Submit Dates

Jump to a point in the index:
Now showing items 121-140 of 1102

ANALISA PENGUJIAN KEKERASAN MATERIAL BAJA KARBONRENDAH DAN BESI MENGGUNAKAN METODE UJI BRINNEL

junaidi,ade irawan () 2019

Baja merupakan besi dengan kadar karbon kurang dari 2%. Baja dapat dibentuk menjadi berbagai macam bentuk sesuai dengan keperluan. Secara garis besar ada 2 jenis baja, yaitu baja karbon dan baja paduan.Baja karbon terbagi menjadi baja karbon rendah, baja karbon sedang dan baja karbon tinggi. Pada klasifikasinya baja secara signifikan dipengaruhi oleh komposisi, struktur dan penggunaan. BesiST 37 tergolong baja karbon rendah, dimana memiliki kandungan karbon kurang sesuai spesifikasi sebesar 0,16 %. Baja ini sering dipakai juga untuk konstruksi-konstruksi mesin yang saling bergesekan seperti roda gigi, poros.Baja mempunyai sifat mekanik, salah satunya adalah kekerasan. Untuk mengetahui nilai kekerasan dilakukan dengan metode brinnel test, metode vickers dan metode rockwell. Pada penelitian ini akan menggunakan metode brinnel, dimana material yang akan diuji adalah baja karbon rendah dan besi. Pengujian ini dapat melihat nilai kekerasan material dari baja karbon rendah dan besi sehingga dapat mengaplikasikannya pada sesuai fungsinya

ANALISA EMISI GAS BUANG KENDERAAN RINGAN YANG DIUJI DI DINAS PERHUBUNGAN KOTA MEDAN

junaidi1, din aswan amran ritonga2, maulana siddiq sitepu 3 () 2019

Penggunaan biodiesel dalam boiler memiliki manfaat yang besar karena dapat mengurangi emisi gas buang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji kualitas bahan baku solar dan biosolar sebagai bahan bakar dari boiler, menganalisis konsentrasi gas pencemar (NOx, CO2, SO2) dari pembakaran biosolar dan minyak solar secara eksperimental. Sistem pembakaran pada boiler cenderung lebih sederhana dibandingkan penyalaan kompresi seperti yang dilakukan pada mesin diesel. Penelitian ini dilakukan secara eksperimental pada fire tube boiler, dengan heat input rate 60.000 kCal/jam dan tekanan 3 bar dengan menggunakan biodiesel berbahan baku CPO (minyak sawit mentah) sebagai bahan bakar. Campuran tersebut bervariasi pada biodiesel 0, 5, 10, 15, 20 dan 25% dalam campuran dengan solar biosolar (B0, B5, B10, B15, B20 dan B25). Penelitian ini dilakukan secara eksperimental dengan menguji emisi gas buang yang dihasilkan dari cerobong gas buang yang diharapkan dapat menghasilkan emisi gas buang yang rendah dan ramah lingkungan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan biodiesel menurunkan emisi gas dengan meningkatkan nilai biodiesel dalam campuran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa emisi gas buang terendah sekitar 4,142% (NOx); 12,50% (SO2) dan 7,9% (CO2) terkandung dalam campuran 25% biodiesel dalam bahan bakar (B25)

APLIKASI PENGAMBILAN KEPUTUSAN MENGGUNAKAN METODE ADDITIVE RATIO ASSESSMENT (ARAS) DALAM MENENTUKAN KEPUASAN PELANGGAN OJEK ONLINE

