terhadap Kinerja karyawan pada PT Cheil Jedang Feed Medan. Shift Kerja tidak memoderasi Stres Kerja dan memperkuat Beban Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT Cheil Jedang Feed Medan.
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI DAN IKLIM KOMUNIKASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN KNOWLEDGE SHARING SEBAGAI VARIABEL MEDIASI PADA BADAN PENGELOLA PAJAK DAN RETRIBUSI DAERAH KOTA MEDAN
Nur Cahaya Hasibuan () 2023Penelitian ini bertujuan mengetahui pengaruh budaya organisasi dan iklim komunikasi terhadap knowledge sharing secara parsial. Untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi, iklim komunikasi dan knowledge sharing terhadap kinerja karyawan secara parsial. Untuk mengetahui pengaruh budaya organisasi dan iklim komunikasi terhadap kinerja karyawan melalui knowledge sharing pada Badan Pengelola Pajak dan Retribusi Daerah Kota Medan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 249 orang dan yang dijadikan sampel 153 orang dengan menggunakan rumus Slovin. Teknik analisis yang digunakan adalah path analysis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa budaya organisasi tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan, iklim komunikasi tidak berpengaruh terhadap kinerja karyawan, budaya organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap knowledge sharing, iklim komunikasi tidak berpengaruh terhadap knowledge sharing, knowledge sharing berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan, knowledge sharing memediasi pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja karyawan dan knowledge sharing tidak memediasi pengaruh iklim komunikasi terhadap kinerja karyawan.
PENGARUH PROFITABILITAS DAN LIKUIDITAS TERHADAP NILAI PERUSAHAAN MANUFAKTUR SUB INDUSTRI ROKOK YANG TERDAFTAR PADA BURSA EFEK INDONESIA DENGAN KEBIJAKAN DIVIDEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI
BR TARIGAN , SELA RISKYA PUTRI () 2023Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Return on Asset terhadap Nilai Perusahaan, pengaruh Current Ratio terhadap Dividend Nilai Perusahaan, pengaruh Return on Asset terhadap Nilai Perusahaan yang dimoderasi oleh Dividend Payout Ratio dan pengaruh Current Ratio terhadap Nilai Perusahaan yang dimoderasi oleh Dividend Payout Ratio pada perusahaan manufaktur sub sektor rokok yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2015-2022. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan asosiatif. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik dokumentasi. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan menggunakan kriteria tertentu. Sampel penelitian sebanyak 4 perusahaan. Hasil penelitian ini Profitabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap Nilai Perusahaan, Likuiditas berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Nilai Perusahaan, Kebijakan Dividen mampu memoderasi pengaruh Profitabilitas terhadap Nilai Perusahaan, Kebijakan Dividen mampu memoderasi pengaruh Likuiditas terhadap Nilai Perusahaan atau dapat dikatakan Kebijakan Dividen merupakan pure moderator Pada Perusahaan Subsektor Rokok Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Pengaruh Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kualitas Laba Dengan Manajemen Laba Sebagai Variabel Intervening Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2017-2021
Dian Nesti Lestari Hulu () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan ukuran perusahaan terhadap manajemen laba secara parsial. Untuk mengetahui pengaruh manajemen laba memediasi pengaruh kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan ukuran perusahaan terhadap kualitas laba secara parsial. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 195 dengan sampel sebanyak 105 pengamatan data. Teknik analisis yang digunakan adalah path analisys. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemilikan manajerial tidak berpengaruh signifikan terhadap kualitas laba, kepemilikan institusional positif signifikan berpengaruh terhadap kualitas laba, ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap kualitas laba, manajemen laba tidak berpengaruh terhadap kualitas laba, kepemilikan manajerial tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, kepemilikan institusional tidak berpengaruh terhadap manajemen laba, ukuran perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap manajemen laba, manajemen laba tidak memediasi hubungan antara kepemilikan manajerial terhadap kualitas laba, manajemen laba tidak memediasi hubungan antara kepemilikan institusional terhadap kualitas laba dan manajemen laba tidak memediasi hubungan antara ukuran perusahaan terhadap kualitas laba pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2017- 2021. Kata Kunci : Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Ukuran Perusahaan, Kualitas Laba, Manajemen Laba
PENGARUH TUNJANGAN KESEJAHTERAN, KETERAMPILAN DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP SEMANGAT KERJA KARYAWAN DIMODERASI PERILAKU KEPEMIMPINAN PADA PT. SWALAYAN MAJU BERSAMA
CINDI PRATIWI MANAO () 2023Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh tunjangan kesejahteraan, keterampilan kerja dan disiplin kerja terhadap semangat kerja karyawan, untuk menganalisis bagaimana pengaruh tunjangan kesejahteraan, keterampilan kerja dan disiplin kerja terhadap semangat kerja karyawan dimoderasi perilaku kepemimpinan secara parsial. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 198 orang, dan dengan menggunakan teknik penarikan sampel slovin diperoleh sampel sebesar 132 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan MRA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tunjangan kesejahteraan, keterampilan kerja dan disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap semangat kerja karyawan. variabel moderasi atau perilaku kepemimpinan memperkuat tunjangan kesejahteraan terhadap semangat kerja karyawan di PT Swalayan Maju Bersama Medan, variabel moderasi atau perilaku kepemimpinan memperkuat keterampilan kerja terhadap semangat kerja karyawan di PT Swalayan Maju Bersama Medan dan variabel moderasi atau perilaku kepemimpinan memperkuat disiplin kerja terhadap semangat kerja karyawan di PT Swalayan Maju Bersama Medan.
