Issue Dates

Jump to a point in the index:
Now showing items 641-720 of 836

PENERAPAN METODE VALUE STREAM MAPPING (VSM) DAN FAILURE MODE AND EFFECT ANALYSIS (FMEA) UNTUK PERBAIKAN PROSES PRODUKSI PADA CV TANINDO SEJATI

Rudiyanto () 2023

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengidentifikasi dan meminimalkan waste (pemborosan) waktu dalam proses produksi di CV. Tanindo Sejati, terutama pada stasiun sortasi Tandan Buah Segar (TBS) dan sterilizer. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Value Stream Mapping (VSM) dan Failure Mode Effect and Analysis (FMEA).Hasil identifikasi menunjukkan bahwa waste waiting (delay) merupakan jenis waste yang paling dominan pada stasiun sortasi dan sterilizer, dengan waktu pemborosan sebesar 35 menit dan 45 menit. Faktorfaktor yang menyebabkan waste tersebut antara lain kurangnya tenaga kerja, kurangnya perhatian terhadap jobdesk oleh tenaga kerja, dan kekurangan alat sterilizer yang memadai. Untuk melakukan perbaikan proses produksi, diperlukan kebijakan yang melibatkan Future Value Stream Mapping guna meminimalkan waste yang terjadi. Selain itu, penambahan tenaga kerja, peningkatan kapasitas dan jumlah alat sterilizer, serta memberikan arahan yang intensif kepada operator stasiun sortasi dan sterilizer menjadi langkah-langkah penting dalam mencapai proses produksi yang optimal. Kesimpulan dari penelitian ini sejalan dengan penelitian sebelumnya yang dilakukan oleh Damanik et al. (2018) yang juga menggunakan metode VSM dalam mengurangi pemborosan waktu pada proses produksi. Dengan menerapkan langkah-langkah perbaikan yang disarankan, diharapkan CV. Tanindo Sejati dapat mencapai target produksi yang telah ditetapkan dan meningkatkan efektivitas serta efisiensi proses produksi. Kata kunci: waktu pemborosan, stasiun sortasi, sterilizer, Value Stream Mapping (VSM), Failure Mode Effect and Analysis (FMEA)

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK MENENTUKAN STOK KUE MENGGUNAKAN FORWARD CHAINING DI TOKO COOKIES YARR

Fajrina, Nurul () 2023

Kemajuan suatu teknologi informasi dan juga komunikasi memudahkan manusia dalam mengelola data dan juga informasi, sehingga tidak diperlukan lagi membuang banyak waktu, tenaga dan juga uang. Teknologi bermanfaat dalam berbagai bidang, salah satunya dalam bidang eknomi usaha kecil yaitu stok penjualan. Agar memudahkan owner dalam membuat laporan stok masuk dan juga stok keluar, maka diperlukan penerapan data penjualan yang terkomputerisasi didalam satu web aplikasi, yang mencakup informasi-informasi stok keluar masuk dari kue-kue yang masih tersedia di toko Cookies YARR. Tahapan pada penelitian Sistem Pendukung Keputusan menggunakan metode Forward Chaining yang nantinya mengumpulkan fakta-fakta dan berakhir dengan kesimpulan. Dan hasil akhir dari web aplikasi ini dapat dijalankan dengan semestinya dan juga berguna untuk owner toko cookies YARR. Kata kunci : web, sistem pendukung keputusan, forward chaining, Django,stok kue

ANALISIS PERBANDINGAN KUALITAS DAN KECEPATAN TRANSFER DATA PADA PENGGUNAAN SMARTPHONE

Natasa, Sara () 2023

Seiring perkembangan teknologi yang semakin pesat membuat proses pengiriman data komunikasi semakin cepat. Transfer data atau komunikasi data adalah pertukaran data antara dua perangkat atau lebih melalui media transmisi misalnya sperti kabel atau pun tanpa kabel. Komunikasi data juga dapat didefinisikan suatu proses pengiriman dan penerimaan data secara elektronik dari dua atau lebih alat yang terhubung ke dalam sebuah jaringan melalui suatu media. Penelitian ini bertujuan untuk dapat membandingkan smartphone-smartphone yang diuji dalam pengujian kualitas dan kecepatan transfer data tersebut sehingga menghasilkan data perbandingan antara keempat smartphone tersebut dengan menggunakan provider Telkomsel 4G LTE dan setiap smartphone yang diuji memiliki ruang penyimpanan yang berbeda,CPU yang berbeda juga serta GPU yang berbeda juga. Sehingga pengujian ini mendapatkan hasil dimana salah satu smartphone yang diuji memiliki kualitas file yang di terima sangat bagus kualitasnya. Kata kunci: smartphone, 4G LTE, transfer data, Nperf, OneDrive, kecepatan, kualitas, perbandingan, waktu, analisis.

MERANCANG VIDEO ANIMASI 3D KESALAHAN PARENTING YANG MERUSAK TUMBUH KEMBANG ANAK MENGGUNAKAN UNITY 3D

Ramadhani, Tri Rizki () 2023

Setiap orang tua wajib mengasuh dan mengasihi anaknya. Seorang anak sangat perlu bimbingan dan arahan dari setiap orang tua mulai dari masih dalam kandungan hingga anak menjadi mengerti akan arti kehidupan. Masa kehidupan anak sebagian besar berada dalam lingkup keluarga, maka dari itu pola asuh orang tua terhadap anak sangat menentukan kepribadian dan prilaku anak. Namun masih banyak pola asuh orang tua terhadap anaknya yang terlalu keras sehingga menimbulkan masalah besar dalam diri anak tersebut. Hal tersebut didasari oleh ketidak tahuan orang tua pada kesalahan parenting untuk tumbuh kembang anak. Oleh karena itu, penulis merancang video animasi 3D kesalahan parenting yang merusak tumbuh kembang anak menggunakan unity 3d. Video animasi ini bertujuan untuk membantu para orang tua mengetahui sebab-akibat apa yang terjadi pada kesalahan parenting untuk tumbuh kembang sang buah hati. Video animasi yang dibuat menggunakan bahasa yang sederhana agar lebih mudah dipahami oleh seluruh golongan masyarakat. Kata kunci : parenting, kesalahan parenting, animasi 3d, unity 3d

ANALISIS BEBAN KERJA DAN PENENTUAN TENAGA KERJA MENGGUNAKAN CARDIOVASCULAR LOAD (CVL) DI PABRIK TAHU SUMEDANG ABC

MARPAUNG, SERLI AGUSTINA () 2023

Pabrik Tahu Sumedang ABC adalah suatu industri yang bergerak dalam bidang pembuatan tahu dan tempe. Pabrik ini berlokasi di Kota Binjai, Sumatera Utara. Jumlah tenaga kerja untuk pembuatan tahu tungku 2 sebanyak 6 orang dan pembuatan tempe sebanyak 3 orang. Pada tahun 2022 terdapat permintaan tahu dan tempe yang tidak dapat dipenuhi oleh pabrik. Salah satu faktor penyebabnya adalah tingginya tingkat beban kerja yang dialami oleh operator. Terdapat stasiun kerja Pabrik Tahu Sumedang ABC yang mengalami ketidakseimbangan antara beban kerja dengan jumlah pekerja yang ada sehingga menimbulkan kelelahan dan denyut nadi yang tinggi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui beban kerja yang diterima oleh pekerja serta menentukan jumlah tenaga kerja yang optimal pada bagian pabrik tahu tungku 2 dan pabrik tempe. Berdasarkan hasil perhitungan Cardiovascular Load (%CVL) terdapat pekerja yang memiliki nilai %CVL >30% yaitu operator 1, 2, dan 3 sebesar 37,6%, 32,7%, dan 34% untuk pabrik tahu tungku 2 dan pekerja 1 sebesar 34,5% untuk pabrik tempe. Kemudian dilakukan perhitungan jumlah tenaga kerja berdasarkan beban kerja menggunakan Workload Analysis (WLA). Pada perhitungan kebutuhan pekerja menggunakan workload analysis terdapat pekerja yang memiliki nilai beban kerja yang berlebih yaitu pekerja 1, 2, 3 untuk pabrik tahu tungku 2 dan pekerja 1 untuk pabrik tempe sehingga diperlukan adanya perbaikan. Rekomendasi penambahan tenaga kerja tahu tungku 2 sebanyak 2 orang sehingga total tenaga kerja tahu tungku 2 menjadi 8 orang dan penambahan tenaga kerja pabrik tempe sebanyak 1 orang sehingga total tenaga kerja menjadi 4 orang. Kata Kunci : Beban Kerja, Jumlah Tenaga Kerja Optimal, Cardiovascular Load, Workload Analysis

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN PENGENALAN JENIS WARNA PADA ANAK DENGAN METODE RESEARCH AND DEVELOPMENT BERBASIS ANDROID

Tamara, Asri () 2023

Usia dini merupakan tahap awal terpenting dalam pertumbuhan dan perkembangan kehidupan manusia. Anak usia dini memiliki batasan dan ciri khas tertentu, serta berada dalam proses perkembangan yang sangat pesat. Di dalam belajar tentunya sering ditemui bahwa anak-anak cenderung bosan dan malas dalam belajar. Salah satu materi mengenal warna sangat diperlukan oleh seorang anak sebelum memasuki pra sekolah, salah satu cara agar anak-anak tidak cenderung bosan dan malas belajar perlu dikembangkan media pembelajaran pengenalan warna yang interaktif berbasis multimedia untuk memberikan pengalaman bermain sambal belajar dengan memanfaatkan teknologi informasi. Metode yang digunakan untuk membangun media pembelajaran interaktif ini adalah research and development. Metode ini menghasilkan produk seperti media pembelajaran yang interaktif untuk membantu anak-anak bisa belajar mengenal warna lebih interaktif. Aplikasi yang dibamgun telah diuji coba terhadap 34 responden dengan hasil Sangat Setuju sebesar 93%, Setuju sebesar 5%, dan Ragu-ragu sebesar 2%. Aplikasi ini sudah berhasil untuk membantu anak-anak mengenal jenis warna. Kata Kunci : Kuis Interaktif, Media Pembelajaran, Warna

ANALISIS KELAYAKAN USAHA TERNAK AYAM BURAS PETELUR DI DESA GUNUNG MERIAH KEC. GUNUNG MERIAH KAB. DELI SERDANG

Salomo, Ade Rae () 2023

Pembentukan usaha kecil dan menengah (UMKM) untuk beternak ayam buras petelur (ayam petelur) di desa Gunung Meriah bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Penelitian ini berfokus pada melakukan analisis kelayakan bisnis, dengan mempertimbangkan berbagai aspek seperti aspek hukum, sosial dan budaya, pasar dan pemasaran, teknis dan teknologi, dan aspek keuangan. Pengumpulan data untuk analisis dilakukan melalui observasi dan wawancara. Hasil analisis kelayakan menyatakan bahwa usaha ternak ayam buras petelur di Desa Gunung Meriah Kecamatan Gunung Meriah Kabupaten Deli Serdang layak untuk di jalankan untuk tiap tiap aspek yang telah di pertimbangkan. Melalui aspek finansial diketahui dalam tahun pertama usaha berjalan mengalamai kerugian sebesar Rp. 10.370.000,- dengan rasio R/C 0,91. Ditahun ke dua usaha ternak ayam buras mengalami keuntungan sebesar Rp. 115.540.000,- dengan rasio R/C 1, Secara total dalam dua tahun usaha berjalan menghasilkan keuntungan sebesar Rp. 105.170.000,- dengan rasio R/C 1,42 yang berati usaha ternak ayam buras yang dijalankan selama 2 tahun menguntungkan. Hasil analisis BEP pada usa ternak ayam buras untuk produksi dan penjualan 73.543 butir telur dengan total penjualan sebesar Rp. 220.630.043,- dan lama waktu untuk BEP ialah 1 tahun 6 bulan. Dalam analisis SWOT usaha ternak ayam buras petelur berada pata kuadran pertama dengan strategi yang duterapkan merupakan srategi pertumbuhan yang agresif. dari hasil data penelitian dapat disimpulkan bahwa usaha ternak ayam buras petelur di Desa Gunung Meriah Kecamatan Gunung Meriah layak untuk dijalnkan. Kata Kunci : Studi Kelayakan Usaha, aspek hukum, aspek sosial dan budaya, aspek pasar dan pemasaran, aspek teknik dan teknologi aspek keuangan, break event poin. Analisis SWOT

ANALISIS KURSI RODA SEBAGAI ALAT BANTU PADA PASIEN DISABILITAS DI PUSKESMAS SIKAKAP KEPULAUAN MENTAWAI

Wahyu, Rahmat () 2023

Kursi roda (wheel chair) adalah alat yang digunakan untuk meningkatkan kemampuan mobilitas bagi orang yang memiliki kekurangan seperti orang yang cacat fisik (khususnya penyandang cacat kaki). Kursi roda yang digunakan pasien disabilitas saat ini tidak ergonomis karena pasien tidak nyaman menggunakannya bahkan masih menyebabkan keluhan sakit bagian tubuh. Tujuan dari penelitian ini adalah rancangan kursi roda yang sesuai pasien disabilitas terutama untuk aktivitas kamar mandi. Metode yang dilakukan dengan menggunakan metode EFD, digunakan untuk mengidentifikasi teknis produk berdasarkan persyaratan pengguna dengan menambahkan hubungan baru antara keinginan konsumen dan aspek ergonomi dari produk. Hasil penelitian didapat variabel rancangan kursi roda ergonomis yakni variabel efektif, nyaman, aman, sehat, dan efisien (ENASE), berdasarkan kebutuhan konsumen maka ditambah fasilitas pendukung di kursi roda seperti tempat sabun, tempat tisue, pispot (penampung kotoran), gorden penutup, tabung air (tempat air pembilas) dan bag barang/documen. Kata kunci : Kursi Roda, ENASE, EFD

PENERAPAN METODE RULE BASED DALAM MENDETEKSI SERANGAN MULTI ATTACK PADA NETWORK ATTACHED STORAGE

Putra, Halimansyah () 2023

Network Attached Storage (NAS) merupakan sebuah server dengan sistem operasi yang dikhususkan untuk melayani kebutuhan berkas data. NAS merupakan solusi terbaik sebagai media penyimpanan dan sharing data. Namun, aspek keamanan data juga menjadi perhatian utama dalam penggunaan media penyimpanan NAS. Pengelola NAS server tidak dapat menjamin keamanan data pada NAS server yang dikelolanya. Dalam melindungi dan mendeteksi serangan pada NAS, penggunaan firewall sebagai keamanan sangatlah disarankan sebagai benteng awal. Metode Rule Base yang diimplementasikan dalam firewall untuk menguji seberapa besar akurasi keamanan NAS server, apabila NAS tersebut diserang dengan serangan multi-attack (serangan ganda). Serangan multi-attack dibagi menjadi dua, yaitu brute-force attack dan a denial-of-service (DDoS). Analisis forensik juga diperlukan untuk mengetahui apakah ada intruder yang melakukan penyerangan, diperlukan juga wireshark sebagai paket capturing dan snort sebagai paket sniffing yang berbasis Intrusion Detection System (IDS) dalam pengujian serangan. Pengujian dilakukan menggunakan metode rule based terhadap firewall iptables pada NAS yang sangat efektif untuk memblokir serangan awal terhadap NAS. Dari 8 kali pengujian, akurasi rule-based terhadap serangan multi-attack pada NAS sebesar 84% berhasil memblokir serangan dan 16% gagal memblokir serangan. Waktu yang diberikan berupa pembatasan limit bandwidth masuk dan limit-burst yang diterapkan pada port icmp, udp, tcp ssh dan ftp. Rule-based berhasil memblokir serangan multi-attack yang ditujukan pada NAS. Hasil dari penerapan metode rule-based pada firewall diharapkan dapat memblokir serangan ganda pada NAS. Pada serangan brute- force rule base berhasil melakukan drop koneksi port aktif pada NAS, dan pada serangan DDoS rule base juga berhasil melakukan drop terhadap socket flooding pada NAS. Kata Kunci : Network Attached Storage (NAS), Multi-Attack, Metode Rule Based

ANALISIS PEMANFAATAN TEKNIK SERANGAN DDOS PADA MIKROTIK CLOUD DAN MELAKUKAN UPAYA PENANGANANNYA

Surya, Syahendra () 2023

Layanan internet memiliki manfaat yang banyak dan digunakan secara luas, namun juga memiliki kekurangan yang dapat dimanfaatkan oleh hacker untuk melakukan serangan seperti DDoS. Salah satu solusi untuk mengelola dan mengontrol jaringan internet adalah dengan menggunakan MikroTik CHR (Cloud Hosted Router), yaitu solusi router virtual yang disediakan oleh MikroTik. CHR dirancang untuk dapat dijalankan pada berbagai platform virtualisasi seperti VMware, VirtualBox, Hyper-V, dan Cloud seperti Amazon Web Services, Google Cloud Platform, dan Microsoft Azure.Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis Teknik serangan DDoS digunakan dan di terapkan pada platform Mikrotik CHR dan strategi upaya pengamananya yang dapat digunakan untuk melindungi MikroTik CHR dari serangan DDoS yang dapat menyebabkan gangguan layanan dan kerugian finansial dan penangananya. Penelitian ini hanya berfokus pada serangan DDoS pada MikroTik CHR dan strataegi keamanan yang dapat melindunginya dari serangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa beberapa strategi keamanan yang efektif termasuk mengkonfigurasi firewall, mengaktifkan fitur protection, serta melakukan pemantauan dan pembaruan perangkat lunak secara teratur. Kesimpulannya, MikroTik CHR dapat dilindungi dari serangan DDoS dengan strategi keamanan yang tepat, dan perlu memperhatikan pemantauan keamanan yang ketat, pembaruan perangkat lunak, dan strategi keamanan yang terintegrasi dan komprehensif untuk melindungi MikroTik CHR dari serangan DDoS. Kata Kunci: Mikrotik, Firewall, CHR, DDoS

