Issue Dates

Jump to a point in the index:
Now showing items 1001-1010 of 1399

PERANAN DAN TANGGUNG JAWAB SEKRETARIS DALAM MEMBANTU PEKERJAAN PIMPINAN DI GRAND MERCURE MEDAN ANGKASA

Ardina Purwanti () 2023

Penelitian ini dilandaskan pada pemikiran bahwa Sekretaris memegang peranan penting dalam setiap kegiatan yang dilakukan oleh pimpinan. Pimpinan tidak akan dapat melakukan kegiatannya dengan baik tanpa ada sekretaris yang membantunya, baik dalam hubungannya dengan surat menyurat ataupun memonitor jadwal pertemuan dengan pihak lain. Oleh sebab itu penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana peranan dari seorang sekretaris dalam memperlancar tugas tugas pimpinan yang dilakukan pada perusahaan Grand Mercure Medan Angkasa (GMMA). Teori yang digunakan untuk menganalisis permasalahan peranan Sekretaris tersebut adalah tentang kesekretariatan. Pendekatanan penelitian yang digunakan adalah pendekatanan kualitatif. Hasil penelitian yang diperoleh dan sekaligus menjadi kesimpulan penelitian ini antara lain bahwa sekretaris sangat berperan dalam memperlancar tugas pimpinan, sehingga dapat memperlancar pelaksanaan kegiatan lainnya pada perusahaan Grand Mercure Medan Angkasa (GMMA). Oleh karena itu perusahaan Grand Mercure Medan Angkasa (GMMA) merupakan tempat atau penginapan yang disebut dengan nama lain Hotel, Hotel Angkasa hotel berbintang empat dan dibawah pimpinan para pengusaha investor lokal. Hotel Angkasa semakin lama semakin berkembang sehingga hotel tersebut berubah nama menjadi Hotel Grand Mercure Angkasa Medan dan merupakan salah satu hotel berbintang 5 yang ada di Medan

PENERAPAN SISTEM ANTRIAN MULTI CHANNEL-SINGLE PHASE MENGGUNAKAN MODEL SIMULASI UNTUK OPTIMALISASI PELAYANAN PADA UMKM EL LAUNDRY

Pasaribu, Siska () 2023

Proses Antrean di UMKM El Laundry adalah proses yang berhubungan dengan dengan kedatangan konsumen yang membawa pakaian kotor kemudian menunngu dalam antrean, lalu pakaian kotor selesai diproses dan konsumen meninggalkan laundry. Kondisi saat ini di UMKM El Laundry dengan jumlah kedatangan 20 orang/hari dengan jumlah pakaian kotor 20 kg/orang. Hal ini mengakibatkan penumpukan dalam melayani konsumen yang saat ini batas waktu pelayanan yang diterapkan oleh UMKM sendiri adalah 8 jam/hari untuk pelayanan regular. Data diperoleh melalui observasi selama 1 bulan yaitu pada Bulan Desember 2022. Metode Antrean yang digunakan adalah Multi channel – single phase menggunakan simulasi Anylogic. Hasil perhitungan dengan menggunakan metode Multi channel – single phase menunjukkan bahwa antrean terjadi akibat kurangnya fasilitas dalam proses pengerjaan. Setelah dianalisis mengunakan simulasi Anylogic terbukti antrean dapat diminumkan dengan penambahan mesin cuci yang semula 3 unit menjadi 4 unit, mesin pengering yangs semula 3 unit menjadi 4 unit. Sehingga pada Queue Lenght yang semula 0,04 menit menjadi 0,94 menit, Queue Time per agent dari semula 0,50 menit menjadi 6,14 menit, dan service utilization yang semula 0,18 menit menjadi 0,75 menit atau 75% lebih cepat pada proses pelayananya, sehingga antrean dapat diminimumkan. Kata kunci: UMKM, Multi Channel Single Phase, Simulasi Aylogic