Syaputra, Dwi () 2020

Ojek online merupakan transformasi dari ojek pangkalan yang menggunakan sepeda motor sebagai alat transportasinya .Ojek online menjadi tren transportasi umum terbaru di kalangan masyarakat. Hal ini dapat menjadi solusi transportasi di Indonesia, terutama di kota besar yang seringkali mengalami kemacetan. Namun Sayangnya kini masih terdapat Driver ojek online yang tidak mementingkan kualitas pelayanan yang mereka berikan kepada para pelanggan. Oleh karena itu dibutuhkan suatu sistem yang dapat menentukan tingkat kepuasan pelanggan terhadap pelayanan Driver ojek online berdasarkan kriteria-kriteria yang telah ditentukan. Penelitian ini menggunakan konsep Decision Support System dengan menggunakan metode ARAS. Metode ARAS merupakan metode yang didasarkan pada prinsip intuitif bahwa alternatif harus memiliki rasio terbesar untuk menghasilkan solusi yang optimal. Metode Additive Ratio Assesment (ARAS) melakukan perangkingan dengan membandingkan nilai setiap kriteria pada masing-masing alternatif dengan melihat bobot masing-masing untuk memperoleh alternatif yang ideal.Terdapat sepuluh alternatif dalam penelitian yaitu, Driver A, Driver B, Driver C, Driver D, Driver E, Driver F, Driver G, Driver H, Driver I, Driver J. Kata Kunci: Sistem Pendukung Keputusan, Kepuasan Pelanggan, Driver Ojek Online, Metode ARAS

Analisa Kekerasan Baja Carbon Steel 1045 Akibat Perlakuan Panas Yang Di Dinginkan DenganUdara,Air dan Oli Menggunakan Metode Vickers

rizky auditya putra,junaidi, fadly a. kurniawan () 2020

Baja merupakan bahan material yang sering kita gunakan untuk membuat alat, baik alat berat ataupun yang ringan juga sebagai wadah makanan dan masih banyak lainya. Baja merupakan material yang paling banyak digunakan sebagai bahan industri, karena baja mempunyai sifat-sifat fisis dan mekanis yang bervariasi. Baja karbon adalah paduan antara besi dan karbon dengan sedikit Si, Mn, P, S, dan Cu. Sifat baja karbon sangat tergantung pada kadar karbon, bila kadar karbon naik maka kekuatan dan kekerasan juga akan bertambah tinggi. Sifat dari baja yang dapat mengalami deformasi yang besar di bawah pengaruh tegangan tarik yang tinggi tanpa hancur atau putus disebut sifat daktilitas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriktif, yaitu suatu metode yang digunakan untuk melakukan pengujian secra seksama pada suatu objek yang sedang diteliti sehingga akan didapatkan data – data yang akurat setelah pengambilan data selesai akan dilakukan pengolahan data dengan menggukan rumus yang telah ditentukan Nilai rata- rata diagonal identasi sebelum perlakuan panas dengan beban penekanan 2000 gram pada titik 1 (atas ) 111,85 pada titik 2 (tengah) 107,4 dan pada titik 3 (bawah) 118,9.Angka kekerasan vickers dengan beban 2000 gram pada titik 1 (atas) 296,5 pada titk 2 (tengah) 321,6 dan pada nilai titk 3 (bawah) 262,4.Angka rata- rata dari pengujian baja carbon steel 1045 sebelum perlakuan panas dengan nilai 293,5.

ANALISA PERFORMA HONDA SCOOPY FI DENGAN VARIASI INJEKTOR STANDART DAN RACING

yudi andri mulis ,junaidi ,fadly a kurniawan () 2020

Injektor merupakan satu komponen utama dalam sistem bahan bakar di antarnya adalah Injektor atau pengabut atau Nozle. Injektor berfungsi untuk menghantarkan bahan bakar dari fuel pump ke dalam silinder pada setiap akhir langkah kompresi dimana torak (piston) mendekati posisi TMA. Dengan perubahan yang diberikan pada injektor kita dapat membandingkan performa pada motor, mulai dari daya dan torsi. karena dengan adanya perubahan pada injektor mempengaruhi suplai bahan bakar ke ruang bakar. Dari analisa penelitian yang dilakukan mendapatkan hasil dari injektor standart dengan daya tertinggi pada injektor standart berada pada putaran 7500 rpm dengan nilai 7,3 Kw. pada torsi tertinggi injektor standart pada putaran 6500 rpm dengan nilai 10,3 Nm dan hasil daya teringgi yang diperoleh pada injektor racing pada puataran 7000 rpm dan 7500 rpm 7,4 Kw. Hasil torsi tertinggi pada putaran 5500 rpm yaitu 12,0 Nm . Maka dapat disimpulkan daya pada injektor racing lebih besar dari pada injektor standart dan torsi pada injektor racing lebih besar dari pada injektor standart.

