Issue Dates

Jump to a point in the index:
Now showing items 46-50 of 154

PENERAPAN FRAMEWORK MATERIALIZE CSS DALAM SISTEM PELAYANAN DAN CONTROLLING WARALABA (FRANCHISE) FRESH MILK SUSU NINJA

Andriani, Wiwit () 2021

Responsive web design Merupakan sebuah desain website yang dapat menyesuaikan tiap ukuran pada tiap device. Manfaat dari responsive web design yaitu sebuah website yang dapat beradaptasi pada tata letak ukuran device dengan ukuran font, gambar dan komponen lainnya tanpa harus melakukan horizontal scrolling. Framework Materialize CSS dapat membuat tampilan sistem akan lebih modern. Sehingga lebih mudah digunakan karna tidak membuat kerangka CSS lagi. Framework Materialize memberikan tampilan desain yang responsive ketika web dibuka melalui PC, Tablet ataupun Smartphone sehingga dapat membuat web pelayanan dan controlling Franchise susu ninja dapat digunakan dalam berbagai media perangkat. Kata Kunci: Pelayanan, Controlling, Franchise, Framework, Materialize CSS

PEMANFAATAN METODE MOORA DALAM MENENTUKAN KUALITAS KAIN TENUN TERBAIK PADA TOKO REHANI ULOS

Pasaribu, Eva Kristina Dewi () 2022

Rehani Ulos merupakan salah satu toko yang menjual kain ulos yang terletak di daerah kota Medan. Dimana sistem yang berjalan pada toko Rehani Ulos masih tergolong manual dan bersifat semi komputerisasi karena dalam proses pemilihan kain ulos dengan kualitas terbaik harus dengan memilih satu per satu kain mana saja yang dapat dijual dengan kualitas terbaik. Akibatnya sering kehabisan waktu dalam memilih kain ulos mana saja yang berkualitas baik dan cocok untuk dijual kepada konsumen. Berangkat dari permasalahan diatas penulis mencoba membangun aplikasi sistem pendukung keputusan. Sistem Pendukung Keputusan merupakan sistem informasi yang menyediakan informasi, pemodelan, dan manipulasi data. Adapun metode yang diterapkan yaitu metode Multi Objective Optimization by Ratio Analysis (MOORA). Metode yang relatif baru ini pertama kali digunakan oleh Brauers dalam suatu pengambilan dengan multi kriteria. Penelitian ini berhasil membangun suatu sistem pendukung keputusan dengan menggunakan metode Multi Objective Optimization On The Basic of Ratio Analysis (MOORA) yang dapat membantu rehani ulos dalam menentukan kain ulos yang terbaik. Kata Kunci : Rehani Ulos, Sistem Pendukung Keputusan, Moora.

E-COMMERCE KOMODITAS BERBASIS PWA PADA PT.BEJO AGRO LESTARI MENGGUNAKAN FRAMEWORK LARAVEL

Situmorang, David Gladio () 2022

PT. Bejo Agro Lestari merupakan suatu usaha perdagangan komoditi yang berdiri sekitar awal tahun 2019 dan beroperasi di kota Medan. Perdagangan komoditi pada kopi masih bersifat B2C atau Business to Customer, dengan kategori green bean dan roast bean. Masalah yang ditemukan pada perusahaan saat ini yaitu penggunaan sistem masih menggunakan cara konvensional dalam melakukan penjualan terhadap produknya. Hal ini kurang efektif karena penjualan masih bersifat door to door dan menggunakan pesan instant via WhatsApp, Gmail atau konsumen datang langsung ke tempat usaha. Cara penjualan pada produk yang masih konvensional, tidak mungkin meningkatkan penjualan secara signifikan, sehingga dari permasalahan tersebut penulis mendapatkan solusi untuk menyelesaikannya yaitu dengan membangun sistem E-Commerce pada produk B2C atau Business to Customer menggunakan metode SDLC Waterfall, yang diharapkan bisa menyediakan informasi produk komoditi seperti biji kopi green bean dan roast bean yang berguna membantu pelanggan dalam mengetahui detail informasi produk seperti harga dan kualitasnya, serta dapat dengan mudah melakukan update data produk kopi secara realtime menggunakan REST API web service. Penerapan e-commerce berbasis PWA ini diharapkan dapat membantu meningkatkan penjualan produk kopi pada perusahaan. Kata Kunci : E-Commerce, Laravel, PWA, Roast Bean, Green Bean

APLIKASI SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN UNTUK MENENTUKAN ANGGOTA POLRI TERBAIK BAGIAN SDM POLRESTABES MEDAN MENGGUNAKAN METODE MULTI FACTOR EVALUATION PROCESS (MFEP)

