Search
Now showing items 1-10 of 25
IMPLEMENTASI NORMALIZED EUCLIDEAN DISTANCE DALAM PENGENALAN WAJAH PADA SISTEM ABSEN
Andini, Virra Trisvie () 2021ABSTRAK Kebutuhan karyawan akan pengabsenan menjadi salah satu hal yang penting, khususnya bagi mereka yang bekerja di sebuah perusahaan, hal ini membuat perusahaan memerlukan sebuah sistem untuk melakukan pengabsenan. Normalized Euclidean Distance dalam pengenalan wajah pada sistem absen yang berjalan pada bidang industri masih konvensional, dimana pengelolaan absensi masih menggunakan buku catatan, sehingga diperlukan sebuah sistem yang dapat membantu dalam pengelolaan data absensi pada bidang industri tersebut. Sistem absensi pada pengenalan wajah ini bertujuan untuk membantu dalam pengelolaan data absensi untuk karyawan dan perusahaan seperti data karyawan, data absensi, laporan absensi keluar, dan laporan absensi masuk. Sistem yang dibangun berbasis android dan WEB dengan bahasa pemrograman Android studio dan MySQL. Kata Kunci: Sistem Informasi, absensi, pengenalan wajah, Normalized Euclidean Distance, MysQL
PENGARUH BUDAYA ORGANISASI TERHADAP IMPLENTASI SISTEM INFORMASI AKUNTASI DAN IMPLIKASINYA PADA KUALITAS INFORMASI AKUNTANSI SEBAGAI VARIABEL PEMODERASI PADA BANK MEGA SYARIAH DISTRIK MEDAN TAHUN 2018/2019
Shafira, Ayu () 2019Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) Mengetahui pengaruh budaya organisasi terhadap sistem informasi akuntansi pada Bank Mega Syariah Distrik Medan. (2) Mengetahui pengaruh kualitas informasi terhadap sistem informasi akuntansi pada Bank Mega Syariah Distrik Medan. (3) Mengetahui pengaruh kualitas informasi akuntansi sebagai variabel moderating yang memperkuat atau memperlemah hubungan antara budaya organisasi terhadap sistem informasi akuntansi pada Bank Mega Syariah Distrik Medan. Penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Budaya organisasi berpengaruh signifikan terhadap sistem informasi akuntansi pada pegawai Bank Mega Syariah Distrik medan, dibuktikan dengan nilai probabilitas sebesar 0,000 < 0,05 dan thiung 12.119 > ttabe1.67469. (2) Kualitas informasi tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Sistem Informasi akuntansi pada pegawai Bank Mega Syariah Distrik Medan dibuktikan dengan nilai probabilitas sebesar 5.345 > 0,05 dan thitung 0.00 < ttabel 1.67469. (3) Kualitas Informasi akuntansi memperlemah hubungan budaya organisasi terhadap kualitas informasi dan kualitas informasi akuntansi bukanla variabel moderating. (4) Budaya organisasi dan kualitas informasi secara simultan berpengaruh terhadap sistem informasi akuntansi pada pegawai Bank Mega Syariah dibuktikan dengan nilai signifikan p 0.000 < 0,05 dan Fhitung =1620917 > Ftabel 3.18 maka disimpulkan dari simultan dari seruluh variabel bebas yakni budaya organisasi dan kualitas informasi akuntansi signifikan secara statistika terhadap sistem informasi akuntansi. (5) Variabel bebas secara bersamasama mempengaruhi variabel tidak bebas sebesar 86,2 % sisanya sebesar 13,8% dipengaruhi oleh variabel lainnya.