OPTIMASI KINERJA TURBIN PELTON RESPON KEMIRINGAN BUCKET DENGAN DIAMETER NOSEL MENGGUNAKAN SOFTWARE STATISTIKA

rizky gunawan , junaidi , fady a kurniawan () 2020

Turbin Pelton adalah jenis turbin impuls yang merubah seluruh energi air menjadi energi kecepatan sebelum memasuki runner turbin. Daya yang dihasilkan pada turbin air (turbin pelton) berubah-rubah tergantung aliran atau debit air yang masuk untuk memutar turbin. Penelitian ini dilakukan di laboratorium teknik mesin Fakultas Teknik Mesin Universitas Harapan Medan. Metode eksperimen adalah metode yang digunakan pada penelitian ini.optimasi kinerja Turbin Pelton Respon Kemiringan bucket dan Diameter Nosel menggunakan perangkat lunak Statistika. Berdasarkan Hasil Dari Grafik Pengujian Turbin Pelton dengan menggunakan metode Taguchi, Respon kemiringan bucket dengan Diameter nosel Putaran Maksimal yaitu pada kemiringan Bucket -80 Menghasilkan Putaran Turbin Sebesar 416,7 Rpm dengan Diameter Nosel 19 mm. sedangkan Dengan Power maksimal kemiringan Bucket 80 Menghasilkan Beban Turbin Sebesar 405 watt dengan Diamater 19 mm

OPTIMASI KINERJA TURBIN PELTON RESPON KEMIRINGAN BUCKET

din aswan amran ritonga , junaidi , rizky gunawan () 2020

Air merupakan sumber energi yang dapat dimanfaatkan sebagai pembangkit listrik dengan memanfaatkan tenaga potensialnya. Pembangkit listrik tenaga air (PLTA) adalah salah satu teknologi sudah terbukti ramah lingkungan dan tidak merusak lingkungan. Penggunaan turbin tergantung pada potensi head yang dimiliki. Seperti dalam hal ini turbin pelton yang menggunakan prinsip impuls memerlukan head yang cukup tinggi. Turbin jenis ini bekerja dengan memanfaatkan air jatuh ataupun ketinggian (head), kecepatan aliran, sudut sudu jumlah nosel, ukuran aliran dan jumlah sudu. Pengujian turbin pelton dengan beberapa kombinasi parameter antara lain: diameter nosel, jumlah nosel, jumlah sudu, dan kemiringan sudu. Analisa optimasi menggunakan Software Statistika. Berdasarkan pengujian ataupun penelitian yang dilakukan terhadap turbin pelton dengan memvariasikan kemiringan Bucket, Jumlah Bucket, Diameter Nozzel dan jumlah Nozzel Dengan menggunakan Metode Taguchi, Maka dapat disimpulkan bahwa Efesiensi turbin dengan menggunakan 2 nozzle yang sudah dikelola efesiensi turbin maksimum dihasilkan dengan daya 460 watt dengan efesiensi sebesar 28 %, terdapat pada kemiringan bucket 80 pada Diameter nozzle 19 mm. Sedangkan efisiensi turbin manimum dihasilkan dengan daya 220 watt pada kemiringan bucket -80 dengan efesiensi turbin sebesar 6 % pada Diameter nozzle 25 mm. Daya output maksimal turbin pelton dengan Pengujian menggunakan 2 nozzle dengan flow air 375 l/menit pada head 8 m dengan daya sebesar 490,5 watt. Berdasarkan Hasil Dari Grafik Pengujian Turbin Pelton dengan menggunakan metode Taguchi, Respon kemiringan bucket dengan Diameter nosel Putaran Maksimal yaitu pada kemiringan Bucket -80 Menghasilkan Putaran Turbin Sebesar 416,7 Rpm dengan Diameter Nosel 19 mm. Sedangkan Dengan Power maksimal kemiringan Bucket 80 Menghasilkan Beban Turbin Sebesar 405 watt dengan Diamater 22 mm.