Alfian, Fina Maulidina () 2022

Sistem informasi dan teknologi komputer berkembang sangat pesat. Semakin banyak aplikasi sistem pendukung keputusan yang dimanfaatkan untuk mempermudah dalam menyelesaikan permasalahan menggunakan aplikasi. Pengambilan keputusan anggota polri terbaik di Polrestabes Medan khususnya bagian sumber daya manusia (SDM) saat ini masih dilakukan secara manual. Perlu adanya Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan untuk membantu pihak Polrestabes Medan dalam menentukan anggota Polri terbaik bagian SDM. Pada Aplikasi Sistem Pendukung Keputusan untuk menentukan anggota Polri terbaik SDM Polrestabes Medan terdapat lima kriteria yaitu Mental, Rohani, Kesehatan, Pendidikan, dan Jenjang Jabatan. Metode algoritma Multifactor Evaluation Process (MFEP) dapat digunakan dalam sistem pendukung keputusan. Dengan menggunakan metode MFEP setiap kriteria yang telah ditentukan diberikan bobot (weighting), Kemudian setiap alternatif dievaluasi berdasarkan faktor-faktor pertimbangan tersebut. Faktor penilaian dilakukan dengan Kepala Bagian SDM Polrestabes Medan. Alternatif dengan nilai tertinggi layak untuk ditentukan sebagai anggota polri SDM terbaik Polrestabes Medan. Aplikasi sistem pendukung keputusan ini dikembangkan menggunakan metode waterfall yaitu dengan melakukan analisis, selanjutnya melakukan perhitungan algoritma metode MFEP, kemudian melakukan perancangan sistem, lalu diimplementasikan ke sistem setelah itu dilakukan uji coba menggunakan blackbox. Dari peneilitian ini mendapatkan hasil anggota terbaik SDM yaitu Bripka Eko Wirahman yang memiliki total bobot evaluasi sebanyak 4.25 dengan menggunakan aplikasi pendukung keputusan metode MFEP berbasis web. Dengan adanya aplikasi ini telah membantu pihak Polrestabes Medan khususnya bagian SDM dalam menerima informasi dan mengambil keputusan dalam penentuan anggota terbaik bagian SDM. Diharapkan aplikasi ini dapat meminimalisir terjadinya kesalahan dalam penentuan anggota polri SDM di Polrestabes Medan. Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, MFEP, Polri SDM

PERANCANGAN SISTEM PENILAIAN KINERJA PERUSAHAAN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE BALANCED SCORECARD (BSC)

Harahap, Muhammad Alfarizi () 2022

Balanced scorecard adalah sekumpulan ukuran kinerja yang mencakup empat perspektif yaitu finansial, customer, proses bisnis internal dan pembelajaran dan pertumbuhan. Kata “balanced” dalam balanced scorecard berarti bahwa dalam pengukuran kinerja harus terdapat keseimbangan (balance) antara ukuran keuangan dan ukuran non keuangan (ukuran operasional).Pengolahan data yang dilakukan dengan menggunakan metode Balanced Scorecard berbasis web dari pengolahan data ini adalah Penyediaan Konfigurasi Sistem yang digunakan Pada tahapan ini penulis menyediakan kebutuhan pembuatan aplikasi yang berhubungan dengan pengukuran kinerja CV. Unibroom Indonesia . Untuk perancangan aplikasi pengukuran kinerja berdasarkan metode Balanced Scorecard dengan Membuat mapping per unit dan per tahun untuk meng-input perspektif, objektif dan key performance indicator tiap unit,Meng-input target tiap produk dari tiap unit-nya untuk proses Balanced Scorecard. total nilai unit berdasarkan total dari nilai tiap perspektifnya. Untuk skala besaran unit score sendiri terdiri dari skala 1 sampai dengan 5, dimana semakin kecil nilai unit score tersebut menunjukan bahwa kinerja unit tersebut dianggap rendah dan semakin tinggi nilai unit score tersebut menunjukkan bahwa kinerja unit tersebut dianggap baik. Sistem penilaian kinerja perusahaan yang dibangun ini dapat memudahkan tiap divisi dalam perusahaan untuk menentukan kondisi kinerja perusahaan tiap unit secara keseluruhan dengan melihat dari empat perspektif Balanced Scorecard yaitu perspektif keuangan, pelanggan, bisnis internal serta perspektif pertumbuhan dan pembelajaran dengan melihat total dari unit score-nya. Kata Kunci : Balanced Scorecard, Webserver, Perspektif, Key Perfomance Indikator