PENGARUH PENERAPAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI DAN PENGGUNAN TEKNOLOGI INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA INDIVIDUAL DENGAN INTEGRITAS PEGAWAI SEBAGAI PEMODERASI PADA KANTOR DIREKTORAT JENDERAL KEKAYAAN NEGARA DI MEDAN
Winantie, Ade () 2019Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penerapan sistem informasi akuntansi dan penggunaan teknologi informasi akuntansi terhadap kinerja individual dengan integritas pegawai sebagai pemoderasi pada Kantor Direktorat Jenderal Kekayaan Negara di Medan. Populasi dalam penelitian ini adalah pegawai yang bekerja di DJKN semuanya berjumlah 56 orang. Metode penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif yang berbentuk asosiatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah moderated regression analysis (MRA) menggunakan software SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan sistem informasi akuntansi dan penggunaan teknologi informasi akuntansi berpengaruh signifikan terhadap kinerja individual. Integritas pegawai berpengaruh signifikan memperkuat dalam memoderasi pengaruh penerapan sistem informasi akuntansi dan penggunaan teknologi informasi akuntansi terhadap kinerja individual. Kata Kunci: Penerapan Sistem Informasi Akuntansi, Penggunaan Teknologi Informasi Akuntansi, Integritas Pegawai, Kinerja Individual
PENERAPAN FRAMEWORK CODEGNITER DALAM PEMBANGUNAN SISTEM INFORMASI JASA TAILOR PADA RAHMA COSTURA TAILOR BERBASIS WEB
Loka, Wirda () 2021Rahma Costura Tailor merupakan penjahit yang melayani jasa menjahit partai kecil maupun partai besar. Penjahit ini menyediakan jasa menjahit pakaian dari pakaian pesta perkawinan, kemeja, celana, rok, sampai jas baik untuk perempuan. Rahma Costura Tailor salah satu usaha menjahit yang berada di kota Medan. Namun dibalik kemajuan teknologi informasi yang kini telah berkembang secara pesat. Sampai saat ini Rahma Costura Tailor belum memiliki sistem informasi sendiri dan masih menggunakan sistem manual, tailor ini juga belum mempunyai sistem penyimpanan database yang akurat sehingga semua data masih disimpan ke dalam sebuah buku. Dengan penggunaan sistem yang manual ini muncul berbagai permasalahan seperti sulitnya mencari data-data pelanggan dalam sebuah buku serta pembuatan laporan yang rumit. Adapun solusi terhadap permasalahan tersebut diatas yaitu dengan membangun suatu Sistem Informasi Jasa Tailor untuk Rahma Costura Tailor. Sistem informasi ini akan dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman PHP dipadukan dengan framework Codeigniter dan menggunakan database MySQL. Framework Codeigniter digunakan agar tampilan website lebih menarik dan mempermudah dalam pembuatan desain website. Dimana dalam sistem informasi ini mencakup pendataan jasa, pendataan pelanggan dan pendataan jasa tailor. Hasil dari sistem informasi ini berupa laporan jasa tailor, laporan pelanggan dan laporan transaksi. Dengan sistem informasi ini diharapkan nantinya dapat memaksimalkan kinerja pegawai Rahma Costura Tailor khususnya di bagian administrasi. Sistem informasi ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman berbasis website. Hasil program ini menunjukkan bahwa dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi maka tiap pekerjaan dapat lebih efisien dan efektif. Kata Kunci : Sistem Informasi, Jasa Tailor, Rahma Costura Tailor, PHP, Codeigniter
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PEMETAAN LOKASI USAHA MIKRO DAN KECIL (UMK) DI KECAMATAN PERCUT SEI TUAN
RASYID, HAFAZTHA ALKINDI () 2022Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di Kecamatan Percut Sei Tuan sangat beragam baik di bidang fashion, makanan, minuman sampai dengan kerajinan tangan (crafting). Salah satu kendala yang sering dihadapi oleh Usaha Mikro dan Kecil (UMK) adalah tidak di ketahuinya lokasi Usaha Mikro dan Kecil (UMK) oleh masyarakat luas. Oleh karena itu perlu dikembangkan Sistem Informasi Geografis Pemetaan Lokasi Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di Kecamatan Percut Sei Tuan berbasis web untuk memberikan informasi mengenai Usaha Mikro dan Kecil (UMK) kepada masyarakat tentang persebaran Usaha Mikro dan Kecil (UMK) yang ada di Kecamatan Percut Sei Tuan dan dapat membantu memudahkan kegiatan Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Deli Serdang dalam memonitoring lokasi Usaha Mikro dan Kecil (UMK) di Kecamatan Percut Sei Tuan. Penelitian ini menggunakan data spasial berupa koordinat lokasi, alamat dan data non spasial berupa data dan informasi pendukung berupa nama Usaha Mikro dan Kecil (UMK), kategori, jenis produk, alamat, kontak atau nomor telefon, pemilik atau penanggung jawab, dan foto Usaha Mikro Kecil (UMK). Penelitian ini juga menggunakan Leaflet untuk visualisasi peta dan juga GeoJSON sebagai format untuk encoding struktur data geografis. Kata Kunci: Usaha Mikro dan Kecil (UMK), Dinas Koperasi dan UKM, Leaflet, GeoJSON, Sistem Informasi Geografis.