PENGUATAN KINERJA PEMASARAN MELALUI PENGEMBANGAN INOVASI DAN KREATIVITAS PADA WIRAUSAHA MUDA (STUDI PADA FAKULTAS EKONOMI BISNIS UNIVERSITAS HARAPAN MEDAN)

Manurung, Maesi Dora () 2019

Perkembangan bisnis UKM dari waktu ke waktu mengalami peningkatan yang stabil. Namun, di dalam perjalanannya untuk berkembang lebih maju, para pelaku bisnis UKM tidak lepas dari kendala-kendala. Rata-rata kendala yang dihadapi oleh pelaku bisnis di Universitas Harapan Medan tidak mengetahui strategi dan inovasi yang tepat untuk mengembangkan bisnis mereka. Hal tersebut diungkapkan oleh beberapa pelaku bisnis yang dilakukan oleh peneliti pada waktu pra survey primer. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah pengembangan inovasi dan kreativitas berpengaruh baik secara parsial maupun simultan terhadap kinerja pemasaran bagi wirausaha muda Fakultas Ekonomi Bisnis di Universitas Harapan Medan Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah wirausaha muda yang ada di Fakultas Ekonomi Bisnis Universitas Harapan Medan sebanyak 100 orang. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan inovasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pemasaran, kreativitas berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemasaran dan pengembangan inovasi dan kreativitas secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerja pemasaran Kata kunci : Pengembangan Inovasi, Kreativitas, Kinerja Pemasaran

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA PADA KARYAWAN PT. BANK RAKYAT INDONESIA, TBK KANWIL MEDAN

Purba, Yani Yohana () 2019

Karyawan merupakan sumber daya yang penting bagi organisasi, karena memiliki bakat, tenaga, dan kreativitas yang sangat dibutuhkan oleh organisasi untuk mencapai tujuannya, karena itulah perlu adanya sumber daya manusia yang berkualitas dan mempunyai loyalitas yang tinggi, dalam rangka meningkatkan produktivitas perusahaan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi dan menganalisis pengaruh lingkungan kerja terhadap kepuasan kerja di PT Bank Rakyat Indonesia, Tbk Kanwil Medan. Sampel penelitian sebanyak 168 orang pegawai dipilih dengan metode sampel jenuh, sementara data dikumpulkan menggunakan kuisioner untuk kemudian dianalisis dengan Structural Equation Modelling (SEM) melalui aplikasi SPSS AMOS 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tidak ada pengaruh yang signifikan secara parsial antara Lingkungan Kerja Fisik terhadap Kepuasan Kerja Pegawai, dan Lingkungan Kerja Non Fisik terhadap Kepuasan Kerja. Kata kunci: Lingkungan kerja, Kompensasi, Komitmen Organisasi dan Kepuasan Kerja

FAKTOR PENENTU KEEFEKTIFAN TRANSFER PELATIHAN DITINJAU DARI SELF EFFICACY, LINGKUNGAN KERJA, DUKUNGAN ATASAN DAN DESAIN PELATIHAN PADA KARYAWAN GARUDA PLAZA HOTEL MEDAN