AUGMENTED REALITY PENGENALAN KAMPUS FAKULTAS TEKNIK DAN KOMPUTER UNIVERSITAS HARAPAN MEDAN DENGAN METODE MARKER BASED TRACKING

Ashar Khairil () 2023

Teknologi yang berkembang memberikan kemudahan hampir dalam setiap bidang. Salah satunya pengenalan kampus yang akan menjadi pilihan bagi para calon mahasiswa. Hampir setiap kampus mempromosikan kampus nya dengan menggunakan spanduk, brosur, dan yang lainnya. Penggunaan Flyer ataupun brosur dalam pengenalan Fakultas Teknik Dan Komputer Universitas Harapan Medan yang kurang efisien dikarenakan calon mahasiswa yang belum mengenal Fakultas Teknik Dan Komputer Universitas Harapan Medan. Penggunaan Augmented Reality akan menarik minat calon mahasiswa agar lebih mengetahui Fakultas Teknik Dan Komputer Universitas Harapan Medan. Metode yang digunakan untuk Augmented Reality pada penelitian ini adalah Markerbased Tracking, dan untuk pengembangan sistem menggunakan metode Waterfall. Aplikasi dibangun menggunakan Unity 3D dan menggunakan Vuforia sebagai Software Development Kit, dan juga menggunakan C#(Sharp) dalam bahasa pemrogramannya. Berdasarkan hasil yang diperoleh, sistem berjalan dengan baik sesuai yang diinginkan seperti menampilkan 3D dari Gedung FTK dan lokasi dari Gedung FTK. Augmented Reality memberikan gambaran secara lebih baik bagaimana akses, gedung, lokasi dan pusat administratif di FTK. Kata Kunci : Augmented Reality, Android, Unity3D, Vuforia, Markerbased Tracking, Software Development Kit

APLIKASI SISTEM ADMINISTRASI PADA KANTOR KELURAHAN KWALA BEKALA BERBASIS WEB

Karo - Karo, Ilham Zuneri () 2023

Kelurahan Kwala Bekala adalah salah satu kelurahan yang terletak di Kecamatan Medan Tuntungan, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara, Indonesia. Wilayah ini memiliki luas sekitar 1,87 km² dan penduduk sekitar 26.000 jiwa . Selama ini kelurahan kwala bekala dalam pengurusan administrasi masih menggunakan manual dimana masyarakat yang ini mengurus KTP, Kartu Keluarga, Akte Kelahiran sering mengalami kesulitan seprti harus mengantri dan persyaratan yang dibutuhkan juga kesusahan dikarenakan tidak adanya informasi yang akurat. Dengan adanya dunia digital yang begitu berkembang membuat permintaan masyarakat terhadap kemudahan dalam mengurus administrasi semakin meningkat. Masyarakat mengharapkan adanya layanan yang dapat mempermudah dan mempercepat proses pengurusan administrasi, sehingga mereka tidak perlu lagi menghabiskan banyak waktu dan tenaga untuk mengurus administrasi tersebut. Kelurahan kwala bekala juga membutuhkan aplikasi pengurusan administrasi untuk memudahkan tugas mereka dalam mengelola administrasi, seperti pendaftaran, pengurusan dokumen, dan lain sebagainya. Hasil dari penelitian ini proses administrasi di Kantor Kelurahan Kwala Bekala dapat ditingkatkan. Penggunaan teknologi ini memungkinkan akses data yang lebih cepat, mengurangi keterlambatan, dan meminimalkan potensi kesalahan manusia. Kata Kunci : Kelurahan, Kwala Bekala, administrasi

IMPLEMENTASI METODE BUSINNES TO BUSINNES DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN IKAN PADA PT. ASAHI SIBOLGA

Purba, Indra Uli Saputra () 2023

Penjualan ikan merupakan salah satu kegiatan bisnis yang telah dilakukan sejak zaman dahulu kala. Ikan merupakan salah satu sumber daya alam yang sangat berlimpah di Indonesia, sehingga menjadi salah satu bahan pangan yang sangat penting bagi masyarakat Indonesia. Selain itu, ikan juga memiliki nilai gizi yang tinggi dan rendah lemak, sehingga banyak diminati oleh masyarakat yang peduli akan kesehatan. Salah satu perusahaan yang bergerak di bidang distributor ikan yaitu perusahan Asahi Sibolga, Asahi sibolga merupakan penampung ikan dari nelayan yang telah mereka dapatkan selama berlayar kemudian dijual keperusahaan tersebut. Kemudian perusahaan tersebut akan menjual ikan yang telah di beli dari nelayan disalurkan ke kota seperti ke pasar tradisonal maupun swalayan yang di kota khususnya kota medan. Namun, perusahaan ikan juga harus memperhatikan masalah kebijakan dan regulasi yang berlaku dalam industri perikanan. Hal ini meliputi persyaratan pengawasan dan pemeriksaan yang ketat dalam hal pengolahan dan penanganan ikan, serta regulasi dalam hal lingkungan dan sumber daya laut yang harus dipatuhi oleh perusahaan ikan. Hasil penelitian ini Implementasi metode B2B dalam penjualan ikan memiliki potensi besar untuk meningkatkan kerjasama. Ini memungkinkan kolaborasi yang saling menguntungkan dalam memperluas pasar dan mengoptimalkan distribusi ikan Kata Kunci : Ikan, Penjualan,Business To Business

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN KARYAWAN TELADAN DI CV. XIDOL TEKNOLOGY INDONESIA BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDTIVE WEIGHTING (SAW)

Harahap, Vira Yuanda () 2023

CV Xidol Teknology Indonesia merupakan perusahaan yang berdiri dari tahun 1990 perusahaan yang bergerak dibidang Aksesoris Handphone dengan mempunyai Visi dan Misi untuk memberikan informasi dan produk terkini dan berkualitas dengan harga yang ekonomis dan bermanfaat, CV Xidol Teknology Indonesia ini mempunyai dua cabang yang pertama yaitu di Kota Medan yang berada di Jalan Asia Mega Mas Blok BB No.6 yang kedua di Kota Yogyakarta. Perusahaan ini Mempunyai produk brand sendiri yaitu Xidol dan Eko . Peusahaan ini memiliki banyak karyawan sehingga kinerja pada karyawan perusahaan harus diukur dengan baik, pengukuran kinerja karyawan sangat penting guna evaluasi dan perencanaan di masa depan. Penilaian prestasi karyawan mutlak harus dilakukan untuk mengetahui prestasi yang hendak dicapai setiap karyawan. Apabila karyawan berhasil mencapai target yang diinginkan, dapat menciptakan suasana yang kondusif, serta dapat memuaskan seluruh pihak yang terkait maka karyawan tersebut bisa mendapatkan penghargaan yang setimpal. Untuk itu maka diperlukan pengolahan data penilaian karyawan yang dapat membantu mempermudah seorang atasan untuk mengambil sebuah keputusan yang berkaitan dengan pemilihan seorang karyawan teladan dengan cara Mengunakan Metode Simple Addtive Weighting (SAW) guna untuk efisien waktu dalam pemilihan karyawan teladan. Kata Kunci : Simple Addtive Weighting,Pemilihan Karyawan Teladan,Rancang Bangun

PENERAPAN DATA MINING MENGGUNAKAN METODE NAIVE BAYES UNTUK KLASIFIKASI DATA PENENTUAN HASIL PENJUALAN DALAM STRATEGI PEMASARAN

Rozi, Muhammad Fakhrul () 2023

Di era digital saat ini strategi pemasaran harus dimiliki setiap thriftshop /toko agar dapat memprediksi hasil produk yang akan dijual ke depannya. Dalam memprediksi data diperlukan pengolahan data yang efektif dan efisien, salah satu teknik dalam mengolah data dalam data mining yaitu naive bayes. Naive bayes dapat mengklasifikasikan data sesuai kategori-kategori yang digunakan sehingga peneliti dapat memprediksi hasil penjualan barang. Dengan data penjualan 2,5 tahun terakhir, peneliti membagi datanya menjadi 900 data traning dan 209 data testing sebagai pengujian datanya, maka didapatkan hasil pengujian pengklasifikasi sebesar 0.598 pada Akurasinya, 0.493 pada Classification accuracy , 0.472 pada F1, 0.557 pada precision dan 0.493 pada recall. Peneliti memakai aplikasi orange untuk pengujiannya dan memvisualisasikan hasil dari prediksi penjualan 1/2 tahun berikutnya. Kata Kunci : Strategi Pemasaran, Data Mining, Naive Bayes, Orange

SISTEM KONTROL DAN PENGAMANAN KOTAK PENYIMPANAN UANG MENGGUNAKAN APLIKASI TELEGRAM BERBASIS ARDUINO

Anugrah, Fahmy () 2023

Dengan pesatnya perkembangan teknologi digital, metode tradisional menabung uang seperti menggunakan celengan semakin tidak populer di kalangan masyarakat. Munculnya inovasi baru, seperti kotak penyimpanan uang berbasis mikrokontroler, menghilangkan kebutuhan akan metode tabungan tradisional. Kotak penyimpanan uang ini dilengkapi dengan mikrokontroler yang dapat dikontrol melalui Smartphone dan dilengkapi dengan teknologi GPS untuk melacak lokasinya. kotak penyimpanan juga dilindungi dengan kata sandi dan memberikan informasi tentang jumlah total uang yang tersimpan di dalamnya. Desain kotak penyimpanan uang ini melibatkan penggunaan NodeMCU ESP8266 sebagai mikrokontroler, yang menghubungkan komponen dengan aplikasi Telegram Bot untuk pengendalian melalui Smartphone. Sensor utama yang digunakan dalam alat ini adalah sensor TCS3200, yang mendeteksi nilai warna dari uang kertas yang berbeda. GPS Neo 6m digunakan untuk melacak lokasi kotak tersebut, terhubung langsung dengan Google Maps. Aplikasi Telegram Bot berfungsi sebagai sistem pengendalian dan fitur keamanan untuk kotak penyimpanan uang ini. Berdasarkan hasil pengujian yang dilakukan, kotak penyimpanan uang ini dapat membedakan dan menghitung berbagai jenis uang kertas, memberikan informasi yang akurat tentang saldo rekening, dan melacak lokasinya dengan efektif melalui Google Maps. Selain itu, kotak ini dapat beroperasi tanpa sumber daya listrik eksternal dan menjamin keamanan melalui perlindungan kata sandi. Dengan demikian, kotak penyimpanan uang berbasis mikrokontroler ini menyediakan solusi yang praktis, efisien, dan aman dalam menabung uang, serta menawarkan kemudahan penggunaan melalui pengendalian melalui Smartphone, pelacakan lokasi yang akurat, dan keamanan yang ditingkatkan. Kata kunci : Kotak penyimpanan uang, Mikrokontroler, Aplikasi Telegram, Sensor TCS3200, GPS Tracking.

ANALISA PERBANDINGAN METODE ARITHMETIC MEAN FILTERING DAN METODE KONVOLUSI PADA CITRA BERNOISE

Algama, Bella () 2023

Pengambilan citra sering sekali mengalami gangguan yang dapat disebabkan oleh kesalahan lensa kamera ataupun kotoran yang ada dicitra. Gangguan tersebut disebut noise atau derau. Noise membuat suatu citra tidak terlihat jelas dan merusak kualitas suatu gambar.terdapat banyak jenis noise pada citra,salah satunya noise salt and pepper. Noise ini akan memberikan bintik hitam dan putih pada gambar seperti taburan garam yang disebabkan adanya error bit ketika pengiriman data, ataupun kerusakan pada tempat penyimpanan sehingga diperlukannya filtering pada citra untuk meningkatkan kualitas gambar yang lebih baik dibandingkan citra awalnya. Teknik filtering yang digunakan untuk citra bernoise yaitu arithmetic mean filter dan konvolusi. Arithmetic mean filtering meningkatkan kualitas gamabar dengan menggantikan nilai piksel dengan nilai rata-rata piksel tetangganya sedangkan teknik konvolusi citra dengan memberi nilai baru pada masing-masing piksel dengan melakukan beberapa fungsi perhitungan dari piksel tersebut dengan piksel disekitarnya. Untuk mengukur noise yang difilter telah mengalami penurunan digunakannya parameter MSE dan PSNR. Hasil yang diperoleh melalui MSE dan PSNR yang lebih bagus digunakan dalam mereduksi noise adalah arithmetic mean filter. Arithmetic mean filter membuat gambar yang bernoise salt and pepper mengalami penurunan dilihat dari nilai PSNR yang dihasilkan lebih tinggi yaitu 52% dibandingkan nilai PSNR konvolusi 47%. Kata kunci: citra, salt and pepper, derau, mean dan konvolusi.

RANCANG ULANG KURSI RODA BAGI PASIEN MANULA DAN STROKE UNTUK BAB DI PUSKESMAS SIKAKAP KEPULAUAN MENTAWAI

Putra, Dimas Pramana () 2023

Kursi roda (wheel chair) adalah alat yang digunakan untuk meningkatkan kemampuan mobilitas bagi orang yang memiliki kekurangan seperti orang yang cacat fisik (khususnya penyandang cacat kaki), pasien dan manula. Permasalahan yang ada pada kursi roda saat ini adalah kursi roda tidak menyediakan fasilitas pendukung seperti fasilitas memudahkan untuk BAB, sehingga harus melakukan pemindahan, jika dilakukan sendirian, hal ini dapat menimbulkan kecelakaan aktivitas bagi pasien yang terutama manula, dikhawatirkan dapat menjadi masalah besar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan perancangan kursi roda untuk memudahkan BAB bagi manula dan pasien stroke. Perancangan dimulai dengan studi pustaka dan penyebaran kuisioner Standard Nordic Questionnaire (SNQ) dan kuisioner keiginan akan rancangan kursi roda, kemudian meninjau desain-desain kursi roda yang sudah digunakan saat ini. Peninjauan desain kursi roda yang saat ini digunakan ditujukan untuk melihat cara kerja dan manfaatnya yang nantinya akan digunakan sebagai pertimbangan dan evaluasi dalam pengembangan perancangan ini. Hasil yang didapat persentase keluhan bagian tubuh pasien pengguna kursi roda untuk 20 orang responden dan 27 bagian tubuh yang dinilai mengalami keluhan didapat dengan kategori sakit sebesar 15%, kategori cukup sakit sebesar 89,86%, dan 35,14% kategori tidak sakit, adapun ukuran usulan kursi roda untuk tinggi sandaran kepala 17,92 cm, tinggi sandaran punggung 60,09 cm, tinggi sandaran lengan 28,16 cm, tinggi alas 40,07 cm, panjang alas 41,64 cm, lebar sandaran punggung dan kepala 53,12 cm, lebar sandaran kepala 44,21 cm, lebar 43,45 cm, lebar sandaran betis dan sandaran kaki 9,14 cm, panjang sandaran kaki adalah 14,59 cm serta penambahan fasilitas pendukung kursi roda seperti tempat sabun, tempat tisue, pispot (penampung kotoran), gorden penutup, tabung air (tempat air pembilas) dan bag barang/documen. Kata kunci : Pengembangan Produk, Kursi Roda, Standard Nordic Questionnaire (SNQ)

ANALISIS PREDIKSI PERSEDIAAN STOK BARANG PADA TOKO SANTI FOTOCOPY MENGGUNAKAN ALGORITMA APRIORI BERBASIS WEBSITE

Daeli, Rosanti () 2023

Santi fotocopy merupakan retail ataupun toko yang menjual berbagai macam jenis alat tulis kantor dan juga sering melayani penggandaan dan penjilidan dokumen. Tetapi, Santi Fotocopy masih sering menggunakan catatan manual untuk melakukan proses prediksi pada barang yang akan di stok kembali namun karena seringnya terjadi kesalahan dalam pendataan membuat stok yang dilakukan sering tidak tepat sehingga toko Santi Fotocopy mengalami kerugian akan pencatatan stok secara manual. Dengan permasalahan pada Santi Fotocopy tersebut maka proses analisa untuk persediaan stok barang akan dilakukan dengan menggunakan teknik data mining yaitu algoritma apriori. Algoritma apriori adalah salah satu metode data mining yang penarikan kesimpulannya menggunakan aturan asosiasi sehingga menciptakan aturan jika dan maka dengan menggunakan nilai support dan confidence. Dalam proses analisis pada persediaan toko santi, nilai support dan confidence yang ditentukan sebesar 10% dan 60%. Hasil penelitian dengan menggunakan algoritma apriori menghasilkan 6 pola aturan asosiasi dimana yang paling tertinggi penjualan pada Kertas Binder dan Binder yang memperoleh nilai confidence sebesar 71,43%. Dengan penerapan algoritma apriori akan dapat memberikan solusi kepada Santi Fotocopy dalam melakukan penyetokan barang yang paling sering terjual pada toko tersebut. Penelitian ini juga dapat menggunakan algoritma lainnya agar sebagai perbandingan antara algoritma apriori dengan algoritma lainnya. Kata Kunci : Algoritma Apriori, Stok Barang, Data Mining.

ANALISA KERUSAKAN RUAS JALAN KOTA MEDAN DENGAN MENERAPKAN METODE BINA MARGA (JL. JAMIN GINTING – MEREK)

Triwanda, M. Rizky () 2023

Jalan lintas kota medan adalah ruas jalan yang padat akan transportasi darat, jalan lintas kota medan memiliki konstribusi yang sangat penting untuk barang dan jasa. Namun seiring dengan penggunaannya yang dilakukan secara terus menerus jalan juga mampu mengalami kerusakan. Kerusakan jalan sering terjadi antara lain lubang, retak, gelombang bahkan tambalan hasil dari perbaikan jalan mampu rusak lebih awal karena di sebabkan oleh banyak faktor seperti faktor alam atau faktor kegunaanya, jika hal tersebut terjadi secara terus menerus tanpa jeda maka jalan akan mengalami kerusakan fatal yang mana dapat mengakibatkan jalan terputus sehingga merugikan semua pihak terkait. Untuk mengetahui jenis kerusakan dan nilai kondisi jalan kota medan khususnya ruas jalan jamin ginting - merek peneliti menggunakan penilaian langsung dilapangan untuk mendata kerusakan yang terjadi serta penulis menggunakan metode bina marga untuk mengetahui berapa nilai kondisi kerusakan jalan kota medan. Penelitian ini menganalisis kerusakan yang bertujuan untuk menentukan urutan prioritas dari kerusakan yang terjadi pada jalan kota medan dengan menerapkan metode bina marga agar mendapat tindakan preservasi yang sesuai. Kata Kunci : Kerusakan Jalan, Bina Marga, Preservasi.

