IMPLEMENTASI LOAD BALANCING UNTUK LALU LINTAS TINGGI PADA LINGKUNGAN CLOUD MENGGUNAKAN METODE ROUND ROBIN
Cover
Perkembangan teknologi yang begitu pesat telah mengubah banyak aspek dalam proses komunikasi data. Teknologi cloud computing atau biasa dikenal dengan komputasi awan sekarang sudah banyak digunakan, dengan peningkatan penggunaan cloud, terjadi peningkatan lalu lintas yang signifikan dan menyebabkan ketidakseimbangan beban (load imbalance) di antara server-server yang ada dalam lingkungan cloud. Tujuan penelitian ini adalah mengalokasikan lalu lintas secara bergantian ke server-server yang tersedia untuk mencegah server menjadi Overload dan mengurangi resiko kegagalan sistem. Implementasi load balancing dengan metode round robin dapat meningkatkan kinerja sistem dalam mengatasi lalu lintas tinggi pada lingkungan cloud. Dimana Load balancing adalah teknik mendistribusikan beban lalu lintas pada dua atau lebih jalur koneksi secara seimbang, agar lalu lintas dapat berjalan optimal, memaksimalkan throughput, memperkecil waktu tanggap dan menghindari overload pada salah satu jalur koneksi. Load balancing digunakan pada saat sebuah server telah memiliki jumlah user yang telah melebihi maksimal kapasitasnya. Sedangkan Round robin merupakan Algoritma penjadwalan proses dalam sistem operasi dan dirancang untuk memproses antrian serta menggilirnya secara bergantian. Berdasarkan hasil uji coba dengan mengirim permintaan ke server menggunakan load balancing dengan 30 ribu pengguna per detik menghasilkan error sebanyak 42.37%, 50 ribu pengguna per detik menghasilkan error sebanyak 66.31% dan 100 ribu pengguna per detik menghasilkan error sebanyak 63.08% lebih sedikit daripada sebelum menggunakan load balancing dengan 30 ribu pengguna per detik menghasilkan error sebanyak 62.28%, 50 ribu pengguna per detik menghasilkan error 75.39% sebanyak dan 100 ribu pengguna per detik menghasilkan error sebanyak 73.59%, sehingga pada penelitian ini memungkinkan peningkatan skalabilitas sistem, dan dapat menangani peningkatan jumlah permintaan pengguna secara efektif dan terdistribusi.
Kata Kunci: cloud computing, google cloud,load balancing, round robin, overload.
URI :
https://openjournal.unpam.ac.id/index.php/informatika/article/view/42662
Collections :
Skripsi [1280]
URI :
https://openjournal.unpam.ac.id/index.php/informatika/article/view/42662
Collections :
Skripsi [1280]
View/Open
Peer Review
Author
Ariangga, AfrilianSiregar, Dodi