PENGARUH KOMUNIKASI ORGANISASI, MOTIVASI DAN DISIPLIN KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI DINAS KOPERASI UMKM KOTA MEDAN
ABDUL KAHAR BATUBARA () 2023Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis bagaimana pengaruh komunikasi organisasi, motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah 70 orang, dan dengan menggunakan teknik penarikan sampling jenuh diperoleh sampel sebesar 70 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komunikasi organisasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan, motivasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan, disiplin kerja tidak berpengaruh terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan. Secarfa simultan menunjukkan bahwa komunikasi organisasi, motivasi dan disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja pegawai Dinas Koperasi UMKM Kota Medan
DAMPAK DISIPLIN KERJA, SEMANGAT KERJA, BEBAN KERJA, DAN KEMAMPUAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI PT.TALES INTI SAWIT
RICKY ROBIN ADELEMENA () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh signifikan disiplin kerja, semangat kerja, beban kerja dan kemampuan kerja terhadap kinerja karyawan di PT. Tales Inti Sawit. Jenis penelitian ini adalah penelitian asosiatif yaitu penelitian yang memiliki tujuan untuk menganalisis serta melihat ada tidaknya hubungan suatu variabel bebas dengan variabel terikat. Dalam penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Populasi Dalam penelitian ini yaitu keseluruhan pegawai yang bekerja pada PT Tales Inti Sawit, Deli Serdang yang berjumlah 112 orang dan sampel dalam penelitian ini yaitu berjumlah 53 orang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel disiplin kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja kerja karyawan pada PT. Tales Inti Sawit. Hasil uji pada variabel semangat kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja kerja karyawan pada PT. Tales Inti Sawit. Variabel beban kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja kerja karyawan pada PT. Tales Inti Sawit. Dan variabel kemampuan kerja berpengaruh signifikan terhadap kinerja kerja karyawan pada PT. Tales Inti Sawit
PENGARUH KEPERCAYAAN ORGANISASI DAN PERAN SUPERVISOR TERHADAP TURNOVER INTENTION PADA PT. GRAHA MANDIRI BARATA MEDAN
Muhammad Faisal Maha () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan organisasi terhadap turnover intention pada PT. Graha Mandiri Barata Medan, mengetahui peran supervisor terhadap turnover intention pada PT. Graha Mandiri Barata Medan, dan mengetahui pengaruh kepercayaan organisasi dan peran supervisor terhadap turnover intention pada PT. Graha Mandiri Barata Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan asosiatif yang bertujuan menganalisa permasalahan dalam objek penelitian dengan melihat terdapat atau tidaknya hubungan antara variabel yang satu dengan variabel yang lainnya. Penelitian ini menggunakan dua variabel yang terdiri dari kepercayaan organisasi (X1), peran supervisor (X2) sebagai varibel bebas, dan turnover intention (Y1) sebagai variabel terikat. Lokasi penelitian ini di lakukan di PT. Graha Mandiri Barata Medan yang beralamat di JL. Purwosari, Kecamatan Medan Timur, Sumatra Utara waktu penelitian direncanakan dari awal bulan Juni 2021 sampai bulan September 2022. Populasi dalam penelitian adalah pegawai yang bekerja pada PT. Grahal Mandiri Barata Medan yang berjumlah 285 orang. Data primer didapatkan secara langsung oleh peneliti dari lokasi penelitian dengan data berupa pendapat (argumen) karyawan terkait variabel penelitian berupa angket penelitian dan sumber data sekunder sebagai data pendukung, sedangkan data primer didapatkan dari perusahaan dalam bentuk dokumentalsi seperti profil perusahaan, bukti pembagian angket, dan sebagainya. Berdasarkan hasil penelitian kepercayaan Organisasi berpengaruh signifikan terhadap Turnover Intention pada PT Graha Mandiri Barata Medan. Peran Supervisor berpengaruh signifikan terhadap Turnover Intention pada PT Graha Mandiri Barata Medan. Secara simultan Kepercayaan Organisasi dan Peran Supervisor berpengaruh positif terhadap Turnover Intention.