Rosada, Fikha () 2019

Penelitian dilakukan pada Hotel Garuda Plaza Medan dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh self efficacy, lingkungan kerja, dukungan atasan dan desain pelatihan terhadap keefektifan transfer pelatihan. Populasi penelitian adalah karyawan yang bekerja di Hotel Garuda Plaza Medan pada bulan Maret 2019 sebanyak 241 karyawan, pengambilan sampel dilakukan secara simple random sampling sehingga jumlah sampel penelitian sebanyak 71 responden. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan teknik analisis data digunakan adalah regresi linear berganda, asumsi klasik, dan uji kelayakan model. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial lingkungan kerja, dukungan atasan dan desain pelatihan tidak berpengaruh signifikan terhadap keefektifan transfer pelatihan, self efficacy berpengaruh signifikan terhadap keefektifan transfer pelatihan pada Hotel Garuda Plaza Medan. Secara simultan menunjukkan efikasi diri, lingkungan kerja, dukungan atasan dan desain pelatihan bersama-sama berpengaruh positif dan signifikan terhadap keefektifan transfer pelatihan pada Hotel Garuda Plaza Medan. Efikasi diri, lingkungan kerja, dukungan atasan dan desain pelatihan mempunyai hubungan yang kuat terhadap transfer pelatihan yang terdapat di Hotel Garuda Plaza Medan. Nilai koefisien adjusted R square (R2) sebesar 0,609 ini menunjukkan bahwa transfer pelatihan dapat dijelaskan oleh efikasi diri, lingkungan kerja, dukungan atasan dan desain pelatihan sebesar 60,90%, dan sisanya sebesar 39,10% dapat dijelaskan oleh variabel lainnya yang tidak diteliti. Kata kunci: Transfer Pelatihan, Self Efficacy, Lingkungan Kerja, Dukungan Atasan dan Desain Pelatihan

PENGARUH JENIS PEKERJAAN WAJIB PAJAK, MODERNISASI SISTEM ADMINISTRASI PERPAJAKAN DAN SANKSI PAJAK TERHADAP MOTIVASI WAJIB PAJAK ORANG PRIBADI PADA KPP PRATAMA MEDAN POLONIA

Depari, Rapta Abed Nego () 2019

Motivasi wajib pajak orang pribadi akan lebih tinggi dengan adanya sanksi pajak apabila wajib pajak secara sengaja tidak membayar pajak dengan cara menutupi harta kekayaannya. Perlunya pemeriksaan pajak yang dilakukan aparat pajak memiliki kemungkinan mempengaruhi motivasi wajib pajak orang pribadi dalam membayar pajak penghasilan. Sistem pekerjaan wajib pajak, modernisasi sistem administrasi perpajakan, dan sanksi pajak tidak lain merupakan pagar penjaga agar wajib pajak tetap berada pada koridor peraturan perpajakan. Selain itu penegakan hukum ini menjadi upaya untuk menciptakan keadilan melalui penerapan peraturan perpajakan secara fair, konsisten dan konsekuen, nilai-nilai yang dituntut pada era masa depan. Sehingga tujuan utamanya adalah untuk menguji dan meningkatkan tax compliance seorang wajib pajak, berarti pemeriksaan merupakan interaksi antara pemeriksa dengan wajib pajak. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 22.481 dan sampel penelitian ini adalah 100 wajib pajak dengan metode slovin. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi wajib pajak orang pribadi KPP Pratama Medan Polonia dapat terjadi bila memperhatikan jenis pekerjaan wajib pajak, modernisasi sistem administrasi perpajakan dan sanksi pajak secara bersama-sama. Hasil penelitian ini menerima hipotesis (Ha) yang menyatakan bahwa jenis pekerjaan wajib pajak, modernisasi sistem administrasi perpajakan dan sanksi pajak secara simultan berpengaruh terhadap motivasi wajib pajak orang pribadi. Artinya semakin sadar betapa pentingnya pajak, semakin tinggi jenis pekerjaan wajib pajak, modernisasi sistem administrasi perpajakan dan sanksi pajak maka semakin cepat KPP Pratama dalam melaporkan hasil wajib pajak ke masyarakat. Kata Kunci : Jenis Pekerjaan Wajib Pajak, Modernisasi Sistem Administrasi Perpajakan, Sanksi Pajak, Motivasi Wajib Pajak Orang Pribadi

ANALISIS PERBANDINGAN KINERJA ROUTING OSPF MULTI AREA IP VERSI 4 DAN ROUTING OSPF V3 IP VERSI 6 PADA MIKROTIK OS SIMULASI GNS3

