Issue Dates

Jump to a point in the index:
Now showing items 76-80 of 313

SISTEM PENGELOLAAN ARSIP PADA PT.PD. PAJA PINANG

Sari, Widya () 2019

Arsip merupakan sumber informasi dan sebagai alat pengawasan yang sangat diperlukan dalam setiap organisasi dalam rangka kegiatan perencanaan, perumusan kebijasanaan, pengambilan keputusan, dan pembuatan laporan. Informasi yang diperoleh melalui arsip juga dapat menghindari kesalahan komunikasi, mencegah adanya duplikasi pekerjaan dan membantu mencapai efisiensi pekerjaan. Buruknya pengelolaan arsip disebuah kantor akan menyebabkan sulitnya menemukan informasi yang telah disimpan dan akhirnya dapat menghambat tahapan proses pekerjaan selanjutnya. Maka dari itu perlu untuk segera memberikan petunjuk kerja yang praktis, bagaimana seharusnya arsip-arsip tersebut diterima dan dipergunakan kembali. Metode Pengumpulan data yang dipergunakan dalam penelitian ini adalah dengan observasi yang dilakukan dengan pengamatan langsung terhadap kegiatan pengarsipan pada PT. PD. Paja Pinang, dan juga wawancara dengan dialog yang dilakukan oleh peneliti untuk mendapatkan informasi, metode ini dilakukan dengan cara mengajukan pertanyaan kepada karyawan dibagian administrasi PT. PD. Paja Pinang. Pada penelitian ini terdapat permasalahan bagaimana sistem pengelolaan arsip PT. PD. Paja Pinang serta kendala-kendalanya. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengelolaan sistem kearsipan, serta kendala – kendala apa saja yang terjadi dalam proses pengarsipan di PT. PD. Paja Pinang Berdarsakan penelitian yang dilakukan dapat menyimpulkan bahwa sistem pengelolaan arsip pada PT.PD. Paja Pinang belumlah sempurna, masih banyak kekurangan-kekurangan yang harus di perbaiki. Hal ini dibuktikan masih banyak peletakan arsip yang tidak pada tempatnya. Saran yang penulis berikan adalah Hendaknya perusahaan merekrut tenaga kerja khusus bidang kearsipan yang kreatif dan disiplin agar dapat menata dan mengelola berkas arsip dengan baik sesuai dengan prosedur penyimpanan yang sebenarnya. Serta mengupgrade sistem kearsipan pada PT. PD. Paja Pinang menjadi sistem kearsipan modern

Peranan Sekretaris Dalam Menangani Administrasi Perkantoran Pada Kantor Pengawasan Dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean Belawan

Halizah, Siti () 2019

Penelitian ini dilandaskan pada pemikiran bahwa sekretaris memegang peranan penting dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh pimpinan. Pimpinan tidak akan dapat melakukan kegiatannya dengan baik tanpa ada sekretaris yang membantunya, baik dalam hubungannya dengan surat menyurat ataupun memonitor jadwal pertemuan dengan pihak lain. Oleh sebab itu penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana peranan dari seorang sekretaris dalam memperlancar tugas-tugas pimpinan yang dilakukan pada kantor Pengawasan dan Pelayanan (KPPBC) Tipe Madya Pabean Belawan. Teori yang digunakan untuk menganalisis permasalahan peranan sekretaris tersebut adalah tentang peranan sekretaris dalam menangani administrasi perkantoran. Penelitian dilakukan di Kantor Pengawasan dan Pelayanan (KPPBC) Tipe Madya Pabean Belawan khususnya di bagian Administrasi Perkantoran. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan deduktif yaitu dengan cara menulis topik-topik pembahasan yang digambarkan secara umum kemudaian dirarik sebuah kesimpulan khusus. Hasil penelitian yang diperoleh dan sekaligus menjadi kesimpulan penelitian ini antara lain bahwa sekretaris sangat berperan dalam memperlancar tugas pimpinan, sehingga dapat memperlancar pelaksanaan kegiatan lainnya pada Kantor Pengawasan dan Pelayanan (KPPBC) Tipe Madya Pabean Belawan.

PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP IMPLENTASI SISTEM INFORMASI AKUNTASI DAN IMPLIKASINYA PADA KUALITAS INFORMASI AKUNTANSI SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI PADA BANK MEGA SYARIAH DISTRIK MEDAN TAHUN 2018/2019

Shafira, Ayu () 2019

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap sistem informasi akuntansi pada Bank Mega Syariah Distrik Medan. (2) Mengetahui pengaruh kualitas informasi terhadap sistem informasi akuntansi pada Bank Mega Syariah Distrik Medan. (3) Mengetahui pengaruh kualitas informasi akuntansi sebagai variabel moderating yang memperkuat atau memperlemah hubungan antara budaya organisasi terhadap sistem informasi akuntansi pada Bank Mega Syariah Distrik Medan. Penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap sistem informasi akuntansi pada pegawai Bank Mega Syariah Distrik medan, dibuktikan dengan nilai probabilitas sebesar 0,000 < 0,05 dan thiung 12.119 > ttabe1.67469. (2) Kualitas informasi tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Sistem Informasi akuntansi pada pegawai Bank Mega Syariah Distrik Medan dibuktikan dengan nilai probabilitas sebesar 5.345 > 0,05 dan thitung 0.00 < ttabel 1.67469. (3) Kualitas Informasi akuntansi memperlemah hubungan budaya organisasi terhadap kualitas informasi dan kualitas informasi akuntansi bukanla variabel moderating. (4) Budaya organisasi dan kualitas informasi secara simultan berpengaruh terhadap sistem informasi akuntansi pada pegawai Bank Mega Syariah dibuktikan dengan nilai signifikan p 0.000 < 0,05 dan Fhitung =1620917 > Ftabel 3.18 maka disimpulkan dari simultan dari seruluh variabel bebas yakni budaya organisasi dan kualitas informasi akuntansi signifikan secara statistika terhadap sistem informasi akuntansi. (5) Variabel bebas secara bersamasama mempengaruhi variabel tidak bebas sebesar 86,2 % sisanya sebesar 13,8% dipengaruhi oleh variabel lainnya.

PENGARUH MOTIVASI INVESTASI DAN MODAL MINIMAL INVESTASI TERHADAP MINAT INVESTASI DI PASAR MODAL DENGAN PENGETAHUAN INVESTASI SEBAGAI PEMODERASI PADA MAHASISWA FAKULTAS EKONOMI BISNIS UNIVERSITAS HARAPAN MEDAN

Ramadhani, Nadya Monalisa () 2019

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi investasi dan modal minimal investasi terhadap minat investasi di pasar modal dengan pengetahuan investasi sebagai variabel pemoderasi pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Harapan Medan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Harapan Medan. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan metode purposive sampling dengan sampel yaitu 160 orang. Metode analisis penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dan moderated regression analysis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa motivasi investasi berpengaruh signifikan terhadap minat berinvestasi di pasar modal pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Harapan Medan. Modal minimal investasi tidak berpengaruh signifikan terhadap minat berinvestasi di pasar modal pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Harapan Medan. Pengetahuan investasi memperlemah hubungan motivasi investasi dan modal minimal investasi terhadap minat investasi dan pengetahuan investasi bukanlah variabel moderating. Motivasi, modal minimal dan pengetahuan investasi secara simultan berpengaruh terhadap minat berinvestasi di pasar modal pada mahasiswa Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Harapan Medan.

LEADER MEMBER EXCHANGE SEBAGAI PEMODERASI DALAM HUBUNGAN STRESS KERJA, LINGKUNGAN KERJA DAN BEBAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION (STUDI PADA GARUDA PLAZA HOTEL MEDAN)

Pratiwi, Retno Dwi () 2019

Garuda Plaza Hotel merupakan salah satu perusahaan di kota Medan yang sudah dikenal dan cukup diminati oleh masyarakat kota Medan. Dengan persaingan semakin banyaknya perusahaan lain yang berada di kota Medan menjadi peluang potensial yang harus dikembanghkan oleh pihak Garuda Plaza Hotel agar menjadi perusahaan yang yang tetap pada posisi terdepan. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh stress kerja, lingkungan kerja dan beban kerja secara parsial terhadap turnover intention pada Garuda Plaza Hotel Medan dan untuk mengetahui apalakah leader member exchange memperkuat hubungan antara stress kerja, lingkungan kerja dan beban kerja secara parsial terhadap turnover intention pada Garuda Plaza Hotel Medan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausal. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah karyawan Garuda Plaza Hotel Medan yang berjumlah 241 orang dan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 100 orang dengan menggunakan metode slovin. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah regresi dan MRA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa stress kerja tidak berpengaruh terhadap turnover intention, lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap turnover intention dan beban kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap turnover intention. Stress kerja, lingkungan kerja dan beban kerja secara simultan berpengaruh signifikan terhadap turnover intention.