Slang Words in Free Guy Movie by Matt Lieberman

Alya Namira () 2023

Penelitian ini mengkaji berbagai jenis bahasa gaul dan fungsi bahasa gaul yang digunakan dalam film Free Guy. Desain analisis dokumen dipadukan dengan penelitian deskriptif kualitatif. Dalam penelitian ini, peneliti menerapkan teori Allan dan Burridge (2006) untuk mengidentifikasi jenis-jenis bahasa gaul dan mengklasifikasikan fungsinya. Teknik analisis datanya adalah dengan menonton film kemudian menyalin dialog dari film tersebut. Data diambil dari teks dan dialog yang berisi kata-kata atau frasa slang yang diucapkan oleh tokoh-tokoh film Free Guy. Berdasarkan temuan penelitian ini, ada lima jenis bahasa gaul yang digunakan dalam film Free Guy. Mereka adalah segar dan kreatif (48), kurang ajar (15), meniru (12), akronim (4), dan kliping (7). Tipe fresh dan kreatif mendominasi kata-kata slang yang digunakan dalam film Free Guy. Mengenai fungsi bahasa gaul, film ini menggunakan bahasa gaul dalam tujuh cara berbeda. Tujuannya adalah untuk menyapa, mempermalukan, memulai percakapan santai, membentuk suasana intim, mengungkapkan kesan, mengungkapkan kemarahan dan menunjukkan keintiman. Dalam film ini, fungsi bahasa gaul yang paling sering muncul adalah untuk memulai percakapan santai.

PERANCANGAN ALAT BANTU DORONG LORI UNTUK MENGURANGI KELELAHAN KARYAWAN PADA STASIUN CAPSTANT DI PT MITRA AGUNG SAWITA SEJATI (MASS)

Sitorus, Andri () 2023

PT Mitra Agung Sawita sejati merupakan perusahan yang bergerak di sektor industri kelapa sawit dan roduk yang dihasilkan adalah minyak kelapa sawit (CPO). Proses produksi terdiri dari beberapa station dimulai dari loading ramp, sterilizer, capstan, threshing, pressing, klarifikasi, dan ricovery. Di stasiun capstant terdapat operator yang merasakan keluhan berupa sakit di bagian pergelangan tangan, lengan atas dan bawah, dan bagian paha, aktifitas yang dilakukan operator tersebut adalah menarik seling dari station loading ramp ke station capstant sejauh 40 meter dengan berat seling berkisar 15 kg dengan keluhan rasa sakit terbesar yang dialami pekerja yaitu, sakit di bagian pergelangan tangan dan lengan dengan skor kuisioner nordic body map (3). Penelitian memiliki tujuan untuk merekomendasi perbaikan sistem kerja pengembalian lori kosong dari station capstan ke loading ramp. Tindakan perbaikan yang dilakukan adalah merancang usulan fasilitas kerja yaitu alat bantu dorong lori yang bisa dikontrol operator dengan mudah. Perhitungan beban kerja dengan menggunakan pendekatan biomekanika dengan pengukuran dimensi tubuh karyawan saat menarik seling didapatkan nilai Recommeded Weigh Limit (RWL) sebesar 1,04 dan Lifting Indeks (LI) sebesar 3,78 yang artinya nilai tersebut di atas batas standart NIOSH yaitu sebesar 1. Usulan fasilitas kerja berupa alat bantu dorong lori yang memiliki panjang 2 meter, lebar 0,8 meter, tinggi 1 meter, daya 4,9Kwh, tenaga atau torsi 441 newton meter , serta kecepatan 0,66 m/s sehinggan dapat meringankan pekerja dan membantu memperbaiki postur kerja, sehingga mampu meminimalisasi resiko cidera. Kata kunci:Biomekanika, alat bantu dorong, nordic body map, NIOSH

PERANAN PUBLIC RELATIONS DALAM MENINGKATKAN MEDIA KOMUNIKASI DI BADAN NARKOTIKA NASIONAL PROVINSI SUMATERA UTARA

RIDEN MANGADIL ROITO NAIBAHO () 2023

Judul penelitian ini adalah Peranan Public Relations dalam Meningkatkan Media Komunikasi di Badan Narkotika Nasional Provinsi Sumatera Utara. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana peranan Public Relations di lembaga Badan Narkotika Nasional Provinsi Sumatera Utara (BNNPROVSU) dalam menyampaikan suatu informasi kepada masyarakat, dengan dilakukannya penelitian tersebut peneliti akan lebih memahami bagaimana cara kerja Public Relations Badan Narkotika Nasional Provinsi Sumatera Utara dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat dan apa saja kendala yang dihadapi pada saat penyampaian sebuah informasi kepada masyarakat. Peneliti menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif yakni dengan menyajikan data dalam bentuk deskripsi berupa naratif, kata-kata, ungkapan, pendapat dan gagasan yang dikumpulkan oleh peneliti dari berbagai sumber. Peneliti memperoleh data berdasarkan wawancara mendalam dengan para narasumber yang mampu untuk menjawab rumusan masalah yang dirangkum oleh peneliti. Dari hasil penelitian dan wawancara yang dilakukan oleh peneliti, mengenai informasi yang di sampaikan public relations sangat berguna bagi masyarakat untuk tidak memakai narkoba karena narkoba dapat merusak kehidupan masyarakat dan dapat membuat penggunanya pun mati, oleh karena itu hasil wawancara yang dilakukan oleh peneliti sangat berguna bagi mayarakat untuk menjauhi narkoba