Pratama, Almayadi () 2021

Jaringan skala besar dan multi area dengan router-router yang cukup banyak tentu sangat merepotkan apabila tidak ada manajemen protokol routing yang sesuai. Salah satu protokol routing yang handal untuk melakukan distribusi routing dengan router-router yang cukup banyak adalah protokol Open Shortest Path First (OSPF). Akan tetapi terdapat 2 jenis OSPF pada IP versi 4 dan IP versi 6, dimana pada IP versi 6 OSPF dikembangkan menjadi OSPF V3, sehingga menyulitkan pihak admin jaringan untuk menentukan mana kualitas OSPF yang lebih baik dalam melakukan routing protokol. Oleh sebab itu pada penelitian ini dilakukan perbandingan dengan simulasi GNS3 untuk menentukan protokol routing terbaik antara OSPF IP versi 4 dan OSPF V3 IP versi 6. Berdasarkan hasil perbandingan OSPF pada multi area, didapati routing OSPF V3 pada IPv6 lebih unggul dari OSPF IPv4 dari semua parameter terutama pada waktu delay untuk IPv4 496ms, IPv6 438ms dan packet loss untuk IPv4 19,74% sedangkan IPv6 11,97%. Kata Kunci: Routing, OSPF, OSPF V3, IPv4, IPv6

THE SEMIOTIC MEANINGS IN BEAUTY PRODUCTS OF COMMERCIAL BOARDS IN MEDAN CITY

Silaban,Teresia () 2019

Dalam penulisan skripsi ini, penulis mengkaji ikon, indeks dan simbol serta untuk mengetahui makna ikon, indeks dan simbol pada papan iklan di kota Medan. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah enam papan iklan produk kecantikan yang metodenya deskriptif kualitatif. Peneliti menggunakan teori Carles Saunder Pierce yaitu Triadic Semiosis dan teori warna menurut Caivano. Penulis menemukan bahwa papan iklan produk kecantikan memiliki tanda semiotik berupa tanda visual dan verbal melalui objek berupa ikon, indeks dan simbol.

MORAL VALUES IN GARY ROSS’ MOVIE SCRIPT FREE STATE OF JONES

Siregar, Namiratusshofa () 2019

Penelitian ini berjudul Nilai Moral dalam Naskah Film Gary Ross Free State of Jones. Tujuan penelitian ini dimaksudkan untuk menganalisis nilai-nilai moral dan menunjukkan bagaimana nilai-nilai tersebut digambarkan dalam naskah film Free State of Jones. Teori penelitian ini adalah Sosiologi Sastra oleh Ratna. Metodologi penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data utama adalah film Free State of Jones, dan sumber data sekunder adalah naskah. Temuan penelitian ini adalah dari 32 data, terdapat 11 nilai moral dalam naskah film Free State of Jones yaitu; keberanian, rasa hormat, tanggung jawab, keadilan, toleransi, kebijaksanaan, tolong-menolong, cinta tanah air, empati, cinta Tuhan, dan kerendahan hati dan nilai moral yang dominan adalah keadilan, keberanian, dan tolong-menolong sebanyak 6 dalam setiap adegan.

CONNOTATIVE AND DENOTATIVE MEANING USED IN “LAMBE TURAH” INSTAGRAM ACCOUNT

Sari, Bella Indah () 2019

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis makna denotatif dan konotatif yang berfokus pada akun instagram Lambe Turah. Penelitian ini menggunakan teori Semantic Types of Meaning berdasarkan teori Abdull Chaer. Chaer membagi jenis makna semantik menjadi delapan kategori, yaitu: makna leksikal dan gramatikal, makna referensial dan non-referensial, makna denotatif dan konotatif, makna kata dan makna istilah, makna konseptual dan makna asosiatif, makna idiomatik dan peribahasa, makna kias. ,lokus,ilokusi dan makna perlokusi.mPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis makna yang diimplementasikan dalam data. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dalam menganalisis data. Data dalam penelitian ini adalah postingan komentar instagram Lambe Turah. Ada 2 jenis makna semantik yang dianalisis dalam penelitian ini. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 24 klausa yang mengandung proses relasional. Makna konotatif (45,83%) merupakan tipe proses relasional yang paling dominan kedua, makna denotatif (54,16%) merupakan tipe proses relasional yang paling dominan.