IMPLEMENTASI METODE K-NEAREST NEIGHBOR UNTUK KLASIFIKASI PENYAKIT TANAMAN MENTIMUN PADA CITRA DAUN

Harahap, Ratna Indah Juita () 2023

Mentimun merupakan salah satu sayuran yang banyak dikonsumsi oleh Masyarakat Indonesia. Akan tetapi, tanaman mentimun rentan terhadap serangan penyakit yang menyebabkan kehilangan hasil secara substansial. Contoh penyakit pada tanaman mentimun adalah embun bulu, embun tepung dan cmv. Penyakit ini dapat dikenali secara visual karena memiliki ciri warna dan tekstur. Melalui sebuah citra dapat dipelajari informasi mengenai penyakit tanaman mentimun tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sistem klasifikasi penyakit pada citra daun mentimun sehingga dapat memberikan informasi jenis penyakit. Penerapan sistem terdiri dari tahap pre-processing, ekstraksi ciri, klasifikasi dan evaluasi. Tahap pre-processing melakukan resize citra RGB lalu dikonversi ke Grayscale. Tahap ekstraksi ciri dengan metode GLCM (Gray Level Co-Occurence). Tahap klasifikasi menggunakan algoritma K-NN (K-Nearest Neighbor). Tahap evaluasi dengan confusion matrix. Hasil pengujian klasifikasi penyakit daun mentimun menggunakan algoritma K- Nearest Neighbor menghasilkan nilai akurasi terbaik dengan penggunaan nilai ketetanggaan k = 1 mencapai 90%. Kata Kunci : Daun Mentimun, Pre-processing, GLCM, KNN, Confusion Matrix

VISUALISASI ANIMASI 3D SEBAGAI PROMOSI PRODUK DESAIN INTERIOR DAN EKSTERIOR PADA PERUMAHAN RUMAH PONDOK 7

Ibrahim, Azra Aaliya () 2023

Media promosi dengan strategi penjualan yang bermacam-macam kini telah banyak dibuat oleh pihak pemasaran lainnya. Media promosi memiliki strategi penjualan yang berdeda - beda sesuai dengan prosedur perusahaan masing - masing, tetapi semuanya memiliki satu tujuan yaitu untuk menyampaikan pesan dari sebuah produk kepada masyarakat atau calon konsumen tentang makna, tujuan serta keunggulan dari produk tersebut. Di perusahaan PT. Rapy Ray Putratama khususnya divisi Ray Developer selama ini media promosi hanya menggunakan media cetak seperti brosur. Untuk itu, dengan adanya media promosi visualisasi animasi ini media promosi bagi Ray Developer menjadi lebih efektif dan praktis sehingga calon konsumen dapat memahami pesan yang terdapat dari visualisasi animasi tersebut. Software yang digunakan untuk membuat visualisasi animasi ini yaitu AutoCad, SketchUp, 3D Max, Adobe After Effect, dan Adobe Premiere. Kata Kunci : Visualisasi Animasi, Media Promosi, 3D.

SISTEM DETEKSI JENIS KENDARAAN DENGAN METODE YOLOV4 UNTUK MENDUKUNG TRANSPORTASI CERDAS DI KOTA MEDAN

Putra, M. Rizky Pramana () 2023

Penelitian ini membahas evaluasi dan penerapan Model YOLOv4 dalam mendeteksi dan melacak jenis kendaraan dalam konteks lalu lintas jalan raya. Dalam rangka menjawab rumusan masalah, penelitian ini dilakukan dengan menguji performa model dalam beberapa aspek. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Model YOLOv4 berhasil mencapai nilai Mean Average Precision (mAP) sebesar 77.88% pada dataset pelatihan setelah 7000 iterasi. Model ini memiliki kemampuan yang baik dalam mendeteksi berbagai objek jenis kendaraan dalam gambar, dengan akurasi yang bervariasi pada masing-masing kelas. Aplikasi yang dikembangkan dalam penelitian ini dapat merekam data hasil deteksi pada setiap frame dalam urutan video, memberikan informasi penting untuk analisis tingkat kepadatan kendaraan pada jalan. Meskipun memiliki tingkat akurasi yang cukup tinggi, masih terdapat kesalahan dalam deteksi dan pelabelan kelas objek. Kesimpulannya, penelitian ini memberikan wawasan tentang kemampuan dan potensi Model YOLOv4 dalam mengatasi tantangan deteksi kendaraan dalam lalu lintas jalan raya, sekaligus mengidentifikasi area yang perlu peningkatan lebih lanjut. Kata kunci : YOLOv4, deteksi kendaraan, pelacakan, lalu lintas, akurasi

RANCANG BANGUN SISTEM PEMESANAN PAKAIAN TEMPAHAN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK BOOTSTRAP

Lita, Safira Nurul () 2023

Pakaian merupakan salah satu produk yang selalu digunakan oleh masyarakat setiap harinya. Untuk memuaskan keinginannya, setiap individu seperti berlomba-lomba pergi ke tempat perbelanjaan yang menjual pakaian. Penjahit Mas hadir ditengah-tengah masyarakat untuk dapat memenuhi keinginan masyarakat dalam menempah pakaian yang diinginkan. Masalah yang terjadi adalah Penjahit Mas hanya menunggu pelanggan datang untuk mendapatkan pemesanan pakaian tempahan dan masyarakat harus datang langsung ke Penjahit Mas untuk menempah pakaian yang diinginkan, hal ini menyebabkan Penjahit Mas tidak mendapatkan pelanggan yang banyak dan hanya memperoleh penghasilan yang sedikit. Dengan adanya sistem pemesanan pakaian tempahan berbasis web maka memberikan kemudahan Penjahit Mas dalam menerima pemesanan pakaian tempahan dan masyarakat dapat melakukan pemesanan tanpa datang langsung ke Penjahit Mas untuk menempah Pakaian yang diinginkan. Kata Kunci : Rancang Bangun, Sistem,Pemesanan, Pakaian, Tempahan, Web, Framework, Bootstrap.

PENENTUAN RUTE DISTRIBUSI MENGGUNAKAN METODE SAVING MATRIX UNTUK MEMINIMALKAN BIAYA TRANSPORTASI PADA INDUSTRI KECIL CHEMICAL DI KEC. NAMORAMBE

Daulay , Yasmin Sarah Diva () 2023

UMKM Gerai kimia merupakan industri chemical berskala mikro yang memproduksi sabun pembersih. Pengiriman produk harus sesuai dengan permintaan pelanggan dan dilakukan secara optimal, sehingga proses distribusi tidak mengakibatkan pemborosan biaya, jarak dan waktu. Pendistribusian produk yang dilakukan UMKM Gerai Kimia masih belum efektif dan acak, tidak memperhatikan lokasi, jarak retail yang dituju dan beban angkut yang mengakibatkan besarnya biaya yang dikeluarkan perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk meminimalkan biaya distribusi dengan cara mengoptimalkan rute distribusi dengan memperhatikan lokasi konsumen, jumlah permintaan konsumen, jarak gudang ke konsumen, dan beban angkut kendaraan. Pengoptimalan rute distribusi dilakukan dengan menggunakan metode saving matrix sehingga dapat memperpendek jarak tempuh, mempersingkat waktu, dan menghemat biaya distribusi. Berdasarkan hasil penelitian dengan menggunakan metode saving matrix, biaya distribusi selama satu tahun yang awalnya sebesar Rp 7.740.000 menjadi Rp 6.267.998,3 yang artinya terjadi penghematan sebanyak Rp 1.472.001,7 dan efisiensi biaya sebesar 19,01% selama satu tahun. Kata Kunci: Saving matrix, Distribusi, Routing, Transportasi

EVALUASI RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB) DAN PROSES TENDER PROYEK REHABILITAS GEDUNG SEKOLAH POLISI NEGARA POLDA SUMUT

Dahlan, Bayu Setiawan () 2023

Sekolah polisi negara adalah tempat pendidikan para siswa calon bintara polri baik secara materi pembelajaran, fisik, mental dan keterampilan dalam memenuhi tugas dan tanggung jawabnya sebagai anggota polri. Dalam hal ini sarana dan prasarana sangat mempengaruhi siswa dalam hal belajar dan kenyamanan dalam lingkungannya. Oleh karena itu di lakukan rehabilitasi pada bangunan gedung agar tetap menjadi baik dan nyaman dalam melakukan aktifitas pembelajaran. Tujuan dari skripsi ini adalah agar mengetahui berapa besar Rencana Anggaran Biaya (RAB) dan bagaimana proses Tender Proyek Rehabilitasi Sekolah Polisi Negara Polda Sumut. Metode yang digunakan dalam perhitungan RAB ini adalah analisa Burgerlije Openbare Warken (BOW) dan analisa Cipta Karya. Sedangkan proses tender menggunakan metode elektronik (LPSE). Hasil dari Rencana Anggaran Biaya di dapat bahwa untuk Pekerjaan Pendahuluan mengeluarkan biaya Rp.169,092,120.-, Pekerjaan Plafond Rp.600,407,998.-, Pekerjaan Lantai Rp.443,813,805.-,Pekerjaan Kamar Mandi Rp.50,381,850 Pekerjaan Pengecetan Rp.164,985,170.-, Pekerjaan Listrik Rp.233,680,550.-, Pekerjaan Pintu dan Jendela Rp.13,999,000,-. Hasil dari total keseluruhan di dapat Rp.1,677,000,000.-. Sedangkan proses tender dilakukan dengan media electronik LPSE, dan Untuk tahapan pelelangan tersebut adalah sebagai ilustrasi urutan dalam pelelangan dari Pascakualifikasi hingga Penandatanganan Kontrak. Kata Kunci :Pelaksanaan Proyek, Rencana Anggaran Biaya, Pelelangan.

PENGENDALIAN WIRELESS TERPUSAT DENGAN CAPsMAN DALAM MEWUJUDKAN QUALITY OF SERVICE JARINGAN WIRELESS

Efriandana, Riski () 2023

Access point merupakan perangkat yang biasa digunakan dalam jaringan wireless (Hotspot area) dimana user atau pengguna terhubung ke internet menggunakan media udara melalui perangkat pendukung yang disebut Access point. Akan tetapi dengan penempatan koneksi dari Hostpot wireless yang tidak relevan akan menybabakan terjadi nya gangguan dari layanan dan kualitas dari jaringan wireless itu sendiri yang mengakibatkan penuruanan dari QoS(Quality of Service). Setiap Access point akan diatur dan dikonfigurasi satu persatu, dan tentunya ini akan menjadi masalah ketika jumlah Access point sudah banyak tentunya hal ini akan memerlukan waktu yang lama dan kurang efektif, mengatasi masalah tersebut pada perangkat Access point akan menghasilkan ssid yang tentunya akan mempengaruhi interferensi sinyal dan penggunaan pita frekuensi. Dengan adanya banyak Access point yang terpasang di area tersebut akan menyulitkan bagi administrator dalam mengkonfigurasi setiap Access point. Maka muncul teknik untuk mengatasi permasalahan tersebut dengan menggunakan fitur Capsman (Controller Access Point System Manager). Hal ini menjadi solusi dalam manajemen jaringan yang mampu mengatur seluruh Access point tersebut dalam satu kendali secara terpusat di jaringan wireless. Maka dengan begitu kita dapat Menerapkan parameter QoS (Quality of Service) yang bertujuan untuk mengetahui kinerja jaringan wireless. Maka dari hasil yang di peroleh dalam pengujian sebanyak 2 kali pada sisi troughput, delay, jitter,dan packet loss untuk nilai rata-rata dari hasil yang diperoleh yaitu dengan kategori : Sangat bagus, Bagus, Sedang dan Buruk. yaitu untuk sisi kategori troughput : 143,75 kbps, Packet loss : 0 %, Delay : 63,967 ms, Jitter : 31,303 ms. Berikut merupakan hasil yang telah diperoleh. Kata Kunci: Hostpot, Capsman, Router, QoS

PENENTUAN REGION OF INTEREST (ROI) UNTUK MENGHITUNG JUMLAH KENDARAAN PADA JALAN RAYA MENGGUNAKAN FRAME SUBSTRACTION

Saputra, Hendrizal () 2023

Semakin tinggi kualitas suatu citra maka semakin detail informasi yang akan di peroleh. Tetapi, tidak semua wilayah citra memungkinkan untuk dilakukan analisis dengan kecepatan proses yang tinggi. Pemilihan algoritma yang tepat berpengaruh terhadap kecepatan waktu pemrosesan. Apabila tidak ada pembatasan untuk area yang akan di proses mengakibatkan waktu pemrosesan secara realtime melebihi waktu pemrosesan maksimal yang seharusnya. Tingginya waktu pemrosesan yang terjadi mengakibatkan aliran data menjadi kurang cepat. Sarana/processor yang digunakan juga mampu mempengaruhi kecepatan pemrosesan. Region Of Interest (ROI) adalah cara yang tepat untuk mengurangi tingginya waktu pemrosesan tersebut. ROI mampu menandai area tertentu sehingga dapat digunakan untuk mengoptimalisasikan kinerja sistem untuk mendeteksi, menghitung dan mengklasifikasi kendaraan secara realtime. Tanpa adanya ROI, pemrosesan dilakukan pada seluruh piksel citra tanpa terkecuali. Terdapat beberapa tahapan yang dilakukan di dalam penelitian yaitu menganalisis masalah yang ada, penentuan wilayah ROI, aplikasi ROI sebelum proses pengolahan citra dan menganalisis hasil yang didapatkan. Kata Kunci : Pengolahan citra, klasifikasi kendaraan, region of interest, waktu pemrosesan

RANCANG BANGUN GAME 3D EDUKASI BASIC WEB DEVELOPMENT MENGGUNAKAN UNITY 3D

Irawan, Rendy () 2023

Perkembangan game menjadi media yang digemari publik dari semua kalangan yang dapat berdampak baik ataupun buruk, dimana sebuah game pada dasarnya dibuat sebagai media hiburan namun ada juga yang memanfaatkan game sebagai media edukasi. Penelitian ini dilakukan untuk membuat game edukasi basic web development yang dikemas dalam bentuk game RPG (Role Playing Games) dengan tujuan dapat memberikan edukasi basic web development yang dapat dimainkan oleh semua kalangan, dimana pembelajaran tentang web development saat ini lumayan banyak digemari oleh beberapa orang. Proses perancangan sistem game dibuat menggunakan diagram UML yang akan diterapkan pada aplikasi unity 3D dan penilaian yang didapat melalui kuesioner sebesar 82% responden setuju bahwa game ini dapat memberikan manfaat edukasi basic web development. Game ini juga di implementasikan menggunakan algoritma finite state machine yang mengatur perilaku musuh pada tiap state dan collision detection untuk interaksi terhadap objek yang lain. Pada proses ini menghasilkan beberapa rancangan interface dan juga untuk penerapan algoritma finite state machine diterapkan pada animator enemy untuk mengatur state perilaku enemy, dan algoritma collision detection diterapkan pada area yang memiliki collider untuk menampilkan interface dan juga memainkan background music. Kata Kunci: game, finite state machine, collision detection, unity, web development.

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMBERIAN KREDIT BAGI DEBITUR DENGAN METODE TOPSIS DAN SAW (STUDI KASUS PT. ITC FINANCE CAB MEDAN)

Hidayat, Muhammad () 2023

Sistem Pendukung Keputusan (SPK) telah menjadi komponen integral dalam lingkungan bisnis modern untuk membantu pengambilan keputusan yang lebih efektif dan efisien. Salah satu aplikasi yang krusial dalam bisnis pembiayaan adalah pengelolaan pembiayaan kenderaan. Dalam konteks ini, penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sebuah Sistem Pendukung Keputusan Pembiayaan Kenderaan dengan memadukan metode Simple Additive Weighting (SAW) dan Technique for Order of Preference by Similarity to Ideal Solution (TOPSIS). Studi kasus dilakukan di PT. ITC Multi Finance, sebuah perusahaan pembiayaan yang berkonsentrasi pada pembiayaan kenderaan. Pendekatan gabungan SAW dan TOPSIS dipilih untuk mengoptimalkan pengambilan keputusan pembiayaan kenderaan, mengingat kompleksitas faktor yang harus dipertimbangkan seperti suku bunga, tenor, nilai kendaraan, dan risiko kredit. Metode SAW digunakan untuk memberikan bobot pada setiap faktor yang relevan dan menghasilkan skor untuk setiap alternatif pembiayaan. Di sisi lain, metode TOPSIS digunakan untuk menghitung jarak relatif dari setiap alternatif terhadap solusi ideal positif dan solusi ideal negatif, menghasilkan urutan preferensi. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat memberikan panduan yang lebih baik kepada PT. ITC Multi Finance dalam memilih alternatif pembiayaan kenderaan yang paling sesuai dengan tujuan perusahaan dan meminimalkan risiko yang terkait. Dengan menggunakan pendekatan kombinasi SAW dan TOPSIS, diharapkan sistem pendukung keputusan ini dapat meningkatkan efisiensi pengambilan keputusan pembiayaan kenderaan dan menghasilkan keputusan yang lebih terinformasi dan akurat. Selain itu, penelitian ini juga dapat memberikan kontribusi dalam bidang pengembangan metode SPK yang lebih canggih dan berkinerja tinggi untuk konteks pembiayaan dan sektor lainnya. Kata Kunci : Pembiayaan, SAW, SPK,.TOPSIS. 