SURAT PENCATATAN CIPTAAN : MODEL PENGEMBANGAN KOMPETENSI KEWIRAUSAHAAN BERBASIS PBP BERBANTUAN TIK (MODEL PKKB_PBP-TIK)

Bulan, Tapi Rondang Ni () 2023

MODEL PENGEMBANGAN KOMPETENSI KEWIRAUSAHAAN

PERBANDINGAN HASIL PEMODELAN SIKLUS KOMPRESI UAP DENGAN PENGUJIANKOTAK REFRIGERASI IKAN TENAGA DC MENGGUNAKAN REFRIGERAN R134A

junaidi, dwivan asri () 2023

Ikan merupakan bahan pangan yang sangat mudah mengalami kerusakan. Penyebabnya adalah kondisi penanganan pasca tangkap yang kurang baik, mulai dari kegiatan penangkapan ikan di laut hingga ke tangan konsumen. Salah satu masalah penanganan tersebut adalah kesulitan pendinginan atau pembekuan ikan untuk mencegah kerusakan yang terjadi saat perjalanan pulang nelayan menuju tempat pelelangan ikan (TPI). Pemakaian es-es balok yang sejauh ini sudah dilakukan oleh kebanyakan nelayan dinilai kurang efektif dan sering menimbulkan kerugian bagi nelayan jika tidak memperoleh ikan saat melaut. Kondisi ini menjadi suatu urgensi yang harus diselesaikan secara efektif, efisien, dan berkelanjutan. Penelitian ini bertujuan membuat pemodelan SKU menggunakan software CoolPack dan membandingkan performansinyadengan hasil pengujian langsung yang khusus menggunakan refrigeran R134a. Data pemodelanyang dipakai yaitu suhu evaporator - 10⁰C, suhu kondensor 40⁰C, daya kompresor 125 W, dan jenis refrigeran R134a. Variabel yang diukur pada pengujian langsung yaitu tekanan kondensasi, tekanan evaporasi, kuat arus listrik, dan waktu uji. Dari hasil pemodelan SKU dan hasil pengujian kinerja SKU secara langsunguntuk kotak refrigerasi ikan diperoleh penambahan kebutuhan R134a sebesar 15,14%, peningkatan kapasitas evaporator 18,33%, peningkatan kapasitas kondensor 15,90%, dan peningkatan COP sebesar 11,08% untuk keseluruhan hasil uji langsung. Kata kunci: pemodelan, uji kinerja, SKU, CoolPack, R134a

PENGELOLAAN ARSIP PADA PT. PD. PAJA PINANG BAGIAN KANTOR DAN UMUM

SAHRUN RAMAHDAN () 2023

Pengelolaan arsip merupakan salah satu tugas penting dari suatu organisasi, karena dengan pengelolaan arsip yang baik data dan dokumen yang disimpan pada tempat-tempat tertentu akan mudah diperoleh kembali apabila suatu waktu diperlukan.. Manfaat arsip bagi suatu organisasi antara lain berisi informasi yang berguna dalam pengambilan keputusan dan juga dapat dijadikan sebagai alat bukti apabila terjadi masalah serta dapat dijadikan alat pertanggungjawaban menajemen. Arsip dapat bermanfaat secara optimal bagi organisasi apabila dikelola dengan tertib dan teratur, namun sebaliknya apabila arsip dikelola dengan tidak tertib akan menimbulkan masalah bagi suatu organisasi. Buruknya pengelolaan arsip disebuah kantor akan menyebabkan sulitnya menemukan informasi yang telah disimpan dan akhirnya dapat menghambat tahapan proses pekerjaan selanjutnya. Data yang digunakan penulis dalam penelitian ini yaitu data primer. Data primer pada penelitian ini hasil dari observasi atau pengamatan langsung yang dilakukan penulis di tempat penelitian dan wawancara dengan staf yang bekerja pada tempat penelitian penulis tersebut. Sistem penyimpanan kantor menggunakan asas sentralisasi dan desentralisasi untuk memudahkan dalam pengelolaan arsipa, dan dibantu dengan pencatatan di buku agenda. Pelaksanaan pengeloaan arsip yang ada di Bagian Kantor dan Umum masih menggunakan sistem manual sehingga keamanan berkas dapat terjaga dengan baik. Sistem penyimpan arsip di Bagian Kantor dan Umum menggunakan sistem tanggal (chronological system) yaitu sistem penyimpanan surat yang didasarkan kepada tanggal surat diterima pada surat masuk dan tanggal surat dikirim pada surat keluar. Sistem penyimpanan arsip di kantor sudah berjalan dengan baik, hanya saja masih banyak berkas berkas yang menumpuk dimeja, karena tidak tersedianya rak arsip yang cukup, dan tidak adanya petugas kearsipan khusus sehingga penyusunan arsip sering terabaikan