CIRCUMSTANTIAL ELEMENTS ON POLITIC ISSUES IN THE JAKARTA POST: SYSTEMIC FUNCTIONAL GRAMMAR APPROACH

Siahaan, Rona Uli () 2019

Kajian ini difokuskan pada unsur-unsur tidak langsung yang tersirat pada pasal-pasal politik. Penelitian ini menggunakan teori Systemic Functional Grammar yang dikembangkan oleh M.A.K Halliday. Halliday membagi unsur-unsur sirkumstansial menjadi sembilan jenis seperti: luas, lokasi, cara, sebab, kontingensi, iringan, peran, materi, dan sudut. Penulis bermaksud menganalisis penelitian ini untuk mengetahui jenis elemen sirkumstansial yang dikembangkan oleh Halliday yang diperoleh dari e-book yang memuat isu-isu politik di Jakarta Post dengan menggunakan sistem transitivitas. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dalam menganalisis data dimana data dalam penelitian ini adalah artikel-artikel politik pada surat kabar harian Jakarta Post: 22 Mei 2019 vol.37 no.023, 24 Mei 2019 vol.37 no.025. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat 55 klausa keadaan yang ditemukan dari tiga pasal politik, 22 klausa adalah Lokasi keadaan dengan (40%) sebagai jenis unsur keadaan yang paling dominan; 9 klausa adalah tingkat keadaan dengan (16,36%) sebagai posisi kedua; baik keadaan cara dan kontingensi memiliki persentase yang sama dengan (12,73%) juga keadaan peran dan sudut memiliki persentase yang sama dengan (3,63%). Sementara itu, keadaan materi yang tidak ditemukan pada ketiga pasal politik memiliki persentase 0%.

KARAKTERISTIK INSTALASI EQUIPMENT DEODORIZER DI PROYEK CPO PLANT

junaidi () 2021

Penelitian ini adalah hasil rangkuman beberapa jurnal yang diambil datanya umtuk dijadikan salah satu judul penelitian yang berisikan data-data yag diambil, selanjutnya juga hasil survey lapangan pada mesinmesin pemindahan bahan. Data-data yang diambil adalah untuk dijadikan karakteristik grafik dan karakteristik tabel adalah : equipment vessel coulomn 822QS yaitu ukuran panjang, diameter dan berat. Kemudian ukuran crane utama yaitu equitment, faktor perkalian, total dan setara. Selanjutnya crane tailing asumsi beban lifting yaitu equitment, faktor pembagi, total, setara dan asesoris. Dari data-data yang diambil dibuat karakteristik kemudian dianalisis kesimpulan

PENGARUH CURRENT RATIO, TOTAL ASSET TURN OVER, PERTUMBUHAN PENJUALAN DAN DEBT TO EQUITY RATIO TERHADAP RETURN ON ASSET PADA PERUSAHAAN FOOD AND BEVERAGE YANG TERDAFTAR DI BEI

Vernando, Edward Yusuf () 2019

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh current ratio, total asset turnover, pertumbuhan penjualan dan debt to equity ratio terhadap return on asset pada perusahaan food and beverage yang terdaftar di BEI periode tahun 2014 – 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan food and beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2014-2017 sebanyak 18 perusahaan. Setelah melewati tahap purposive sampling, maka sampel yang layak digunakan sebanyak 14 perusahaan food and beverage yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Data sekunder menggunakan metode dokumentasi diperoleh dari laporan keuangan tahunan yang dipublikasikan. Metode analisa yang digunakan dalam penelitian ini dengan analisis regresi berganda, uji hipotesis yaitu koefisien determinan, uji F, dan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan current ratio (CR), total assets turn over (TATO), pertumbuhan penjualan, debt to equity ratio (DER) tidak berpengaruh terhadap return on assets (ROA). Secara parsial terdapat pengaruh current ratio dan total assets turn over berpengaruh terhadap return on assets (ROA). Sedangkan pertumbuhan penjualan dan debt to equity ratio tidak berpengaruh terhadap return on assets (ROA). Kata Kunci : Current Ratio, Total Asset Turn Over, PertumbuhanPenjualan, Debt To Equity, Return On Asset