APLIKASI SISTEM PELAYANAN DAN PENJUALAN PRODUK PADA BENGKEL LAS BERBASIS WEB

Hasibuan, Sri Heriani () 2023

Umumnya bengkel las menerima pesanan dari para konsumen yang mendatangi langsung ke tempat yang dekat dengan rumahnya. Sehingga dengan datang langsung para konsumen dapat menyampaikan keinginan mengenai produk yang akan dibuat kepada pekerja bengkel las. Bengkel las selalu melayani setiap pesamam konsumen dan memberikan yang terbaik. Masalah yang terjadi adalah tempat yang jauh membuat konsumen merasa kesulitan untuk mendatanginya. Disisi lain masih terdapat banyak keluhan konsumen terhadap layanan dari bengkel las yang kurang membuat hati konsumen merasa senang. Bengkel las banyak mendapat kritikan langsung dan tidak langsung dan hal ini dapat berdampak buruk terhadap kemajuan usahanya. Penelitian ini menggunakan Framework Codeigniter untuk mempermudah pemrograman web serta menyempurnakan web yang dibuat. Sehingga dengan adanya Aplikasi Sistem Pelayanan dan Penjualan pada Bengkel Las Berbasis Web Menggunakan Framework Codeigniter maka Bengkel las mendapatkan kemudahan dalam menerima pesanan dan konsumen mendapat kemudahan dalam melakukan pesanan. Kata Kunci: Aplikasi, Sistem, Pelayanan, Penjualan, Bengkel Las, Web

ANALISIS PRODUKTIVITAS DENGAN MENGGUNAKAN METODE AMERICAN PRODUCTIVITY CENTER (APC) PADA PT. FLORINDO MAKMUR

Lubis, Yahya Masyhudi Fiqri () 2023

PT. Florindo Makmur merupakan perusahaan yang mengolah ubi/singkong Penelitian ini dilakukan di PT. Florindo Makmur dimana perusahaan ini mengolah ubi/singkong menjadi tepung tapioka sebagai produk jadi. Pengukuran produktivitas sangat diperlukan oleh perusahaan karena pengukuran produktivitas menggambarkan keberhasilan suatu perusahaan untuk memanfaatkan sumber daya yang dimilikinya guna mencapai hasil yang maksimal. Tujuan dari penelitian ini ialah untuk mengetahui tingkat produktivitas dari PT. Florindo Makmur dengan menggunakan metode American Productivity Center (APC). Serta melakukan analisis lanjutan dari hasil yang didapat dengan diagram tulang ikan (fishbone diagram) jika ditemukan terjadi penurunan produktivitas. Jenis data yang digunakan pada penelitian ini ialah data sekunder, dimana data yang didapat merupakan salinan dari data yang telah di miliki oleh PT. Florindo Makmur. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa indeks produktivitas mengalami penurunan sebesar -17,71% dari tahun sebelumnya yang disebabkan terjadinya penurunan produktivitas parsial pada elemen input tenaga kerja dan bahan baku. Indeks profitabilitas naik sebesar +1,20%. Dan indeks perbaikan harga meningkat sebesar +22,97%. Kata Kunci : Produktivitas, American Productivity Center, Diagram Tulang Ikan

PENERAPAN METODE MULTIFACTOR EVALUATION PROCESS UNTUK MENENTUKAN PROGRAM TELEVISI ANAK-ANAK TERBAIK

Depari, Mayang Andini S () 2023

Televisi merupakan media elektronik yang sangat akrab bagi anak- anak, karena banyak film yang menayangkan program acara menarik untuk anak-anak. Media anak-anak, khususnya televisi, merupakan salah satu media penting bagi anak-anak dalam proses penyerapan (internalisasi) nilai-nilai sosial tertentu di masyarakat. Dalam Media televisi dapat menyajikan acara-acara tentang potret kehidupan dan perilaku sehari-hari baik dalam bentuk kisah nyata maupun dramati- sasi sesuai dengan tujuan yang dikehendaki. Program televisi yang bergenre anak-anak masih ada yang mengandung beberapa unsur kekerasan dan perilaku yang negatif. Hal ini harus dapat perhatian lebih dari orang tua agar anak-anak mereka terhindar dari perilaku yang menyimpang. Pemilihan program televisi yang baik untuk dilihat oleh anak-anak menjadi begitu penting guna menghindarkan anak-anak dari perilaku yang tidak sesuai dengan umur mereka. Anak-anak yang berlebihan menonton televisi dapat merusak perkembangan anak. Namun, ada juga program acara yang cocok untuk anak dan bahkan potensial untuk dijadikan sebagai media sosialisasi nilai-nilai pendidikan karakter bagi anak-anak. Hal tersebut dapat dipahami karena kekuatan televisi dapat meningkatkan antusiasme kepedulian, pengetahuan bahkan keinginan khalayak melalui setiap adegan, tayangan, gambar, suara, dan pesan-pesan yang disajikan. Berdasarkan berbagai program acara televisi yang tidak semua cocok untuk anak-anak maka perlu adanya bimbingan orang tua dalam menonton program acara televisi. Penelitian ini akan menganalisis tentang acara televisi terbaik yang dapat ditonton oleh anak dengan usia 13 tahun ke bawah. Metode multifactor Evalution Process memberi kemudahan untuk menentukan program televise anakanak terabik dan layak ditonton walaupun tanpa didampingi orangtua dan keluarga. Aplikasi berbasis web dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL. Penelitian ini akan menggunakan 4 kriteria yaitu unsur pendidikan, unsur bahasa, unsur moral, dan unsur kekerasan. Selain kriteria, penelitian ini juga menggunakan 10 alternatif yang terdiri dari berbagai macam acara televisi anak dari berbagai statsiun televisi. Dengan menerapkan Penerapan Metode Multifactor Evalution Process untuk menentukan program televisi anak-anak terbaik menghasilkan tontonan televisi yang bermanfaat untuk anak usia 13 tahun ke bawah. Kata Kunci: Acara Televisi Anak, Sistem Penunjang Keputusan, MFEP.

EFEKTIVITAS MESIN STAMPING DENGAN MENGGUNAKAN METODE OVERALL EQUIPMENT EFFECTIVENESS (OEE) DI PT. ALLIANCE CONSUMER PRODUCT INDONESIA

Permana, Muhammad Rizki () 2023

Kualitas sangat menjadi prioritas bagi hampir seluruh perusahaan di dunia. Salah satu faktor bagus tidaknya kualitas suatu produk adalh mesin/peralatan yang digunakan secara efektif dan efisien. PT. Alliance Consumer Product Indonesia Medan merupakan salah satu industri yang bergerak dibidang manufacturing Industri Oleokimia (Sabun Mandi). Permasalahan saat ini adalah mesin Stamping merupakan mesin yang sering mengalami kerusakan mesin dibandingkan mesin produksi lainnya dengan tingkat kerusakan 70 kali/tahun dengan waktu 137,5 jam/tahunnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis berbagai penyebab menurunnya efektivitas mesin stamping dengan menggunakan konsep Overall Equipment Effectiveness (OEE), mengetahui komponen kritis mesin stamping dengan ditemukan Risk Priority Number yang tinggi dapat dilakukan perbaikan untuk untuk meminimasi kegagalan yang terjadi. Hasilnya didapat nilai overall equipment effectiveness (OEE) berkisar antara 82,01 % - 90,23 %, nilai FMEA didapat komponen yang memiliki prioritas utama yang harus dilakukan perawatan adalah moulding dengan nilai risk terbesar yaitu 80 diikuti dengan motor dengan nilai risk 45, pisau dengan nilai risk 24, sensor dengan nilai risk 16 dan Endless Belt dengan nilai risk 12. Usulan perbaikan terhadap faktor tenaga kerja dan metode kerja. Kata kunci: Mesin Stamping, OEE, FMEA

EVALUASI PERHITUNGAN LANTAI JEMBATAN TIPE VOIDED SLAB DI KANAL KIM JALAN MANGAAN VIII KELURAHAN MABAR KECAMATAN MEDAN DELI (Studi Kasus)

Saragih, Jon Gusmer () 2023

Studi kasus jembatan ini berada di Jalan Mangaan VIII yang terletak di kota Medan merupakan kota metropolitan no.3 terbesar di Indonesia. Dimana aktivitas kendaraan sangat padat yang disebabkan oleh kawasan industri dan kawasan perkantoran. Sebelum direnovasi, banyak korban kecelakaan diakibatkan oleh sempitnya jalur lalu lintas pada jembatan, guard rail tidak sesuai standar pada perencanaan jembatan, tidak adanya trotoar, kendaraan besar pabrik yang melintas cukup banyak serta adanya persimpangan jalan. Kelebihan dari voided slab adalah waktu pelaksanaannya cepat dan mudah. Kekurangan voided slab adalah terkelupasnya sebagian lapisan permukaan lantai jembatan sehingga terbentuknya alur memanjang di permukaan lantai jembatan yang dapat membahayakan pengendara kendaraan roda dua maupun kendaraan roda empat. Penelitian ini dilakukan oleh banyaknya aktivitas kendaraan pabrik yang melintasi jembatan dengan kapasitas tonase yang besar. Kesimpulan adalah berdasarkan hasil evaluasi pada software SAP2000 menunjukan warna kuning artinya bahwa lantai jembatan voided slab masih mampu menahan beban yang terjadi, pada tegangan pada tulangan prategang tarik membutuhkan jumlah tendon sebanyak 5 buah dengan tiap tendon terdiri dari 12 strand dengan diameter 12,70 mm serta disarankan dalam hasil evaluasi pada struktur lantai jembatan maka dibutuhkan perkuatan yaitu dengan metode perkuatan eksternal prestressing supaya tegangan pada tulangan prategang tarik mampu menahan beban yang ada, setelah dilaksanakan renovasi pembangunan konstruksi jembatan maka dibutuhkan pengawasan berkala supaya mengetahui kekuatan pada struktur jembatan tersebut. Kata kunci: Voided Slab, Jembatan, SAP2000

PENERAPAN METODE TIME SERIES DALAM MEMPREDIKSI PENJUALAN GALON AIR

Rambe, Amrin Hakim () 2023

Air galon adalah air minum dalam kemasan berupa galon yang biasanya digunakan oleh masyarakat sebagai alternatif untuk memenuhi kebutuhan air minum sehari-hari. Seiring dengan meningkatnya kesadaran akan pentingnya hidrasi dan kesehatan, permintaan akan air galon semakin meningkat, terutama di kota-kota besar dan perkotaan yang sulit mendapatkan akses ke air bersih. Latar belakang munculnya air galon sendiri bermula dari adanya masalah akses air bersih dan kepercayaan masyarakat terhadap kualitas air yang dikonsumsi dari sumber air umum. Pada beberapa daerah, air yang dikeluarkan dari keran air terkadang tidak layak untuk dikonsumsi karena mengandung bahan kimia berbahaya atau mikroorganisme yang berbahaya bagi kesehatan. Toko air galon rambe merupakan perusahaan yang bergerak di jasa penjualan air isi ulang galon yang memilik 5 cabang di kota medan. Untuk bersaing di bisnis yang sangat kompetitif dan membutuhkan strategi yang tepat agar dapat bersaing di pasar, diperlukan suatu prediksi penjualan untuk membantu perusahaan dalam mengoptimalkan bisnisnya. Dalam melakukan prediksi, penulis menggunakan metode time series sebagai metode dalam melakukan perhitungan prediksi. Hasil dari penelitian ini yaitu dengan memanfaatkan motede time series, perusahaan dapat mengidentifikasi tren penjualan galon air yang berubah seiring waktu, sehingga memungkinkan pengambilan tindakan dalam menghadapi perubahan pasar. Kata Kunci : Air Galon, Prediksi, Metode Time Series

APLIKASI MARKERLESS AUGMENTED REALITY UNTUK MEDIA INFORMASI UNHAR BERBASIS ANDROI

Salsabila, Cut Sarah () 2023

Augmented Reality (AR) telah berkembang pesat dalam berbagai bidang, termasuk promosi pendidikan. Penelitian ini membahas tentang pengembangan dan implementasi aplikasi Markerless Augmented Reality sebagai sarana promosi kampus yang bertujuan untuk merancang, mengembangkan, dan menguji efektivitas aplikasi AR (markerless) dalam mempromosikan informasi kampus kepada calon mahasiswa serta masyarakat umum.. Teknologi Augmented Reality pada aplikasi tata letak gedung dan ruangan pada kampus Universitas Harapan Medan merupakan aplikasi yang menggunakan metode markerless user defined target untuk memunculkan objek augmented reality 3D lingkungan kampus Universitas Harapan Medan. Hasil penelitian ini adalah sebuah aplikasi AR yang dapat diunduh dan diakses melalui perangkat mobile dan telah diuji menggunakan metode blackbox yang fokus utamanya adalah pengujian fungsionalitas aplikasi tanpa memperhatikan detail implementasi internalnya. Aplikasi ini memberikan pengalaman visual yang interaktif kepada pengguna dalam mengakses informasi promosi. Aplikasi ini berjalan pada sistem operasi android, sehingga dapat lebih mudah diakses oleh seluruh pengguna. Kata kunci : Augmented reality, Markerless user defined target, Gedung Universitas, Android

PENGEMBANGAN SISTEM IRIGASI TETES DI LAHAN PERTANIAN TIDAK BERIRIGASI

Alpandi, Muhammad Anzar () 2023

Kesulitan untuk mendapatkan suplai air yang cukup untuk memenuhi kebutuhan lahan pertanian menjadi salah satu faktor penelitian ini. Upaya yang dapat dilakukan untuk mengatasi ketersediaan air irigasi yang terbatas di lahan kering adalah menggunakan teknologi irigasi yang hemat air. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi dan menjadikan salah satu alternatif penggunaan air yang optimal dan efisien bagi lahan pertanian. Penelitian dilaksanakan pada bulan April sampai dengan Agustus 2022 yang berlokasi di Desa Lama Kec. Hamparan Perak Kab. Deliserdang. Penelitian ini dilakukan dengan metode observasi dan terdiri dari beberapa tahapan seperti melakukan studi baik lapangan maupun referensi jurnal kemudian survey lapangan, konsep desain, gambar desain, pembuatan model sampai pengujian dan hasil. Rancangan model yang diusung yaitu menggabungkan saluran drip dengan saluran terbuka dan mengadopsi sistem irigasi yang tersirkulasi. Berdasarkan hasil penelitian, sistem sirkulasi air irigasi mampu memberikan efisiensi pemanfaatan air, kemudian berdasarkan hasil perhitungan, saluran mampu menampung debit 7,247 liter/detik dengan dimensi penampang saluran lebar 0,2m dan tinggi 0,1m, selanjutnya saluran terbuka mampu menggantikan peran pipa sebagai media untuk mengalirkan air sehingga bisa mengurangi biaya produksi. Kata Kunci : irigasi tetes, saluran terbuka, sirkulasi.

ANALISA STRATEGI BISNIS DALAM MENINGKATKAN PENJUALAN PADA UMKM KONVEKSI REIHAN MENGGUNAKAN METODE ANALISA SWOT DAN QSPM

Andreas, Lorenzo () 2023

UMKM Konveksi Reihan merupakan sebuah perusahaan home industri yang bergerak di bidang manufaktur tas. Perusahaan ini masih mengalami permasalahan dalam peningkatan penjualan tas. Tujuan penelitian ini yaitu untuk merumuskan strategi pengembangan usaha sehingga dapat menjadi pertimbangan perusahaan untuk meningkatkan penjualan tas. Pada penelitian ini menggunakan metode SWOT dan QSPM. Metode SWOT merupakan metode yang digunakan untuk menentukan strategi, sedangkan metode QSPM yakni metode yang digunakan untuk menentukan alternafif strategi yang digunakan perusahaan saat ini. Hasil dari penelitian didapat untuk bidang strategi SO fokusnya melakukan pengembangan produk, ST difokuskan mempertahankan dan meningkatkan kualitas produk dan tenaga kerja, WO difokuskan menjalin kemitraan yang solid kepada pihak terkait dan WT difokuskan melakukan promosi yang efektif dan tepat sasaran. Alternatif strategi yang didapat yakni Pengembangan Produk (TAS = 6,350), strategi Integrasi (TAS = 6,290) dan strategi Intensif (TAS = 5,761) Kata kunci : Strategi Bisnis, QSPM, SWOT

ANALISIS PENGARUH DEBIT DAN KECEPATAN ALIRAN TERHADAP KAPASITAS FREE INTAKE AIR BAKU KABUPATEN PAKPAK BHARAT

Qurniawan, Abdi Reza () 2023

Jarak yang jauh dan daerah kawasan yang berbukit menjadikan persoalan masyarakat untuk melakukan aktivitas pengambilan atau pemanfaatan air dari sungai untuk kebutuhan sahri-hari, sehingga dilakukan pembangunan free intake guna untuk membantu memenuhi kebutuhan air masyarakat Kecamatan Siempat Rube, Kabupaten Pakpak Bharat. Dalam hal ini dilakukan pengamatan pada pembangunan free intake seperti volume intake dari jumlah debit yang dibutuhkan dan laju kecepatan aliran pada saluran untuk pengisian debit air pada volume intake. Studi ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kemiringan pada saluran terhadap kecepatan aliran, mengetahui pengaruh debit aliran terhadap kapasitas intake dan mengetahui pengaruh kecepatan aliran terhadap kapasitas intake pada STA 0+000 – STA 4+500. Pengaruh kemiringan pada saluran terhadap kecepatan aliran dapat mempengaruhi kecepatan aliran, semakin tinggi kemiringan (0,057%) maka semakin besar kecepatan aliran (4,714 m/det). Pengaruh debit aliran terhadap kapasitas intake tidak memiliki pengaruh karena memiliki debit aliran yang sama (0,121 m3/det) sehingga tidak dapat mempengaruhi kapasitas volume intake (43,89 m3). Pengaruh kecepatan aliran terhadap kapasitas intake berpengaruh karena memiliki kemiringan yang berbeda pada STA 1+500 dengan jenis pipa GIP memiliki nilai kemiringan (0,057%) dan STA 2+000 dengan jenis pipa HDPE memiliki nilai kemiringan (-0,039%), dimana adanya suatu kenaikkan permukaan tanah sehingga kecepatan aliran jadi melambat sehingga kecepatan aliran menurun yaitu (2,548 m/det). Pengaruh kecepatan aliran saluran terhadap kapasitas intake berpengaruh karena memiliki kemiringan yang berbeda yaitu (0,058 %) sehingga kecepatan aliran (2,805 m/det) juga berbeda maka hal ini dapat mempengaruhi pengisian pada kapasitas volume intake (43,89 m3). Kata Kunci: Intake, Kecepatan, Debit

