Submit Dates
Jump to a point in the index:
Now showing items 96-100 of 154
RANCANGAN SISTEM E-LEARNING MENGGUNAKAN SOFTWARE REQUIREMENT SPECIFICATION (SRS) STUDI KASUS: UNHAR MEDAN
Daulay, Indah Sari () 2021ABSTRAK Proses pengembangan E-learning perlu dilakukan mengingat kebutuhan pada perkembangan tekhnologi sekarang. Implementasi E-learning Universitas Harapan Medan belum diterapkan secara maksimal. Untuk memenuhi standar E-learning pada umumnya diperlukan perancangan spesifikasi dalam membangun E-learning. Penerapan Software Requirement Specification (SRS) adalah salah satu cara yang dilakukan untuk merinci berbagai dokumen yang akan menjelaskan berbagai kebutuhan yang harus dipenuhi oleh sebuah software E-learning. Perancangan sistem E-learning menggunakan Software Requirement Specification (SRS) dapat memberikan kemudahan proses pembelajaran dalam E-learning dengan sistem yang sesuai dengan kebutuhan user. Kata kunci : E-learning, Software Requirement Specification (SRS), UnHar Medan.
IMPLEMENTASI APPLICATION PROGRAMMING INTERFACE (API) MENGGUNAKAN ARSITEKTUR REPRESENTATIONAL STATE TRANSFER (REST) UNTUK PENGEMBANGAN E-LEARNING UNHAR MEDAN
Rujiani, Claudia Larasati () 2021ABSTRAK E-learning sangat berguna untuk pengembangkan proses belajar melalui internet di Universitas Harapan Medan, E-learning merupakan suatu usaha meningkatkan pendidikan dalam bidang teknologi. Diharapkan dengan adanya e-learning memberi kemudahan dalam mendapatkan materi, mengasah kemampuan dengan kuis dan lebih mudah berinteraksi dengan pengajar dimanapun dan kapanpun sehingga dapat menjadi solusi alternative untuk meningkatkan kualitas pendidikan. Sistem e-learning yang dibuat menggunakan Apllication Programming Interface (API) dan Arsitektur Representational State Tranfer (REST). Dengan menggunakan REST API lebih memungkinkan suatu sistem untuk berinteraksi dengan sistem lain serta memudahkan dalam menjembatani pertukaran data tanpa mempermasalahkan perbedaan platform ataupun bahasa pemrograman. Website e-learning akan memakai database PostgreSQL karena penyimpanan yang lebih luas dan efektif. Kata kunci : e-learning, Aplication Programming Interface (API), REST, PostgreSQ.
IMPLEMENTASI NORMALIZED EUCLIDEAN DISTANCE DALAM PENGENALAN WAJAH PADA SISTEM ABSEN
Andini, Virra Trisvie () 2021ABSTRAK Kebutuhan karyawan akan pengabsenan menjadi salah satu hal yang penting, khususnya bagi mereka yang bekerja di sebuah perusahaan, hal ini membuat perusahaan memerlukan sebuah sistem untuk melakukan pengabsenan. Normalized Euclidean Distance dalam pengenalan wajah pada sistem absen yang berjalan pada bidang industri masih konvensional, dimana pengelolaan absensi masih menggunakan buku catatan, sehingga diperlukan sebuah sistem yang dapat membantu dalam pengelolaan data absensi pada bidang industri tersebut. Sistem absensi pada pengenalan wajah ini bertujuan untuk membantu dalam pengelolaan data absensi untuk karyawan dan perusahaan seperti data karyawan, data absensi, laporan absensi keluar, dan laporan absensi masuk. Sistem yang dibangun berbasis android dan WEB dengan bahasa pemrograman Android studio dan MySQL. Kata Kunci: Sistem Informasi, absensi, pengenalan wajah, Normalized Euclidean Distance, MysQL
APLIKASI SISTEM ADMINISTRASI PADA KANTOR KELURAHAN KWALA BEKALA BERBASIS WEB
Karo - Karo, Ilham Zuneri () 2023Kelurahan Kwala Bekala adalah salah satu kelurahan yang terletak di Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Wilayah ini memiliki luas sekitar 1,87 kmĀ² dan penduduk sekitar 26.000 jiwa . Selama ini kelurahan kwala bekala dalam pengurusan administrasi masih menggunakan manual dimana masyarakat yang ini mengurus KTP, Kartu Keluarga, Akte Kelahiran sering mengalami kesulitan seprti harus mengantri dan persyaratan yang dibutuhkan juga kesusahan dikarenakan tidak adanya informasi yang akurat. Dengan adanya dunia digital yang begitu berkembang membuat permintaan masyarakat terhadap kemudahan dalam mengurus administrasi semakin meningkat. Masyarakat mengharapkan adanya layanan yang dapat mempermudah dan mempercepat proses pengurusan administrasi, sehingga mereka tidak perlu lagi menghabiskan banyak waktu dan tenaga untuk mengurus administrasi tersebut. Kelurahan kwala bekala juga membutuhkan aplikasi pengurusan administrasi untuk memudahkan tugas mereka dalam mengelola administrasi, seperti pendaftaran, pengurusan dokumen, dan lain sebagainya. Hasil dari penelitian ini proses administrasi di Kantor Kelurahan Kwala Bekala dapat ditingkatkan. Penggunaan teknologi ini memungkinkan akses data yang lebih cepat, mengurangi keterlambatan, dan meminimalkan potensi kesalahan manusia. Kata Kunci : Kelurahan, Kwala Bekala, administrasi
POINT OF SALE PT. ISUINDOMAS PUTRA
Angelika, Syella () 2021ABSTRAK Di suatu perusahaan, penggunaan teknologi komputer dapat membantu kinerja suatu perusahaan berjalan. Salah satu proses yang dikelola adalah pengolahan data menggunakan komputer. digunakannya komputer dapat memberikan informasi tanpa perlu perhitungan dari microsoft excel. Informasi yang diberikan dapat membantu pemilik perusahaan merencanakan dan mengembangkan masa depan. PT. Isuindomas Putra merupakan perusahaan yang bergerak di bidang penjualan sparepart mobil . peursahaan ini masih melakukan pencatatan penjulan, pembelian, pengeluaran serta stock masih menggunakan microsoft excel. PT. Isuindomas Putra terdapat beberapa kendala , baik itu masalah data penjualan, masalah dalam men-tracking sebuah transaksi, dan masalah dalam mengetahui jumlah stok barang yang bisa selisih serta masih banyak nama barang yang sama tapi belum mempunyai kode unik. Berdasarkan latar belakang yang ada penulis coba membuat aplikasi point of sale yang dapat membantu perusahaan untuk mengatasi masalah yang ada. Kata Kunci : PT. Isuindomas Putra, Point Of Sale