ANALISIS PENGARUH KEPERCAYAAN, PENGALAMAN PEMBELIAN ONLINE, KESADARAN MEREK DAN LOYALITAS MEREK TERHADAP MINAT BELI DENGAN PROMOSI SEBAGAI PEMODERASINYA (STUDI PADA KONSUMEN TRAVELOKA DI KOTA MEDAN)

Sembiring, Sri Febriani () 2019

Traveloka memberikan berbagai kenyamanan kepada konsumen dengan sistem pemesaran tiket pesawat, travel dan reservasi hotel yang cepat, pembayaran yang mudah dan aman, sehingga memberikan berbagai pilihan harga tiket, travel dan hotel sesuai dengan budget konsumen. Selain itu Traveloka memberikan informasi mengenai lokasi atau tempat rekomendasi hotel, dan tempat wisata. Berbagai pelayanan yang diberikan Traveloka dimaksudkan untuk memberikan kualitas pelayanan yang terbaik terhadap konsumen sehingga diharapkan dapat memberikan kepuasan bagi konsumen. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah kepercayaan, pengalaman pembelian Online, kesadaran merek, loyalitas merek berpengaruh baik secara parsial maupun secara simultan terhadap minat beli dan untuk mengetahui apakah kepercayaan, pengalaman pembelian Online, kesadaran merek, loyalitas merek berpengaruh terhadap minat beli yang dimoderasi oleh promosi Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah berjumlah tidak diketahui sehingga menggunakan metode sampel yang digunakan yaitu rumus Purba yaitu menjadi 100 orang. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dan MRA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial kepercayaan, pengalaman pembelian Online dan loyalitas merek berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli, hanya variabel kesadaran merek tidak berpengaruh secara signifikan terhadap minat beli pada Traveloka dan secara bersama-sama variabel kepercayaan, pengalaman pembelian Online, kesadaran merek dan loyalitas merek berpengaruh signifikan terhadap minat beli pada Traveloka. Promosi memberi efek memperkuat pengaruh kepercayaan, pengalaman pembelian Online dan kesadaran merek terhadap minat beli dan variabel promosi memberi efek memperlemah loyalitas merek terhadap minat beli. Kata kunci : Kepercayaan, Pengalaman Pembelian Online, Kesadaran Merek, Loyalitas Merek, Minat Beli dan Promosi

PENGARUH PENERAPAN GOOD GOVERNANCE, AUDIT KINERJA DAN STANDAR AKUNTANSI PEMERINTAH TERHADAP AKUNTABILITAS KEUANGAN DINAS PERHUBUNGAN KOTA MEDAN

Khardila, Widya () 2019

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui good governace, audit kinerja, dan standar akuntansi pemerintah terhadap akuntabilitas keuangan.Variabel good governace, audit kinerja, dan standar akuntansi pemerintah sebagai variabel independen dan akuntabilitas keuangan sebagai variabel dependen. Jumlah sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah 30 staff yang terlibat dalam pengelolaan keuangan. Penelitian ini dilakukan di Dinas Perhubungan UPTD Pengujian Kendaraan Bermotor Amplas dan Pinang Baris Medan. Penelitian ini menggunakan data primer. Data dikumpulkan dengan menggunakan metode sensus/survei untuk mendapatkan data dari responden digunakan instrumen penelitian berupa kuisioner. Data dianalisis dengan menggunakan model kausal (causal research). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa good governace, audit kinerja, dan standar akuntansi pemerintah berpengaruh terhadap akuntabilitas keuangan. Kata kunci: Good Governace, Audit Kinerja, Standar Akuntansi Pemerintah, dan Akuntabilitas Keuangan.