ALGORITMA AES 128 DALAM MENGENKRIPSIKAN BERKAS BANSOS PADA KECAMATAN TIGABINANGA BERBASIS WEB

Tarigan, Yusril Agita Prayoga () 2023

Kecamatan Tiga Binanga adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Karo, Propinsi Sumatera Utara yang merupakan salah satu daerah penghasil jagung terbesar di Kabupaten Karo.Dengan jumlah luas wilayah 160,38 km2 dan pada tanggal 24 Februari 2021 tercatat memiliki jumlah penduduk 20.346 jiwa dan kepadatan mencapai 127 jiwa/km2. Membuat kecamatan menjadi salah satu kecamatan yang cukup padat penduduk. Dari sebagian banyak kegiatan yang dilakukan di Tigabinanga, kegiatan pembagian bansos merupakan kegiatan yang sering dilakukan untuk membantu masyarakat. Kegiatan pembagian bansos semakin sering dilakukan karena banyak masyarakat yang terdampak dari wabah Virus Covid 19. Semakin berkembangnya teknologi saat ini menyebabkan proses penyimpanan data file dapat diambil dan mengganti isi dari data file tersebut dengan data palsu oleh orang atau kelompok yang tidak bertanggung jawab, oleh karena itu dibutuhkan keamanan dalam penyimpanan data dan kerahasiaan data tersebut. Salah satu cara yang dapat digunakan untuk menanggulangi hal tersebut adalah dengan menggunakan teknik kriptografi.Dalam menangani masalah akan terjadinya informasi bocor yang akan disimpan, maka diperlukan aplikasi pengamanan data yang dapat mengamankan data file yang dimiliki. Dengan Algoritma AES (Advanced Encryption Standard) 128, aplikasi ini dibuat dengan bahasa pemograman PHP berbasis web. Dengan optimasi algoritma AES 128 dalam mengenkripsi data file bansos kecamatan Tigabinanga berbais web dihariapkan dapat mengamankan kerahasiaan data pada file bansos pada kecamatan Tigabinanga dari terjadinya kebocoran informasi atau pencurian data oleh orang lain. Setelah proses enkripsi sudah dilakukan akan mengeluarkan output yang tentunya tidak bisa dibaca atau tidak dapat dibuka kembali oleh pihak yang tidak bertanggung jawab. Kata Kunci : Tigabinanga, bansos, covid-19, algoritma AES 128, php

SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN DALAM PEMILIHAN ALAT KONTRASEPSI DENGAN METODE PROFILE MATCHING

Harahap, Ferdy Ramadhan () 2023

Alat kontrasepsi adalah suatu cara atau metode yang bertujuan untuk mencegah pembuahan sehingga tidak terjadi kehamilan. Permasalahan yang terjadi pada pasangan usia subur saat ini cukup banyak, sementara pertumbuhan penduduk tidak seimbang dengan pertumbuhan lapangan kerja, maka seharusnya pasangan usia subur tersebut mengenal alat kontrasepsi untuk tindakan atau usaha mencegah terjadinya kehamilan dan jarak antara anak yang pertama dengan yang berikutnya. Saat ini ada banyak alat, metode dan jenis alat kontrasepsi. Berdasarkan masalah tersebut, perlu dicarikan upaya untuk memecahkan masalah tersebut. Sehingga penulis ingin memecahkan permasalahan yang terjadi, yaitu membangun sistem pendukung keputusan untuk membantu peserta program keluarga berencana dalam memilih alat kontrasepsi. Dalam perancangan sistem penulis menerapkan metode untuk mendapatkan hasil output atau keluaran yang maksimal. Metode yang digunakan oleh penulis adalah metode Profile Matching (PM) adalah adalah sebuah mekanisme pengambilan keputusan dengan mengasumsikan bahwa terdapat tingkat minimal yang harus dipenuhi atau dilewati. Hasil penelitian ini mencapai beberapa temuan penting dalam pengembangan sistem pendukung keputusan untuk memilih alat kontrasepsi dalam konteks program keluarga berencana. Diharapkan hasil penelitian ini dapat berkontribusi pada pengurangan angka kehamilan yang tidak diinginkan, peningkatan pemahaman masyarakat tentang metode kontrasepsi, serta memberikan kendali lebih besar kepada individu dalam perencanaan keluarga mereka, mendukung tujuan program keluarga berencana secara efektif. Kata Kunci : Keluarga Berencana, Kontrasepsi, Pemilihan Alat Kontrasepsi, Profile Matching, Sistem Pendukung Keputusan

RENCANA PEMBELAJARAN SEMESTER (RPS) MATEMATIKA TEKNIK

siti suaibah nasution,s.i.,m.si () 2023

Mata kuliah ini akan mempelajari himpunan dan sistem bilangan riil, Fungsi dan Grafiknya, limit fungsi, turunan/diferensial, penggunaan turunan, integral tak tentu, integral tentu dan teorema integral. Mata kuliah ini mendukung mata kuliah selanjutnya yaitu Matematika Teknik.

ANALISIS KEUNTUNGAN DAN STRATEGI PENGEMBANGAN AYAM PEDAGING DI TERNAK AYAM MITRA POKPHAND

Putra, Rico Mandana () 2023

Diketahui bahwa pendapatan yang diperoleh oleh peternak masih belum maksimal sehingga untuk memperoleh keuntungan yang lebih tinggi cukup sulit. Berdasarkan permasalahan dalam penelitian ini bagaimana menganalisis faktor produksi, jumlah biaya, pendapatan, efisiensi usaha dan Break Event Point peternakan ayam ras pedaging di ternak ayam mitra pokphand serta bagaimana strategi pengembangan usaha yang dapat diterapkan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keuntungan dari Ternak Ayam Mitra Pokphand untuk kemudian selanjutnya menentukan strategi pengembangan yang tepat dengan memanfaatkan faktor-faktor kekuatan dan peluang yang dimiliki oleh usaha ternak ini. Analisis data dilakukan secara kualitatif dan kuantitatif. Data yang telah didapat di analisis menggunakan analisis deskriptif, analisis usaha dan analisis SWOT menggunakan matriks IFE/EFE. Hasil penelitian menunjukkan bahwa besar kecilnya pendapatan usaha Ternak Ayam Mitra Pokphand di pengaruhi oleh penerimaan dan biaya produksi. Bagi peternak agar terjadi peningkatan pendapatan maka diharapkan pemilik ternak dapat menekan biaya produksi. Adapun berdasarkan matriks IE analisis SWOT usaha ayam pedaging di Ternak Ayam Mitra Pokphand berada pada Posisi sel IV yang menunjukkan bahwa strategi yang diperlukan untuk usahanya adalah tumbuh dan berkembang (growth and build). Strategi ini menunjukkan bahwa usaha peterrnakan membutuhkan strategi untuk tumbuh lebih baik dan dapat mengembangkan usaha peternakan ayam pedaging menjadi lebih baik. Kata kunci: Ternak Ayam Mitra Pokphand, Analisis Keuntungan, SWOT.

PERANCANGAN MEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF BERBASIS AUGMENTED REALITY PENGENALAN HEWAN SERANGGA (INSECTA) PADA SD AL-MUKHLISIN BERBASIS ANDROID

Hermayanti () 2023

Media pembelajaran adalah segala sesuatu yang digunakan untuk menyampaikan pesan atau informasi dalam proses belajar mengajar sehingga dapat merangsang perhatian dan minat siswa untuk belajar. Dengan meningkatkan perkembangan teknologi informasi dan komunikasi dapat berdampak positif pada bidang pendidikan. Augmented Reality merupakan bagian dari media pembelajaran yang bisa digunakan untuk enarik minat belajar peserta didik. Augmented Reality memiliki kelebihan yaitu dapat membantu meningkatkan aktivitas belajar siswa, mempermudah materi belajar yang kompleks, dan dan menyajikan materi pembelajaran dengan praktis. Hewan serangga (insecta) berasal dari bahasa latin yaitu insectum, yang artinya terpotong menjadi beberapa bagian, salah satu kelas avertebrata di dalam filum arthropoda yang memiliki eksoskeleten berkitin. Hasil dari media pembelajaran Augmented Reality adalah peserta didik semakin termotivasi untuk aktif mengikuti kegiatan pembelajaran, guru dapat dengan mudah memberikan pembelajaran untuk dapat memotivasi peserta didik. Kata Kunci : Media Pembelajaran, Insecta dan Augmented Reality

KURIKULUM OBE PROGRAM STUDI TEKNIK MESIN

junaidi () 2023

Kurikulum Program Studi Teknik Mesin Fakultas Teknik dan Komputer UniversitasHarapan Medan, telah dilakukan evaluasi kurikulum pada tahun 2023 ini. Perubahan kurikulumini berkaitan dengan Revolusi Industri 4.0 yang terus digemakan. Penguasaan TeknologiInformasi danKomunikasi menjadi salah satu yang perlu diperhatikan dalam penyusunankurikulum dalam era Revolusi Industri 4.0. Kebijakan Merdeka Belajar – Kampus Merdeka yangdiluncurkan oleh Menteri Pendidikan dan Kebudayaan merupakan kerangka untuk menyiapkan mahasiswa menjadi sarjana yang tangguh, relevan dengan kebutuhan zaman, dan siap menjadipemimpin dengan semangat kebangsaan yang tinggi. Permendikbud No 3 Tahun 2020memberikan hak kepada mahasiswa untuk 3 semester belajar di luar program studinya. Melaluiprogram ini, terbuka kesempatan luas bagi mahasiswa untuk memperkaya dan meningkatkanwawasan serta kompetensinyadi dunia nyata sesuai dengan passion dan cita-citanya. Agenda kunjungan ini merupakan Studi Banding Penyempurnaan Kurikulum menuju Kurikulum Berbasis OBE (Outcome-Based Education). Kurikulum OBE merupakan kurikulum yang fokus pada capaian pembelajaran dimana mahasiswa diharapkan mampu memenuhi aspek pengetahuan, keterampilan, dan sikap. Dengan demikian, pendidikan berpusat pada outcome bukan hanya materi yang harus diselesaikan

SURVEY TOPOGRAFI PERENCANAAN PEMBANGUNAN GEDUNG KULIAH TERPADU STAIN SULTAN ABDURRAHMAN KEPULAUAN RIAU

Sulistivo, Ardian () 2023

ABSTRAK Sehubungan dengan rencana Direktorat Pendidikan Islam Kementerian Agama untuk merealisakan pelaksanaan perencanaan pembangunan Gedung Kuliah Terpadu STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau yang berlokasi di Kabupaten Anambas, Provinsi Kepulauan Riau, maka akan diadakan survey pemetaan topografi area tersebut untuk menunjang dan melengkapi data-data yang diperlukan. Proses pemetaan topografi sendiri adalah proses pemetaan yang pengukurannya langsung dilakukan di permukaan bumi dengan peralatan survei teristris. Dengan perkembangan peralatan ukur tanah secara elektronis, maka proses pengukuran menjadi semakin cepat dengan tingkat ketelitian yang tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk membuat peta situasi lengkap dan aktual yang meliputi sarana dan prasarana di wilayah atau area yang disurvey. Berdasarkan hasil penelitian, didapatkan bahwa pengukuran situasi yang telah dilakukan dalam pekerjaan ini dengan menggunakan alat ukur total station (TS) dibandingkan dengan alat ukur theodolite menghasilkan data pengukuran lebih teliti dan bisa meminimalisir kesalahan koreksi. Serta berdasarkan analisa data topografi di setiap gedung pada gedung STAIN Sultan Abdurrahman IAT ketinggian elevasi tanah semakin mengecil menuju bagian barat gedung, pada gedung HKI ketinggian elevasi tanah semakin mengecil menuju bagian timur gedung, pada gedung yang lain ketinggian elevasi tanah semakin mengecil menuju bagian timur gedung. Kata Kunci: Topografi, Koordinat, Pemetaan

EVALUASI KONDISI JARINGAN IRIGASI SALURAN IRIGASI PRIMER PADA DAERAH IRIGASI KERASAAN KABUPATEN SIMALUNGUN WILAYAH KERJA BALAI WILAYAH SUNGAI SUMATERA II

Nazri, Khairul () 2023

ABSTRAK Daerah irigasi Kerasaan merupakan daerah irigasi yang terletak di Kecamatan Pematang Bandar, Kabupaten Simalungun, Provinsi Sumatera Utara. Dengan luas fungsional 5000 (Ha) dan luas saluran irigasi primer 31.02 (km). Dalam mengoptimalkan kinerja irigasi di daerah irigasi Kerasaan, maka harus dilakukan perawatan infrastruktur jaringan irigasi salah satunya adalah dengan cara mengevaluasi saluran irigasi di daerah tersebut. Evaluasi ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kondisi serta fungsi aset irigasi di daerah irigasi Kerasaan, sehingga dapat mengoptimalkan fungsi saluran irigasi untuk mengairi lahan-lahan yang berada di daerah irigasi tersebut. Metode yang digunakan dalam mengevaluasi saluran irigasi tersebut yaitu metode observasi dengan melakukan penelusuran jaringan irigasi dengan menggunakan alat (GPS) untuk mengetahui koordinat titik saluran serta mendokumentasikan kerusakan aset dengan kamera/handphone. Berdasarkan hasil analisis, diperoleh total panjang kerusakan struktur saluran pasangan sebesar 10 m dari gabungan beberapa segmen di 2 ruas saluran pada saluran primer dengan total index kerusakan sebesar 0,70%. Pada saluran primer Kerasaan dari hasil survei sejauh ( 1500 m) di lapangan terdapat 1 unit bangunan pelimpah samping, 2 unit bagi sadap, dan 2 unit bangunan kantong lumpur. Hasil analisis tersebut dapat digunakan untuk perencanaan pembangunan bangunan irigasi dengan merencanakan bangunan struktur, pintu air maupun bangunan ukurnya. Kata Kunci: Infrastruktur, Irigasi, Saluran

ANALISIS STRUKTUR KOLOM PADA GEDUNG INSTALASI PENGOLAHAN AIR LIMBAH DI RSUD SALAK KABUPATEN PAKPAK BHARAT (Studi Kasus)

Sitinjak. Agunan Imanuel () 2023

ABSTRAK Pada struktur kolom merupakan struktur penyangga yang terdapat dalam bangunan yang berfungsi untuk meneruskan beban ke pondasi, kolom menempati posisi penting di dalam struktur bangunan. Kegagalan pada kolom berakibat langsung pada runtuhnya komponen struktur lain yang berhubungan dengannya atau merupakan batas runtuh total keseluruhan struktur bangunan. Perhitungan Analisis Struktur Kolom Pada Gedung Instalasi Pengelohan Air Limbah Di Rumah Sakit Umum Daerah Pakpak Bharat dianalisis dengan program SAP2000 V14 yang di desain secara 3 dimensi. Input untuk pembebanan diantaranya beban mati, beban hidup dan beban angin. Perhitungan struktur kolom baik itu tulangan lentur dan tulangan geser, dilakukan secara konvensional atau manual. Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan pada kolom yang ditinjau, diperoleh tulangan lentur dan tulangan geser hasil analisa pada kolom tipe AA1 berbeda dengan hasil di lapangan. Kolom tipe AA1 lebih besar dari hasil di lapangan, tulangan utama pada kolom tipe AA1 sebesar 15% dan tulangan sengkang sama dengan data lapangan. Kata Kunci : Kolom, Lentur, Geser dan SAP2000

PENGGUNAAN OLI BEKAS SEBAGAI BAHAN TAMBAH TERHADAP KARAKTERISTIK MARSHALL PADA DAUR ULANG OLI BEKAS

Simanjuntak, Jani H () 2023

ABSTRAK Metode daur ulang (recycling) dapat digunakan untuk mengurangi biaya kontruksi pembangunan jalan. Salah satu metode daur ulang adalah pencampuran aspal dengan oli bekas (minyak pelumas), metode ini sudah digunakan oleh beberapa Perusahaan AMP ( Aspal Mixing Plat) untuk bahan campuran aspal. Namun belum ada acuan / referensi berapa presentase campuran oli yang biasa digunakan sebagai bahan campur aspal. Campuran oli yang tidak sesuai di kwatirkan akan menimbulkan kerusakan atau membuat campuran aspal tidak sesuai spesifikasi yang ditentukan seperti nilai stabiltas dan flow dari campuran aspal. Metode yang dilakukan yaitu eksprimen, dimana dibuat 15 benda uji menggunakan aspal pen 60/70 untuk menentukan KAO, setelah diperoleh nilai KAO kemudian dilakukan pencampuran Oli bekas dengan variasi 1%, 2%, dan 3%. Dari penelitian ini menghasilkan nilai Stabilitas dan Flow pada campuran oli bekas pada variasi 1% Oli bekas diperoleh nilai stabilitas 1033,936 kg dan flow 3,21 mm, Pada penambahan 2% Oli bekas diperoleh nilai stabilitas 1037,246 kg dan flow 3,25 mm, Pada penambahan 3% Oli bekas diperoleh nilai stabilitas 1040,142 kg dan flow 3,30 mm. seiring bertambahnya variasi campuran nilai Stabiltas dan Flow makin meningkat demikian, persentasi penambahan campuran oli bekas pada 1%, 2%, 3%, Nilai stabilitas dan flow memenuhi spesifikasi umum 2010 (revisi 3), dimana nilai stabilitas memiliki minimum ≥ 800 dan nilai flow minimum 2 dan maksimum 4. Dari hasil uji marshall campuran oli bekas, yang dimulai dari variasi 1% sampai dengan 3% dilihat dari paramater marshall dan pengolahan data, variasi yang dijadikan sebagai kadar aspal optimum pada bahan tamabah oli bekas adalah variasi oli bekas 3%. Kata Kunci :, Kadar Aspal Optimum, Marshall, Oli Bekas

TEORITIKAL BENTUK BORE TSUNAMI MENGGUNAKAN METODE DAMBREAK

Supit, Ditya Andrean ANC () 2023

Abstrak Tsunami merupakan gelombang air besar dengan dampak kerusakan dan kehancuran terhadap sarana dan prasarana ketika menjalar ke daratan. Secara umum tsunami yang mendekati pantai membentuk gelombang bore saat gelombang seragam tunggal (solitary) pada tsunami pecah ketika memasuki pantai. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui proses transisi gelombang tsunami sampai membentuk bore, serta mengetahui karakteristik bentuk bore tsunami. Penelitian bore tsunami dilakukan dengan metode dambreak dan wavemaker menggunakan program komputasi simulasi DualSPHysics, dimensi saluran terbuka pada dambreak 20,7 m x 1,43 m x 1,5 m. Pemodelan pantai pada dambreak berdimensi 12,7 m x 0,64 m dengan kemiringan 1:20. Dimensi saluran pada wavemaker 135 m x 2 m x 5 m. Pemodelan pantai wavemaker berdimensi 60 m x 3 m dengan kemiringan 1:20. Jumlah total partikel pada simulasi dambreak adalah 24,638,764. Hasil simulasi memberikan informasi bahwa gelombang bore merupakan hasil transisi pecahnya gelombang soliter saat mendekati garis pantai. Tinggi gelombang yang terbentuk pada awal pembentukan akan terus meningkat ketinggiannya hingga sampai mendekati garis pantai. Kata Kunci: bore, DualSPHysics, wavemaker, dambreak.