ANALISIS DAN PENYELESAIAN DAMPAK HIGH VIBRATION MOTOR DEMINERALIZED WATER TANK PADA SHAFT MOTOR

andre waskito, junaidi, din aswan amran ritonga () 2023

Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Labuhan Angin Sibolga merupakan salah satu pembangkit yang dapat menghasilkan energy listrik sebesar 2 x 115 MW untuk menyuplai daerah sumatera bagian utara. PLTU Labuhan Angin Sumatera Utara ini terdiri dari berbagai komponen utama dan komponen bantu /pendukung yang keberadaannyajugapenting di PLTU adalah Motor Demineralized Water Tank. Motor Demineralized Water Tank merupakan alat bantu sebagai pendorong air padasaat proses pengolahan air bakumenjadi air proses (bebas mineral/demineral). Siklus ini bekerja pada kondisi tekanan dan temperatur yang tinggi. Oleh karena itu harus diolah mengikuti prosedur dan persyaratan yang sesuai dengan kriteria agar tidak mengalami misalignment yang merupakan penyebab utama terjadinya getaran selain dari unbalance. Unbalance dapat diakibatkan oleh beberapa factor diantaranya human errord an bending. Penelitian ini dilakukan secara eksperimen dengan mendapatkan data sekunder yang merupakan komputasi data dari mesin balancing. Dari hasil penelitian ini setelah dikoreksi didapat kanplane 1 sebesar 102 mg dengan sudut 188° dan pada plane 2 didapatkan 74,5 mg dengansudut 219°. Maksud dari kata plane pada hasil penelitian ini yaitu bidang atau sisi pada shaft motor

PENERAPAN PAYMENT GATEWAY BOOKING LAPANGAN MINI SOCCER

Hafiz, Mhd () 2023

Lapangan mini soccer adalah lapangan sepak bola dengan ukuran yang lebih kecil daripada lapangan sepak bola standar. Ukuran lapangan mini soccer bervariasi, tetapi biasanya sekitar 30 meter x 15 meter atau lebih kecil lagi. Lapangan mini soccer dapat dibangun di area yang lebih kecil seperti halaman rumah, gedung perkantoran, atau tempat olahraga dalam ruangan. Latar belakang penggunaan lapangan mini soccer berasal dari kebutuhan masyarakat akan fasilitas olahraga yang mudah diakses dan cocok untuk digunakan dalam lingkungan perkotaan yang terbatas. Lapangan mini soccer menawarkan alternatif olahraga sepak bola yang lebih kecil dan lebih mudah diakses daripada lapangan sepak bola standar. Salah lapangan mini soccer yang tersedia yang tidak jauh dari kota medan yaitu lapangan mini soccer leon yang merupakan jasa penyewaan lapangan mini soccer yang terletak di daerah binjai, provinsi Sumatera Utara. Selama berjalannya jasa penyewaan ini pihak pengelola belum bisa melakukan reservasi secara online hanya tersedia menggunakan via telepon ataupun menggunakan media sosial, tujuan penelitian ini yaitu untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas dalam melakukan reservasi dan pembayaran lapangan mini soccer, sehingga dapat mempercepat proses reservasi dan mengurangi risiko kesalahan pada proses pembayaran. Hasil penelitian ini Penerapan Payment Gateway pada booking lapangan Mini Soccer akan membantu mengotomatisasi proses pembayaran, mengurangi keterlibatan manual, dan menghemat waktu bagi pengelola lapangan. Kata Kunci : Lapangan, Mini Soccer, Payment Gateway