Issue Dates
Jump to a point in the index:
Now showing items 261-265 of 313
PENGARUH FREE CASH FLOW, LIKUIDITAS DAN PERTUMBUHAN PERUSAHAAN TERHADAP KEBIJAKAN HUTANG DAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERATING PADA PERUSAHAAN SEKTOR PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2017-2021
NITA NELLA THALIA HARAHAP () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh free cash flow, likuiditas, dan pertumbuhan perusahaan terhadap kebijakan hutang dengan profitabilitas memoderasi variabel variabel independen pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di bursa efek indonesia tahun 2017-2021. Kebijakan hutang sangatlah penting bagi para manajer pada perusahaan yang melakukan ekspansi. Jumlah populasi penelitian ini adalah 49 perusahaan dan sampel pada penelitian ini berjumlah 19 perusahaan x 5 tahun penelitian 95 pengamatan. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah uji deskriptif, uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolenearitas,uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi, uji regresi linear berganda dan uji moderated regression analysis (MRA) ) menggunakan pendekatan uji residual Hasil penelitian menunjukkan bahwa free cash flow tidak berpengaruh terhadap kebijakan hutang, likuiditas berpengaruh terhadap kebijakan hutang, pertumbuhan perusahaan tidak berpengaruh terhadap kebijakan hutang pada perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2017-2021. Sedangkan untuk pengujian Moderated Regression Analysis (MRA) diperoleh hasil profitabilitas tidak memoderasi pengaruh free cash flow terhadap kebijakan hutang, profitabilitas tidak memoderasi pengaruh likuiditas terhadap kebijakan hutang, dan profitabilitas tidak memoderasi pengaruh pertumbuhan perusahaan terhadap kebijakan hutang pada perusahaan yang terdaftar di bursa efek indonesia periode 2017-2021.
PENGARUH RISIKO BISNIS, STRUKTUR ASET, DAN PERTUMBUHAN PENJUALAN TERHADAP STRUKTUR MODAL DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN PROPERTY AND REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2018-2022
NADILAH CAHAYA PUTRI () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh risiko bisnis, struktur aset, dan pertumbuhan penjualan terhadap struktur modal dengan profitabilitas sebagai variabel moderasi. Populasi dalam penelitian ini ialah seluruh perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2018-2022. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan purposive sampling dengan sampel sejumlah 31 perusahaan dengan 5 tahun pengamatan sehingga total data pengamatan berjumlah 155 sampel. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah uji deskriptif, uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas, uji multikolenearitas,uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi, uji regresi linear berganda dan uji moderated regression analysis (MRA) dengan menggunakan pendekatan uji residual. Hasil penelitian menunjukkan bahwa risiko bisnis tidak berpengaruh terhadap struktur modal, struktur aset berpengaruh positif yang signifikan terhadap struktur modal, pertumbuhan penjualan tidak berpengaruh terhadap struktur modal, profitabilitas berpengaruh positif yang signifikan terhadap struktur modal pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022. Sedangkan untuk pengujian Moderated Regression Analysis (MRA) diperoleh hasil profitabilitas tidak memoderasi pengaruh risiko bisnis terhadap kebijakan hutang, profitabilitas tidak memoderasi pengaruh struktur aset terhadap kebijakan hutang, dan profitabilitas tidak memoderasi pengaruh pertumbuhan penjualan pada perusahaan property dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2018-2022.
PENGARUH RETURN ON EQUITY, NET PROFIT MARGIN DAN EARNING PER SHARE TERHADAP HARGA SAHAM DENGAN KEBIJAKAN DIVIDEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2016-2020
FLORENIKA RAHMAYUNI SEMBIRING () 2023Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh return on equity, net profit margin dan earning per share, terhadap harga saham dengan kebijakan dividen sebagai variabel moderasi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2016-2020. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling dengan sampel sejumlah 28 perusahaan dengan 5 tahun pengamatan sehingga total sampel 140. Teknik analisis data penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dan moderated regression analysis (MRA) dengan menggunakan uji residual. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Return on equity, Net profit margin, Earning per share berpengaruh terhadap harga saham. Kebijakan dividen mampu memoderasi pengaruh earning per share terhadap harga saham dan tidak mampu memoderasi pengaruh return on equity, net profit margin terhadap harga saham, pada perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2016-2020.
The Impact Of Entrepreneurship Orientation And Business Strategy On Competitivenes In Improving Business Performance
aditi,bunga (),pitono (),alvin fahlevi (),aulia arief (),muller tamba () 2023UMKM mempunyai peran strategis dalam mendukung pertumbuhan perekonomian daerah. Namun pada masa pandemi ini, UKM menghadapi kendala seperti berkurangnya penjualan, terbatasnya modal distribusi, permasalahan bahan baku, dan mengurangi produksi. Penelitian ini dilakukan dengan cara menganalisis. Penelitian ini mengembangkan model teoritis berdasarkan Struktural Equation Model (SEM) yang diuji menggunakan Amos 1.8 sebagai alat analisis. Responden dari penelitian ini berjumlah 128 konsumen Produk UMKM di Kabupaten Garut. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Orientasi Kewirausahaan tidak berpengaruh terhadap daya saing, Strategi Bisnis berpengaruh terhadap Daya Saing, Kewirausahaan orientasi tidak berpengaruh terhadap kinerja bisnis, strategi bisnis tidak berpengaruh terhadap kinerja usaha, Daya Saing berpengaruh pada kinerja bisnis. Implikasi dari penelitian ini adalah orientasi kewirausahaan dalam penanganan berbisnis di UMKM. Seseorang yang berani mengambil resiko dapat diartikan sebagai seseorang yang berani berorientasi pada peluang dalam konteks ketidakpastian dalam pengambilan keputusan. Strategi bisnis yang dilakukan berdampak pada meningkatkan daya saing dibandingkan kompetitor. Bisnis Para pelaku diharapkan mampu meningkatkan kinerja usahanya dengan terus membangun produk yang lebih baik lagi dengan meningkatkan pemasaran melalui pemasaran digital. Demikian pula, inovasi produk juga bisa meningkatkan keuntungan dari bisnis tersebut. Keterbatasan penelitian ini adalah dikarenakan waktu yang sangat singkat, peneliti mendistribusikannya kuesioner sehingga banyak responden yang tidak dapat diwawancarai secara mendalam.
Analysis of Company Performance and Its Influence Through Balanced Scorecard Using Intervening Variables of Work Climate in Medan City and Surrounding Areas
rosita (),zulia hanum (),julita (),aditi,bunga (),ade gunawan () 2023Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur kinerja perusahaan di kota Medan dan lingkungannya dengan penerapan Balanced Scorecard (BSC) agar semakin meningkat persaingan melalui variabel intervening iklim kerja yang membedakan masing-masing perusahaan. Itu desain penelitian adalah penelitian kebijakan dengan menggunakan kuantitatif teknik analisis menggunakan aplikasi Lisrel SEM, dengan sampel 100.