ANALISIS KEBUTUHAN DAN KETERSEDIAAN AIR BERSIH DESA MANGGIS KECAMATAN SERBA JADI

Simatupang, Ananda Angga R () 2023

Abstrak Air adalah sumber kehidupan dan merupakan peranan penting dalam menunjang aktivitas manusia. Dengan semakin berkembangnya seluruh aspek kehidupan sebagai dampak meningkatnya laju pertumbuhan penduduk dan pembangunan, maka meningkat pula kebutuhan dan pelayanan air. Desa manggis merupakan daerah yang mempunyai keterbatasan air bersih sehingga di beberapa wilayah Kec. Serba Jadi memanfaatkan sungai sebagai sumber air baku. Seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk tentu kebutuhan akan air baku semakin meningkat, sehingga perlu disusun studi untuk mendapatkan sumber air permukaan yang kontinu dan layak diolah menjadi air bersih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besarnya pertumbuhan atau peningkatan penduduk sampai 10 tahun yang akan datang serta mengetahui besarnya kebutuhan air bersih di Desa Manggis Kec. Serba Jadi. Metode yang digunakan pada penelitian yaitu dengan menggunakan pendekatan studi kasus. Berdasarkan hasil analisis, didapat jumlah kebutuhan air pada zona pelayanan di Desa Manggis pada kondisi eksisting sebesar 53395,2 liter/hari dan untuk jumlah kebutuhan air pada zona pelayanan di Desa Manggis pada proyeksi 10 tahun ke depan sebesar 68601,6 liter/hari. Sehingga dibutuhkan penambahan sumber air baru untuk mencukupi kebutuhan air bersih penduduk yang semakin meningkat dari tahun ke tahun. Kata Kunci: Debit, Sanitasi, Ketersediaan

ANALISIS SALURAN DRAINASE DI JALAN VIYATA YUDHA BAWAH KELURAHAN SETIA NEGARA KECAMATAN SIANTAR SITALASARI KOTA PEMATANGSIANTAR (STUDI KASUS)

Sinaga, Yoppy Tigor Mario () 2023

ABSTRAK Perkembangan kota dan industri serta bertambahnya penduduk menimbulkan dampak besar pada siklus hidrologi yang mempengaruhi sistem drainase perkotaan. Drainase perkotaan melayani pembuangan kelebihan air dengan cara mengalirkannya melalui permukaan /bawah permukaan tanah untuk dialirkan ke sungai,danau atau laut. Pada beberapa kota yang khususnya Kota Pematangsiantar yang terletak di Sumatera Utara terdapat beberapa masalah banjir/ air yang menggenangi ruas jalan, salah satunya berada di ruas jalan Viyata Yudha Bawah Kelurahan Setia Negara Kecamatan Siantar Sitalasari. Perancangan atau mendimensi ulang drainase pada jalan Viyata Yudha Bawah sangat diperlukan untuk mengatasi masalah genangan air/ banjir yang mengenangi ruas jalan yang dapat merusak badan jalan akibat saluran eksisting yang tidak dapat menampung debit air dan dapat mengakibatkan terganggunya aktivitas keseharian warga sekitar. Mendimensi ulang saluran eksisting dapat mengatasi masalah banjir dengan mencari ukuran dimensi saluran eksisting yang lebih besar daripada nilai debit rencana . Dalam mengatasi masalah yang terjadi, ditinjau mengenai evaluasi terhadap saluran drainase eksisting yang tidak dapat menampung debit air yaitu dengan menghitung curah hujan rencana dengan metode normal, log normal dan gumbel, menghitung debit rencana saluran, menghitung kapasitas drainase eksisting dan mendimensi ulang penampang saluran drainase sesuai perhitungan dari debit rencana saluran. Kata kunci : saluran, eksisting, debit

PERBANDINGAN RENCANA ANGGARAN BIAYA PEMBANGUNAN PUKESMAS AJIBATA MENGGUNAKAN METODE SNI DAN AHSP ( STUDI KASUS)

Supariadi, Bambang () 2023

ABSTRAK Dalam melakukan perbadingan tentang harga satuan pekerjaan (HSP) dengan menggunakan peraturan SNI 2016 dalam pelaksanaan pembangunan Pukesmas AJIBATA yang terletak di Jln. Pembangunan 2 AJIBATA, Pardemean AJIBATA, Kec, AJIBATA, Kab Toba, Prov Sumetera Utara. Perbadingan dilakukan Dengan menggunkan Analisa Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) 2016 dan Analisa Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) 2021 dengan dilakukan perbadingan antara ke dua analisa yang digunakan dapat terlihat perdingan harga bahan, upah, pada tahun tiap tahun nya dan juga hasil dari perbadingan ke dua analisa tersebut yang dapat menjadi acuan kedepan dalam melakukan pembangunan fasilitas umum lainya. Dalam tahapan ini digunakan data yang di proleh langsung di lapangan dan juga data gambar rencana yang digunakan dalam menghitung semua volume pekerjaan yang akan dilaksanakan. Harga bahan dan upah di setiap daerah sangat berpengaruh dalam pelaksanaan pembangunan proyek maka dilakukan penelitian untuk mendapatkan harga yang lebih baik sehingga penggunan dana dapat dimaksimalkan sebaik mungkin. Dalam perdingan Analisa Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) 2016 dan Analisa Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) 2021 didapatkan perbadingan biaya semua item pekerjaan antara ke dua analisa tersebut sebesar 15% yang dimana Analisa Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) 2016 memiliki biaya sebesar Rp.3.758.157.389,76 dan Analisa Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) 2021 Rp.4.337.533.610,2, . Dari hasil perdingan ke dua analisa yang digunakan belum termasuk overhead / profit. Kata Kunci: peraturan SNI 2016,(AHSP) 2016 dan (AHSP) 2021

RANCANG BANGUN PELEMBAB RUANGAN OTOMATIS DAN MONITORING MENGGUNAKAN APLIKASI ANDROID

Putra, Andre Kurnia () 2023

Teknologi otomatisasi sistem kendali dan mikrokontroler dirancang untuk membantu manusia dalam kehidupan sehari - hari sehingga dapat mempermudah rutinitas manusia dalam mengatur kelembaban ruangan menjadi optimal. Kelembaban yang tepat pada ruangan penting untuk dijaga agar terhindar dari iritasi yang disebabkan oleh udara kering, seperti kulit kering, bibir pecah-pecah, pilek, dan sakit tenggorokan. Oleh karena itu, diciptakan teknologi otomatisasi yang dapat mengontrol kelembaban udara di ruangan secara otomatis dengan menggunakan mist maker sebagai alat pelembab udara di ruangan tertutup. Penelitian ini mengembangkan sistem pelembab ruangan otomatis berbasis mikrokontroler NodeMCU ESP8266. Sensor DHT11 dan sensor water level memiliki fungsi untuk membaca keluaran nilai variabel dari sensor yang ditampilkan melalui Arduino IOT remote ketika ESP8266 sudah terhubung ke internet melalui jaringan WiFi. Jika sensor DHT11 mendeteksi kelembaban udara berada di rentang 45% - 55%, alat pelembab udara akan otomatis hidup, dan jika kelembaban udara sudah optimal, alat akan otomatis mati. Kata Kunci: pelembab ruangan otomatis, sensor suhu dan kelembaban, sensor water level, nodemcu esp8266

ANALISIS DAYA DUKUNG PONDASI BORED PILE DIAMETER 0,8 M PADA PROYEK GEDUNG MENARA BRI JALAN PUTRI HIJAU, MEDAN (STUDI KASUS)

Darmawan, Fikkry Surya () 2023

ABSTRAK Pondasi Bored Pile merupakan salah satu elemen terpenting dalam konstruksi yang berperan mendistribusikan beban berat bangunan yang terkonsentrasi pada kolom ke area lapisan tanah yang lebih keras untuk mencapai stabilitas struktural. Penelitian ini bertujuan untuk menghitung dan membandingkan daya dukung Bored Pile dari data SPT menggunakan metode Reese and Wright, data CPT menggunakan metode Meyerhof, penurunan tiang tunggal menggunakan metode Poulos and Davis serta penurunan yang diizinkan dan menghitung penurunan tiang kelompok yang terjadi. Berdasarkan data SPT menggunakan metode Reese and Wright, daya dukung ultimate pada pile P219 kedalaman 26,9 m sebesar 699,599 ton, P235 kedalaman 21,5 m sebesar 413,559 ton dan P317 kedalaman 22 m sebesar 413,559 ton. Berdasarkan data CPT menggunakan metode Meyerhof, didapat daya dukung ultimit pada data S-01 sebesar 1519,1517 ton di kedalaman 13,20 m dan pada data S-05 sebesar 372,5296 ton di kedalaman 13,20 m. Penurunan tiang tunggal yang terjadi pada P219 sebesar 3,3976 mm, P235 sebesar 5,6628 mm dan P317 sebesar 5,7646 mm. Penurunan yang diizinkan sebesar 80 mm. Penurunan tiang kelompok pada PC22 sebesar 1,98 mm, PC12 sebesar 7,81 mm dan PC3 sebesar 19,7 mm. Dimensi ukuran Pile Cap diperbesar untuk meningkatkan efisiensi pada kelompok tiang agar memperkecil penurunan tiang kelompok yang terjadi. Kata Kunci : Pondasi, Daya Dukung Bored Pile, SPT, CPT, Penurunan Tiang.

ANALISIS PERENCANAAN ULANG STRUKTUR PONDASI PADA PROYEK COFFEE SHOP DI KAWASAN PUSAT INFORMASI GEOPARK KALDERA TOBA DESA HUTARAJA KAB. SAMOSIR

Rahmadiansyah, Kurnia () 2023

Coffee shop didesa hutaraja adalah salah satu fasilitas pendukung dikawasan Geopark kaldera toba yang bertujuan untuk menambah daya tarik wisata dikawasan tersebut seiring dengan akan dibangunnya kawasan danau toba menjadi salah satu destinasi ekowisata andalan indonesia. Jumlah lantai pada proyek coffee shop ini berjumlah 1 lantai dengan menggunakan pondasi telapak kedalaman 0.60m. Dengan mempertimbangkan desain awal pondasi yang juga menggunakan pondasi telapak. Pondasi adalah bagian struktur yang berfungsi sebagai penopang bangunan untuk menyalurkan beban diatasnya (upper structure) kelapisan tanah yang mempunyai daya dukung tanah yang cukup kuat. Pondasi tidak boleh terjadi penurunan melebihi batas ijin, oleh karena itu diperlukan perencanaan yang matang. Dari hasil analisis dengan tes uji sondir dan perhitungan dengan menggunakan metode meyerhoff kapasitas daya dukung tanah pada pondasi P1 diperoleh =172.89 kN/m2, tegangan tanah maksimum yang terjadi pada dasar pondasi =149.537 kN/m2, kuat geser dua arah pada pondasi =869.677 kN dengan telah memenuhi syarat gaya geser yang terjadi sebesar =214.435kN. dengan pondasi menggunakan tulangan D16-200mm. Sehingga digunakan pondasi telapak dengan lebar penampang 1.50 x 1.50m, hal ini lebih besar dari desain awal pondasi yang direncanakan dengan ukuran 0.80 x 0.80m, akibat karna perpindahan lokasi perencanaan dan jenis tanah yang berbeda Kata Kunci : Pondasi, Daya Dukung, Meyerhoff.

RANCANG PETA JALUR ANGKUTAN UMUM BERBASIS WEB MENGGUNAKAN HTML, CSS, DAN JAVASCRIPT DI VISUAL STUDIO

Tarigan, Duncan Dancin () 2023

Banyaknya wisatawan yang datang dari luar daerah dan dari luar pulau bahkan dari mancanegara, mendatangkan pemasukan yang lebih besar bagi pedagang dan pengelola tempat wisata di Berastagi. Sayangnya, banyak pengunjung yang tersesat dalam perjalanan mereka menuju tujuan, sehingga dibutuhkannya informasi tentang transportasi umum yang ada di Berastagi. Penelitian ini merancang situs web yang memberi informasi tentang angkutan umum, jalur trayek dan tarif ongkos yang berlaku. Penulis bertujuan agar pengunjung di kota Berastagi dengan leluasa tanpa khawatir dalam mengunjungi tempat wisata yang ada. Metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus telah digunakan dalam penelitian ini. Penulis melakukan wawancara terhadap petugas stasiun di setiap angkutan umum yang ada menggunakan teknik purposif. Penelitian ini menciptakan situs web dengan kemudahan penggunaannya secara umum, dalam mencari angkutan yang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Alasan yang dikemukakan oleh petugas stasiun terhadap pengunjung yang salah dalam memilih angkutan adalah kurangnya bertanya dan tidak adanya sarana informasi yang jelas terhadap trayek angkutan umum yang ada. Pada akhirnya, penelitian ini memberikan sebuah situs web informasi lengkap tentang pilihan angkutan umum berdasarkan tujuan pengguna yang berkunjung ke kota Berastagi. Kata Kunci : Web, Berastagi, Angkutan, Informasi, Tarif

IMPLEMENTASI NOISE REMOVAL DAN IMAGE ENHANCEMENT PADA CITRA DIGITAL DENGAN MENGGUNAKAN METODE ADAPTIVE MEDIAN FILTER

Fachrunnisa () 2023

Citra sebagai salah satu komponen multimedia memegang satu peranan sangat penting sebagai bentuk informasi visual. Citra memiliki karakteristik yang tidak dimiliki oleh teks, yaitu citra kaya dengan informasi. Meskipun sebuah citra kaya akan informasi, namun seringkali citra yang kita miliki mengalami penurunan mutu (degradasi) citra yaitu penurunan kualitas citra, misalnya karena mengandung cacat atau derau (noise), Metode Adaptive Median Filter (AMF) merupakan metode yang dirancang untuk menghilangkan masalah yang dihadapi dengan standar median filter. Adaptive median filter memiliki tujuan ganda yaitu menghapus impuls noise pada gambar dan mengurangi distorsi pada gambar. Filter ini juga memperhalus noise. Oleh karena itu penulis tertarik untuk melakukan “Implementasi Noise Removal Dan Image Enhancement Pada Citra Digital Dengan Menggunakan Metode Adaptive Median Filter”. Hal ini dilakukan agar mengetahui hasil perbaikan kualitas dari citra yang diberi noise. Output yang akan dihasilkan dalam tugas akhir ini yaitu penulis membahas bagaimana sebuah citra yang awalnya mempunyai kualitas yang baik setelah itu diberi noise, kemudian diterapkan proses filtering dengan menggunakan metode adaptive median filter dan perbaikan kualitas citra dengan menggunakan image enhancement. Kata Kunci: AMF,Citra,Hasil,Noise

APLIKASI ENKRIPSI DATA VIDEO MENGGUNAKAN METODE RSA DAN BLOWFISH BERBASIS WEB

Yusmaifany () 2023

Perkembangan teknologi pada era digital sekarang ini memiliki dampak yang begitu besar dalam kehidupan manusia, salah satunya adalah teknologi video. Video merupakan salah satu media komunikasi yang paling populer dan banyak digunakan terutama dalam hal konferensi, rekaman rapat kantor, rekaman belajar mengajar oleh guru dan lain sebagainya. Akan tetapi, karena banyak orang cenderung berbagi dan menyimpan video dalam jumlah besar di internet, keamanan data video menjadi hal yang sangat penting untuk dilindungi agar data video tidak bisa di akses oleh orang yang tidak berwenang. Dengan demikian peneliti merancang sebuah aplikasi enkripsi data video yang menggunakan metode RSA(Rivest Shamir Adleman) dan blowfish sebagai algoritma keamanan untuk meningkat tingkat keamanan dan kecepatan performa enkripsi dan dekripsi. hasil uji coba penelitian pada sistem aplikasi enkripsi data video menggunakan metode RSA (Rivest Shamir Adleman) dan Blowfish menunjukkan bahwa aplikasi ini mampu dan berhasil mengamankan data video dengan tingkat kecepatan dan keamanan yang tinggi, sehingga mengurangi resiko kebocoran dan peretasan data video. Kata kunci: Enkripsi Data Video, RSA, Blowfish, Keamanan Data, Aplikasi Berbasis Web.

IMPLEMENTASI SMART APPS CREATOR UNTUK PEMBUATAN GAME INTERAKTIF PENGENALAN NAMA PAHLAWAN INDONESIA

Maulana, Ilham () 2023

Sebagai warga negara Indonesia kita wajib menghargai jasa-jasa pahlawan yang telah memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Pahlawan Indonesia adalah pahlawan yang memperjuangkan kemerdekaan Indonesia dengan melawan para penjajahan yang ingin menguasai wilayah Indonesia. Karena itu dibutuhkan suatu strategi yang mampu membantu dunia anak dan remaja saata ini untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air dan patriotisme. Game edukasi ini bertujuan untuk menambah pengetahuan tentang tokoh pahlawan di Indonesia dan sejarah singkat perjuangan tokoh pahlawan. Pada game edukasi ini menggunakan metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) yang bertujuan untuk merancang dan mengembangkan suatu aplikasi media yang merupakan gabungan dari media gambar, suara, video, animasi dan lainnya. Metode Multimedia Development Life Cycle (MDLC) ini mempunyai enam tahapan, yakni pengkonsepan, desain, pengumpulan materi, pembuatan, uji coba, dan distribusi hasil rancangan. Maka dari itu salah satu cara yang dapat dibuat adalah membuat game edukasi pengenalan nama-nama Pahlawan Nasional Indonesia berbasis Android ini dalam bentuk game Quis Interaktif. Dengan game ini anak-anak dapat bermain sekaligus juga belajar dalam mengenal Pahlawan bangsa dan negara Indonesia juga dapat meningkatkan rasa cinta tanah air dan patriotisme. Kata Kunci Game edukasi, Pahlawan, MDLC (Multimedia Development Life Cycle)

PERANCANGAN DAN PEMBUATAN VIDEO ANIMASI 3D TUTORIAL BERCOCOK TANAM SAYURAN ORGANIKNON ORGANIK DAN HIDROPONIK DENGAN METODE RIGGING MENGGUNAKAN UNITY

Wijaya, Ernanda () 2023

Bercocok tanam adalah kegiatan menanam dan merawat tanaman untuk tujuan tertentu, seperti untuk menghasilkan makanan, bunga, atau tanaman obat. Bercocok tanam biasanya dilakukan di kebun, taman, atau lahan pertanian. Dalam bercocok tanam, kita perlu memahami berbagai aspek, seperti jenis tanaman yang akan ditanam, persiapan lahan, teknik penanaman, pemeliharaan tanaman, dan juga cara mengatasi masalah yang muncul selama proses pertumbuhan tanaman. Indonesia memiliki program penghijauan yang cukup luas, masih terdapat beberapa permasalahan terkait penghijauan di Indonesia, di antaranya: Kurangnya konsistensi dalam implementasi program penghijauan, Kurangnya dukungan dan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya penghijauan, dan lain-lain. Video animasi 3D tutorial bercocok tanam sayuran organik, non organik, dan hidroponik dengan metode rigging ini merupakan salah satu cara yang efektif untuk memberikan informasi dan edukasi kepada masyarakat tentang cara bercocok tanam yang benar dan efisien. Metode rigging yang digunakan dalam pembuatan video ini memungkinkan karakter dalam animasi untuk bergerak dan berinteraksi secara alami, sehingga tutorial yang disajikan terlihat lebih hidup dan menarik. Pada dasarnya pengolahan video animasi ini menggunakan aplikasi Unity 3D, dan aplikasi pendukung seperti Blender dan SketchFab untuk memperoleh sebagian assets yang dibutuhkan. Hasil dari video animasi yang dibuat adalah berupa file .mp4 yang dapat diputar di berbagai perangkat. Berdasarkan hasil pengujian yang telah diperoleh, video animasi ini sangat membantu anak-anak dan masyarakat dalam bercocok tanam. Kata Kunci : video, animasi, Unity, tanaman, organik, non organik.

SISTEM INFORMASI JASA SEWA JAS DAN BLAZER BERBASIS WEB

Siregar, Nurul Khofifah () 2023

Industri penyewaan pakaian formal seperti jas dan blazer memiliki potensi pertumbuhan yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir. Permintaan akan pakaian formal untuk berbagai acara seperti pernikahan, pesta, dan acara bisnis semakin meningkat. penyedia jasa sewa jas dan blazer masih mengelola bisnis mereka secara konvensional, menggunakan catatan manual dalam mengelola persediaan pakaian, pemesanan, dan pembayaran. Metode ini kurang efektif, pengembangan sistem informasi berbasis web untuk jasa sewa jas dan blazer menjadi sangat penting. Sistem informasi ini akan memberikan solusi efektif untuk mengelola persediaan pakaian, melakukan pemesanan secara online, memudahkan proses pembayaran, dan memberikan informasi yang akurat dan terkini kepada penyedia jasa maupun pelanggan. Kata Kunci : website, jas dan blazer, metode waterfall

APLIKASI OBJEK WISATA HALAL KABUPATEN DAIRI BERBASIS ANDROID

Rahmadani, Suci () 2023

Kabupaten Dairi adalah salah satu tempat wisata yang terletak di Provinsi Sumatera Utara ibu kotanya terletak dikecamatan Sidikalang, yang mempunyai luas sekitar 2,69% dari luas Provinsi Sumatera Utara dengan jumlah penduduk 321.546 jiwa. Kabupaten Dairi akhir–akhir menjadi salah satu tempat wisata yang sangat banyak dikunjungi oleh masyarakat Sumatera Utara. Hal ini dikarenakan sangat dekat dengan danau toba, Tetapi di kawasan kabupaten tersebut sangat minimnya orang muslim. Adapun mayoritas penduduk di kabupaten ini 84%nya agama Kristen, namun dengan penduduk yang hampir rata-rata Kristen wisatawan muslim yang ingin berkunjung berwisata di daerah Kabupaten Dairi sangat sulit untuk mecari tempat makanan halal dan tempat ibadah. Dengan permasalahan tersebut maka penulis merancang sebuah penelitian berupa aplikasi wisata halal sederhana untuk mempermudah wisatawan muslim untuk berwisata di Kabupaten tersebut. Aplikasi ini dapat memberikan informasi seputaran wisata, tempat makan, dan tempat ibadah yang berada di Kabupaten Dairi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Watefall. Kata Kunci : Aplikasi, Metode Waterfall, Wisata Halal

IMPLEMENTASI SISTEM PEMILIHAN AGEN PERUBAHAN PADA PENGADILAN MILITER TINGGI I MEDAN MENGGUNAKAN METODE TOPSIS

Sitorus, Febrica Hotmaulina () 2023

Tujuan penelitian ini adalah tentang pentingnya pemilihan agen perubahan terbaik berdasarkan kriteria yang telah ditentukan.Dibutuhkan adanya sistem terkomputerisasi untuk mendukung kinerja dan kualitas Agen perubahan. Peran Agen perubahan untuk kemajuan sebuah instansi Pengadilan Militer Tinggi I Medan Permasalahan yang sering ditemukan menyangkut dengan Agen Perubahan, seperti visi tujuan, Kepemimpinan dan beberapa kriteria lain yang masih perlu dibenahi untuk meningkatkan kualitas agen perubahan . Selain itu, kebutuhan akan akses data dan informasi yang cepat dan akurat juga diperlukan untuk mendukung melakukan penilaian Agen Perubahan. Aspek penilaian merupakan aspek yang sangat penting, apabila dalam proses penilaian terjadi inkonsistensi, maka ada beberapa pihak yang dirugikan Perhitungan penilaian menggunakan metode TOPSIS berdasarkan standar yang terdapat pada Pengadilan Militer Tinggi I Medan, merupakan parameter dalam menentukan kelayakan seorang Agen Perubahan.. Hasil dari pengujian ini adalah aplikasi berbasis web yang menjawab permasalahan pada Pemilihan Agen Perubahan di Pengadilan Militer Tinggi I Medan. Tujuan akhir agen perubahan adalah menciptakan agen perubahan baru. Kata Kunci : Sistem Pendukung Keputusan, TOPSIS, Agen Perubahan

SISTEM INFORMASI LAPORAN KERUSAKAN BARANG PADA CV. MEKAR JAYA BERBASIS WEB

Dhia, Ari Ikbar () 2023

CV Mekar Jaya merupakan perusahaan yang bergerak pada bidang jasa penjualan dan perbaikan barang mempunyai Visi dan Misi untuk memberikan pelayanan terbaik dan prima. Perusahaan ini memiliki permasalahan dalam sistem perbaikan yang pendataan secara manual yang menjadi permasalahan, sehingga bila terjadi musibah data barang konsumen akan hilang dikarenakan tidak adanya penyimpanan yang baik, maka dari itu dibutuhkan sebuah sistem laporan kerusakan barang yang dapat mencakup kebutuhan akan perusahaan dan konsumen tersebut guna mendukung kinerja untuk menjadi lebih baik lagi. Dalam metode penelitian, yang menggunakan Metode Waterfall untuk pengembangan sistem terdiri dari analasisis kebutuhan sistem, perancangan sistem menggunakan unified modelling languange, impelentasikan sistem berdasarkan perancagan yang dibuat, pengujian menggunakan kotak hitam dan yang terakhir pemeliharaan. Aplikasi yang dibangun berbasis web dengan`. Hasil dari peneltian ini dapat membantu pihak perusahaan dalam menggunakan sistem informasi laporan atas kerusakan barang yang akan digunakan. Pada akhir nya sistem laporan kerusakan barang yang berbasis website yang dibangun tersebut akan digunakan untuk mendukung kelancaraan dalam pelaporan kerusakan barang pada CV. Mekar Jaya Kata Kunci : Waterfall, Laporan kerusakan, Rancang Bangun

PEMANFAATAN TEKNOLOGI ETH BLOCKCHAIN UNTUK APLIKASI E-VOTING DENGAN MEMANFAATKAN SERVER LOKAL

Sahputra, Budi () 2023

Sistem pemerintahan demokrasi merupakan bentuk pemerintahan dengan kedaulatan terletak pada rakyat secara menyeluruh, dan dijalankan secara langsung oleh rakyat, atau oleh pejabat yang dipilih oleh rakyat. Pada pemerintahan demokrasi pemilihan dilakukan dengan pemungutan suara secara konvensional yaitu pemilihan tradisional yang mana masih menggunakan kotak suara, kertas untuk coblos, tinta, jarum, dan lokasi pemilihan. Namun, metode pemilihan konvensional dengan kotak suara dan kertas menghadapi sejumlah masalah, seperti kerentanan terhadap kerusakan bahan pemilihan, beban kerja yang berat bagi petugas pemilihan, kesalahan perhitungan suara, dan kurangnya transparansi dalam perhitungan suara. Dalam rangka mengatasi masalah-masalah ini, pada penelitian ini dirancang dan diimplementasikan sebuah aplikasi e-voting berbasis website yang memanfaatkan teknologi blockchain ethereum. Dengan menggunakan teknologi ini, data pemilihan suara menjadi tidak dapat diubah, digandakan, atau dihapus, menghasilkan tingkat keamanan yang tinggi dalam pemungutan suara. Selain itu, teknologi blockchain juga memastikan kerahasiaan pemilih terjaga dengan baik. Penggunaan aplikasi berbasis website memungkinkan pemilih untuk memberikan suara mereka dengan mudah, cukup dengan koneksi internet dan peramban web, tanpa harus hadir secara fisik di lokasi pemilihan. Hasil penelitian dan pengujian sistem menunjukkan bahwa aplikasi e-voting ini dapat memudahkan proses pemungutan suara, meningkatkan transparansi dengan menyediakan akses publik ke data pemilihan suara, serta menjaga integritas dan kerahasiaan data pemilih. Selain itu, aplikasi ini juga dapat memverifikasi suara dan memvalidasi pemilih yang sah, meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap hasil pemilihan. Dengan demikian, aplikasi e-voting memanfaatkan teknologi blockchain ethereum memiliki potensi besar untuk meningkatkan efisiensi dan kepercayaan dalam pemilihan demokratis. Kata Kunci : e-voting, blockchain, ethereum, aplikasi terdesentralisasi

IMPLEMENTASI METODE SMART DALAM MENENTUKAN PUPUK ORGANIK PADA PERKEBUNAN KELAPA SAWIT DI PTPN IV BAH JAMBI

Lubis, Muhammad Hafiz Al Husna () 2023

Pupuk organik adalah pupuk yang tersusun dari materi makhluk hidup, seperti pelapukan sisa - sisa tanaman, hewan, dan manusia. Pupuk organik dapat berbentuk padat atau cair yang digunakan untuk memperbaiki sifat fisik, kimia, dan biologi tanah. Pupuk organik mengandung banyak bahan organik daripada kadar haranya. Sumber bahan organik dapat berupa kompos, pupuk hijau, pupuk kandang, sisa panen (jerami, brangkasan, tongkol jagung, bagas tebu, dan sabut kelapa), limbah ternak, limbah industri yang menggunakan bahan pertanian, dan limbah kota (sampah). Salah satu solusi untuk memilih pupuk organik terbaik adalah dengan menggunakan sistem pendukung keputusan pemilihan pupuk organik terbaik dengan Metode Specific, Measurable, Achievable, Relevant, dan Timely (SMART). Dimana penulis melakukan perhitungan dengan rumusrumus yang tersedia di dalam metode SMART. Aplikasi berbasis web yang telah dibuat dengan sistem pendukung keputusan dapat mempermudah pekerja untuk memilih pupuk organik terbaik. Metode yang digunakan yaitu metode SMART mempunyai hasil cukup akurat dengan melalui beberapa proses perhitungan. Kata Kunci : Pemlihan pupuk organik terbaik, SMART, Sistem Pendukung Keputusan

ANALISIS KEBUTUHAN AIR BERSIH DI DESA LIMAU MANIS KECAMATAN TANJUNG MORAWA

Herawati, Vinsky () 2023

Air bersih merupakan salah satu sumber daya alam yang memiliki peranan penting dalam memenuhi kebutuhan manusia dalam melakukan aktivitas. Dengan seiring berkembangnya seluruh aspek kehidupan, maka kebutuhan air juga akan meningkat. Meningkatnya pertumbuhan penduduk pada suatu daerah akan berdampak pada sarana penyediaan air bersih yang juga akan mengalami peningkatan. Desa Limau Manis merupakan salah satu desa yang sangat membutuhkan air bersih dikarenakan faktor cuaca yang tidak menentu serta menurunnya kualitas dan daya dukung lingkungan yang berpengaruh terhadap ketersediaan air bersih di daerah tersebut. Oleh karena itu, skripsi ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan air bersih di Desa Limau Manis saat ini serta untuk mengetahui kebutuhan air bersih proyeksi 10 tahun ke depan. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dengan pendekatan studi kasus. Dari hasil analisis didapatkan hasil bahwa kebutuhan air bersih pada tahun 2023 di Desa Limau Manis Kecamatan Tanjung Morawa adalah sebesar 19.076 dm3/det/thn. Kebutuhan air bersih hari maksimum pada tahun 2023 adalah sebesar 21.937 dm3/det/thn dan kebutuhan air bersih jam puncak adalah sebesar 33.383 dm3/det/thn. Setelah dilakukan analisis, pada tahun awal perencanaan (2022) didapat kebutuhan air bersih di Desa Limau Manis adalah sebesar 17.498 dm3/det/thn dengan kebutuhan air bersih hari maksimum adalah sebesar 20.123 dm3/det/thn dan kebutuhan air bersih jam puncak adalah sebesar 30.622 dm3/det/thn. Sedangkan pada akhir tahun perencanaan 2032 (proyeksi 10 tahun) didapat kebutuhan air bersih sebesar 40.917 dm3/det/thn dengan kebutuhan air bersih hari maksimum sebesar 47.055 dm3/det/thn dan kebutuhan air bersih jam puncak adalah sebesar 71.605 dm3/det/thn. Kata Kunci: Air bersih, Kebutuhan, Proyeksi

ANALISIS KUALITAS AGREGAT HALUS SUNGAI IDANOGAWO, KECAMATAN IDANOGAWO, KABUPATEN NIAS, DENGAN MUTU BETON K250

Lase, Osaraododo () 2023

Beton adalah serangkaian campuran dari bahan seperti semen, agregat, air dan beberapa bahan pendukung lainnya. Beton merupakan salah satu bahan konstruksi yang umum digunakan untuk bangunan seperti gedung, jembatan, jalan, dan berbagai konstruksi lainnya. Penelitian yang akan dilakukan yaitu menganalisis salah satu bahan penyusun beton yaitu agregat halus. Dikarenakan agregat halus sungai Idanogawo banyak digunakan maka perlu dilakukannya penelitian kualitas dari agregat halus sungai idanogawo untuk mengetahui apakah agregat tersebut memenuhi standar yang detentukan dalam memilih agregat halus yang berkualitas. Pada penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen di laboratorium Universitas Harapan Medan. Parameter-parameter yang menjadi fokus utama dalam penelitian ini adalah dengan menganalisis bagaimana distribusi partikel agregat halus, kadar organik, kadar lumpur, kadar air dan kuat tekan beton yang menjadi variabel untuk mengetahui bahan yang di analisis mendukung beton yang di syaratkan. Pada penelitian ini juga mutu beton yang menjadi acuan yaitu beton dengan mutu beton K-250. Hasil dari penelitian dengan menganalisis serangkaian persyaratan yg ditentukan, dengan kesimpulan agregat halus sungai idanogawo memenuhi standar dalam penggunaan agregat halus sebagai bahan campuran beton berdasarkan ASTM C 125-06. Dengan hasil kuat tekan rata-rata 27.7692 Mpa, dimana dengan hasil kuat tekan tersebut sesuai dengan yang direncakan. Kata Kunci : Beton, Agregat Halus dan Analisis.

SISTEM INFORMASI PERSEDIAAN BIBIT TANAM PADA PERKEBUNAN RERANABA KOTA BINJAI BERBASIS WEB

Aslamiyah, Rehulina () 2023

Kemajuan teknologi informasi (IT) sekarang ini mengalamin perkembangan yang sangat pesat yang dapat dimanfaatkan di dunia bisnis atau perdagangan. Tujuan penelitian adalah Menghasilkan aplikasi berbasis web persediaan bibit tanam dan Mendapatkan informasi data stok bibit tanaman secara efisien dan akurat dengan adanya aplikasi web. Sistem yang dibangun untuk mempermudahkan admin dalam mendata stok yang tersedia. Pengolahan data dan informasi yang sangat cepat, tepat dan efisien adalah hal penting yang dibutuhkan oleh pembisnis seperti pembisnis pembibitan pada perkebunan Reranaba. Sehingga kegiatan dapat berjalan lebih efektif. Sehingga waktu yang di butuhkan untuk mencari data persedian tidak terlalu panjang. Perancangan system informasi ini melalui beberapa tahap,dimulai dengan perancangan,analisis sistem desain model dengan UML dan pada akhirnya dengan merancang sistem informasi dengan menggunakan database MYSQL dan bahasa pemrograman PhP.penelitian ini mengumpulkan data dengan cara wawancara dan observasi secara langsung. Metode sistem yang digunakan dalam pengembangan adalah air terjun model (Waterfall Model). Waterfall biasanya di sebut dengan model sequential liniar atau classic cycle. Kata Kunci : Sistem Informasi, UML, Persediaan, web

EVALUASI SALURAN DRAINASE PADA JALAN MEKATANI MERENDAL PASAR VII KECAMATAN PATUMBAK KABUPATEN DELI SERDANG PROVINSI SUMATERA UTARA (STUDI KASUS)

Larosa, Ricky Jonathan () 2023

Sistem drainase yang merupakan salah satu infrastruktur yang perlu di perhatikan untuk mengurangi air yang berlebih yang disebabkan oleh hujan sehingga terjadi genangan. Oleh karena itu akan melakukan pengkajian salah satu daerah yang sering terjadi genangan di Marendal Pasar VII, jalan Mekatani, Kecamatan Patumbak, Kabupaten Deli Serdang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode mononobe. Penelitian ini dilakukan dengan cara menghitung kapasitas saluran drainase, selanjutnya hasil yang didapat akan dibandingkkan dengan debit rencana yang diperoleh. Dari hasil evaluasi saluran drainase yang diperoleh, maka di dapatkan maka bahwa keempat saluran eksisting tidak mampu menampung debit rencana. Maka perlu melakukan perencanaa ulang saluran eksisting dengan menambahkan lebar serta tinggi saluran, maka debit rencana ulang didapatkan sebesar = 4,045 m3/det lebih besar dari debit banjir rencana = 1,994 m3/det. Sehingga dapat disimpulkan bahawa kapasitas rencana ulang aman untuk digunakan. Kata Kunci : Drainase, Debit, Hujan.

PERANCANGAN SISTEM POINT OF SALES MULTI PAYMENT BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL PADA UMKM MR.BOBA

Lathief, Fikri Maulana () 2023

Mr.Boba merupakan UMKM yang menjual berbagai varian minuman seperti jus durian, boba dan lain sebagainya. Proses penjualan yang dilakukan masih dilakukan secara manual atau tulis tangan serta transaksi pembayaran juga hanya bisa dilakukan dengan tunai. Salah satu kendala yang pernah dihadapi karyawan yaitu customer ingin membayar secara non tunai tetapi tidak menyediakan sistem pembayaran non tunai. Ketika karyawan melakukan proses laporan setiap tutup toko memakan waktu cukup lama. Dengan adanya sistem point of sales berbasis web ini sangat membantu karyawan dalam memproses transaksi Bisnis di Mr Boba. Sistem ini dikembangkan dengan metode Rapid Application Development yang terstruktur dari requirement planning, workshop design dan implementation serta kerangka kerja yang digunakan yaitu framework Laravel. Pengujian pada sistem ini menunjukkan hasil yang baik dengan metode blackbox testing. Hasil dari penelitian ini bertujuan untuk memudahkan karyawan dalam pencatatan dalam transaksi baik tunai maupun non tunai dan laporan yang terkomputerisasi kepada pemilik UMKM. Kata Kunci : Point Of Sales, Multipayment, Laravel, RAD, Blackbox Testing

PENGARUH PENERAPAN KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP KINERJA PEKERJA PADA PROYEK PEMBANGUNAN PERUMAHAN J-CITY MEDAN JOHOR

Harahap, Ahmad Andika () 2023

Berdasarkan observasi dan pengamatan permasalah yang terjadi di lokasi proyek adalah banyaknya pekerja yang tidak mematuhi prosedur dan aturan yang ada. Pengumpulan data pada penelitian ini diperoleh melalui penyebaran kuesioner dan wawancara. Sampel dalam penelitian ini adalah pekerja proyek konstruksi sebanyak 47 dengan menggunakan sampling jenuh dengan rumus Slovin sehingga jumlah sampel diperoleh sebanyak 32 responden. Metode analisis menggunakan kuantitatif dengan bantuan prongram SPSS versi 23. Menentukan klasifikasi berdasarkan usia, pendidikan terakhir, jabatan, pengalaman kerja. Dari setiap pertanyaan kuesioner sebanyak 36 pertanyaan terbagi dalam 7 kelompok, ditentukan nilai terbesar dari setiap kelompok pertanyaan. Dari nilai mean terendah di dapatkan 3,406 tuntutan pekerja masih pada kebutuhan dasar atau pokok, maksudnya adalah sebagian pekerja tidak sesuai prosedur dan aturan yang ada dalam proyek. Penerapan (K3) di proyek belum memenuhi menurut peraturan perundang-undangan yang berlaku para pelaksana konstruksi wajib melaksanakan syarat-syarat teknis keselamatan dan kesehatan kerja. Pekerja harus lebih mementingkan keselamatan bukan hanya menyelesaikan pekerjaan dengan tepat waktu tanpa APD namun keselamatan pekerja juga dibutuhkan untuk menghindari resiko kecelakaan kerja pekerja. Kata Kunci: Pekerja, Kuantitatif, SPSS

PERANCANGAN SISTEM ENTERPRISE RESOURCE PLANNING (ERP) MENGGUNAKAN MODUL INVENTORY PADA TOKO BANGUNAN SEDERHANA MANDIRI JAYA SEJAHTERA

Liyani () 2023

Pada Toko Bangunan Sederhana Mandiri Jaya Sejahtera memiliki permasalahan belum menggunakan teknologi dan masih menggunakan sistem secara manual seperti pengelolaan data barang, transaksi pembelian dan penjualan menggunakan kwitansi/nota, dan laporan tidak dicatat dengan baik, sehingga data tersebut menjadi tidak akurat. ERP (Enterprise Resource Planning) adalah cara cepat dari teknologi informasi untuk membantu perusahaan dalam mengatur proses bisnis, dengan menggunakan satu database yang digunakan bersama, sehingga dapat menyelesaikan permasalahan tersebut. Pada penelitian ini menggunakan modul inventory digunakan untuk mengelola data barang, data transaksi pembelian barang kepada supplier, data transaksi penjualan barang kepada customer. Sistem ini menggunakan metode waterfall, menggunakan Bootstrap untuk mempercantik tampilan halaman web menggunakan CSS dalam pembuatan program website. Pada sistem ini terdapat 3 hak akses pengguna yaitu admin, pekerja, pemilik toko dapat menggunakan sistem ini sesuai hak aksesnya masing-masing Hasil dari penelitian ini adalah untuk mempermudah melihat informasi secara real time, mengurangi kesalahan dalam pembelian barang agar tidak terjadi kelebihan persediaan barang, penjualan barang dikelola dengan baik agar tidak kehabisan barang sehingga mendapatkan laporan stock barang yang akurat sekaligus meningkatkan pelayanan terhadap customer. Kata Kunci : ERP ( Enterprise Resource Planning), metode waterfall, inventory

ANALISIS KUAT TEKAN BETON TERHADAP PENGGUNAAN AGREGAT HALUS (PASIR) SUNGAI SUANI KECAMATAN BAWOLATO MUTU BETON K-250

Laia, Ignasius Seven Rimen () 2023

Beton merupakan bahan campuran (composite) yang disusun oleh elemen pembentuk struktur yang terdiri dari semen, air, agregat halus, agregat kasar, tanpa bahan tambahan lainnya. Sedangkan beton yang menggunakan tulangan baja biasa disebut juga dengan beton bertulang yang sering digunakan dalam bidang konstruksi tidak berdiri sendiri.Tujuan penelitian untuk mengetahui penggunaan pasir sungai suani pada kuat tekan beton K-250 pada umur 14 hari dan 28 hari. Dalam mencapai tujuan diatas penulis melakukan kuat tekan beton antara yang menggunakan campuran agregat pasir sungai sesudah direndam didalam air tawar dan pengujian kuat tekan beton berumur 14 dan 28 hari. Dari hasil penelitian ini, Kuat tekan beton yang menggunakan pasir sungai, umur 14 hari mendapatkan nilai rata-rata 22,12 MPa dan 28 hari mendapatkan nilai rata-rata 21,55 MPa (rencana 22,5 MPa) sudah memenuhi standar dalam pengujian dan layak dipakai. Kata Kunci: Beton, Pasir Sungai, Kuat Tekan Beton.

EVALUASI KEKUATAN BALOK BETON BERTULANG PADA PEMBANGUNAN GEDUNG PANTI SOSIAL TAHAP II DI MEDAN SESUAI SNI 2847:2019 DAN SNI 1726:2019 (STUDI KASUS)

Manik, Junesra Florensya () 2023

Pembangunan sebuah gedung bertingkat memerlukan suatu analisa struktur yang juga direncanakan tahan terhadap gempa. Struktur bangunan yang direncanakan menggunakan tata cara perhitungan struktur beton bertulang berdasarkan SNI 2847:2019 dan SNI 1726:2019. Evaluasi elemen struktur dilakukan akan menunjukkan bagaimana detailing tulangan elemen struktur balok beton bertulang yang dievaluasi berdasarkan SNI 2847:2019 dan SNI 1726:2019, mengetahui kekuatan tulangan pada balok yang terpasang dengan cara menghitung analisis tampang terhadap lentur dan geser. Evaluasi dilakukan pada struktur atas Gedung Panti Sosial Tahap II di Medan dengan Sistem Rangka Pemikul Momen Khusus (SRPMK). Evaluasi yang dilakukan dengan metode pengumpulan data dan pengolahan data berupa metode perencanaan langsung dengan bantuan software SAP 2000 V.24 sehingga diperoleh hasil analisis yang menjadi tujuan penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa seluruh balok memiliki kekuatan momen nominal memenuhi persyaratan (ϕM_n)>M_u, kekuatan geser nominal pada balok memenuhi persyaratan (V_u) < ϕV_n dan detailing tulangan yang terpasang dilakukan dalam evaluasi kekuatan lentur dan kekuatan geser dihitung sesuai dengan SNI 2847:2019. Hasil penelitian juga menunjukkan bahwa simpangan antar tingkat memenuhi syarat simpangan antar lantai tingkat desain (Δ) < (Δa) sesuai dengan SNI 1726:2019. Kata Kunci: Detailing Tulangan, Kekuatan Geser, Kekuatan Lentur, Simpangan Antar Tingkat

PERANCANGAN APLIKASI GAME EDUKASI PENGENALAN LAGU WAJIB NASIONAL PADA SISWA SD DENGAN MENGGUNAKAN METODE COMPUTER BASED INSTRUCTION BERBASIS ANDROID

Siregar, Amelia () 2023

Perkembanngan teknologi sekarang ini berkembang pesat sehingga memiliki dampak yang bervariasi. Termasuk dampak yang positif, dimana sekarang banyak munculnya media belajar yang efektif dan juga menarik yang bisa diakses hanya melalaui smartphone. Game edukasi merupakan sarana yang digunakan di dalam mengenalkan lagu wajib nasional terhadap anak SD. Lagu wajib nasional ini sangat banyak dan setiap lagu mengandung makna yang berbeda-beda, baik didalam bentuk pengenangan jasa pahlawan maupun didalam menumbuhkan semangat danrasa cinta tanah air. Pada penelitian ini Game yang dirancang berbasis android, karena bisa diakses dan digunakan kapan pun serta dimanapun berada. Metode yang digunakan dalam perancangan aplikasi ini adalah metode Computer based Instruction (CBI) dimana metode ini bertujuan untuk meningkatkan minat belajar anak dan dapat sebagai media pengganti buku dalam belajar. Karena metode Computer Based Instruction (CBI) ini adalah metode belajar yang di instruksi oleh komputer baik secara keseluruhan. Hasil penelitian ini menunjukkan kesimpula bahwa game edukasi pengenalan lagu wajib untuk siswa SD dengan menggunakan metode Computer Based Intruction berbasis android ini layak sebagai media pengenalan dan pembelajaran yang menarik serta berefek bagi siswa SD. Kata Kunci : Android, CBI, Game Edukasi, Lagu Wajib Nasional.

ANALISA KINERJA BIAYA DAN WAKTU PADA PELAKSANAAN PROYEK KONSTRUKSI DENGAN METODE EARNED VALUE PADA PROYEK PEMELIHARAAN JALAN PROGRAM HIBAH JALAN DAERAH TAPANULI UTARA (STUDI KASUS)

Tambunan, Edi Amsar () 2023

Kegiatan konstruksi dikatakan berhasil dalam pengelolaannya apabila proyek diselesaikan dengan tingkat kualitas atau mutu yang telah ditetapkan. Sehingga dengan demikian, sangat diperlukan adanya teknik atau metode perencanaan dan penjadwalan yang dapat membantu pengelolaan pelaksanaan suatu proyek secara efektif.Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui estimasi biaya dan waktu pada akhir penyelesaian proyek, serta faktor-faktor yang menyebabkan keterlambatan atau kemajuan proyek. Salah satu metode dalam menganalisa kinerja biaya dan waktu proyek dikenal dengan metode earned value. Metode ini merupakan suatu konsep perhitungan anggaran biaya berdasarkan pekerjaan yang telah diselesaikan. Data yang digunakan untuk penelitian ini adalah Time Schedule, Rencana Anggaran Biaya (RAB), laporan mingguan proyek dan biaya aktual, kemudian dilakukan analisa biaya, waktu, varians dan indeks performansi dengan memaparkan masalah-masalah yang muncul pada saat penelitian. Dari hasil analisa hingga minggu ke-14 diketahui bahwa biaya yang dikeluarkan lebih rendah dari biaya yang dianggarkan. Hal ini dilihat dari nilai CPI 1,00007578 >1. Waktu pelaksanaan lebih cepat dari rencana awal yang ditunjukkan dengan nilai CPI 1,20679>1. Hasil analisa perkiraan biaya penyelesaian proyek sebesar Rp. 4.875.283.132,13 dengan perkiraan waktu 168 hari atau lebih cepat 15 hari dari rencana. Kata kunci : analisa biaya, analisa waktu, earned value.

EVALUASI PENAMBAHAN POLYMER SEBAGAI BAHAN PENGISI AGREGAT KASAR TERHADAP KUAT TEKAN BETON RINGAN

Siahaan, Desri Yuniarso () 2023

Beton saat ini telah menjadi salah satu material utama pada bangunan yang sangat penting untuk memenuhi kebutuhan bangunan sipil. Dalam berbagai bangunan infrastruktur yang ada di dunia ini, beton yang dibuat dengan menggunakan semen portland menjadi material terbesar yang paling banyak digunakan dibandingkan material lain seperti baja, kayu ataupun bambu. Industri beton merupakan pengguna sumber daya alam terbesar di dunia. Beton yang telah mengeras merupakan material gabungan yang terdiri dari agregat kasar, agregat halus, semen dan admixture atau bahan tambah jika dibutuhkan.Salah satunya dengan menggantikan salah satu bahan dasar pembuatan beton dengan polymer. Polymer adalah sebuah molekul panjang yang mengandung rantai-rantai atom yang dipadukan melalui ikatan kovalen yang terbentuk melalui proses polimerisasi dimana molekul monomer bereaksi bersama-sama secara kimiawi untuk membentuk suatu rantai linier atau jaringan tiga dimensi dari rantai polimer.Jenis polymer yang digunakan pada pengujian ini adalah polymer polypropylene (biji plastik) yang sudah di daur ulang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kuat tekan beton serta mengetahui nilai slump terhadap beton. Pengaruh dari penambahan polymer dengan variasi 0%, 2% dan 4% dengan mutu beton rencana 25 MPa pada umur beton 7 hari dan 28 hari.Berdasarkan hasil penelitian, presentase kuat tekan terbesar yang dicapai adalah pada beton dengan bahan tambah polymer 4% pada umur beton 28 hari mencapai 25,27 MPa. Setelah diteliti pengaruh penambahan polymer pada campuran beton dapat meningkatkan kuat tekan beton karena hasil pengujian mencapai mutu rencana. Kata Kunci: Beton, Polymer, Kuat Tekan Beton