SISTEM INFORMASI GEOGRAFIS PENCARIAN LOKASI TERDEKAT WAHANA HIBURAN ANAK – ANAK DENGAN METODE EUCLIDEAN DISTANCE
Agustina, Reza () 2021Industri pariwisata saat ini merupakan salah satu sektor pendapatan yang sangat besar dampaknya bagi suatu daerah maupun Negara. Kota Medan memiliki potensi wisata yang besar seperti Keindahan alam, kekayaan budaya, lokasi dan bangunan bersejarah, letak geografis yang baik yang akan menjadi potensi besar bagi pengembangan pariwisata, salah satunya adalah usaha wahana hiburan anak. Terdapat banyak tempat wahana hiburan anak yang ada sekarang ini seperti yang ada di Kota Medan dan sekitarnya contohnya Mini Discovery Centre, Kidzilla, Maxi Play, Starkidz, Cocoland Space. Namun kebanyakan wisatawan tidak mengetahui wahana hiburan apa saja yang berada disekitarnya untuk dikunjungi dikarenakan belum maksimalnya penyajian informasi yang ada saat ini seperti website atausosial media dimana hanya berisi narasi saja, kurang efisien dan memerlukan waktu yang cukup lama dalam mencarinya. Untuk mengatasi masalah yang ada maka diperlukan sebuah sistem informasi yang dapat menyajikan informasi tentang wahana hiburan secara geografis dan akurat berdasarkan lokasi wisatawan ketempat wahana terdekat yang ada disekitarnya. Sistem informasi geografis berbasis web dapat menjadi solusi untuk mengatasimasalah yang ada saat ini dengan menggunakan metode Euclidean Distance. Dengan metode Euclidean Distance pada pencarian lokasi terdekat wahana hiburan anak nantinya dapat menghasilkan sistemi nformasi geografis berbasis web yang mempermudah dan membantu wisatawan dalam mencari informasi dan mengetahui lokasi wahana hiburan di sekitarnya. Kata kunci : Sistem Informasi, Wahana hiburan anak Metode Euclidean Distance
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI DATA ABSENSI PEGAWAI MENGGUNAKAN QR CODE BERBASIS WEB PADA KANTOR KPU MEDAN
NASUTION, IDZANI MUTTAQIEN () 2022Kantor KPU Kota Medan merupakan salah satu instansi Pemerintah yang mempunyai tanggung jawab penyelenggara pemilihan umum yang berintegritas untuk terwujudnya pemilu. Permasalahan yang terjadi, sistem absensi yang dilakukan oleh pegawai pada Kantor KPU Kota Medan masih dilakukan menggunakan fingerprint. Namun absensi menggunakan sidik jari sering mengalami gangguan pada mesin, misalnya terjadi pemadam listrik mesin fingerprint tidak bisa digunakan oleh pegawai dapat terhambat melakukan absensi. Penelitian ini mengusulkan solusi sebuah aplikasi berbasis web untuk mendata dan mengorganisir segala bentuk pendataan absensi atau jam hadir, ke dalam sistem informasi, menggunakan QR Code sehingga pegawai tidak perlu mengantri untuk absensi bekerja di kantor menggunakan fingerprint. Metode pengembangan sistem ini menggunkan metode Waterfall dengan tahapan menggunakan bahasa pemograman PHP dan basis data MySQL. Dengan adanya QR Code dalam pengembangan sistem informasi data absensi yang akan dikembangkan oleh penulis berbentuk sebuah aplikasi berbasis web. Diharapkan aplikasi yang dibangun dapat memudahkan dan mempercepat pekerjaan rekapitulasi absensi pegawai, sehingga lebih optimal, efektif, dan efisien. Kata Kunci: Sistem Informasi. Data Absensi Pegawai, Qr Code, Website, Komisi Pemilihan Umum .
APLIKASI SISTEM TERDISTRIBUSI PADA SISTEM INFORMASI ABSENSI BERBASIS MOBILE DI KANTOR BPDASHL WAMPU SEI ULAR
PANGIHUTAN, JADI OLO () 2021Di era pandemi covid-19 sekarang, untuk absensi kehadiran pegawai masih menggunakan sistem absensi dengan finger print dan menurut saya sangat bahaya dalam absensi kehadiran pegawai untuk saat ini dimasa pandemi covid-19, dikarenakan bekas tangan pegawai yang sudah absen kehadirannya tertinggal dimesin absensi tersebut dan menurut saya dapat menyebarkan covid-19 ke pegawai yang lain yang mau absensi kehadirannya, sehingga penggunaan aplikasi sistem terdistribusi pada sistem informasi absensi berbasis mobile di bpdashl wampu sei ular memberikan dampak yang baik bagi pengguna, dimana pengguna dapat terhindar dari penyebaran covid-19 dengan layanan absensi digital yang disediakan oleh aplikasi yang dibangun sehingga pegawai tidak lagi harus antri di mesin absensi dan menghindari sentuhan terhadap mesin absensi. Untuk membangun aplikasi sistem terdistribusi pada sistem informasi absensi berbasis mobile di kantor bpdashl wampu sei ular menggunakan adroid studio. Oleh karena itu penulis mengangkat judul skripsi aplikasi sistem terdistribusi pada sistem informasi absensi berbasis mobile di kantor BPDASHL wampu sei ular, supaya pencegahan presensi pegawai tidak menular karena tidak terjadi kontak fisik dengan mengurangi sentuhan. Dengan adanya perancangan aplikasi sistem terdistribusi pada sistem informasi absensi berbasis mobile ini, diharapkan dapat memicu pengembang lainnya untuk lebih berinovasi dalam merancang sistem selanjutnya. Kata Kunci: Aplikasi sistem terdistribusi pada sistem informasi absensi berbasis mobile di kantor bpdashl wampu sei ular, yang menggunakan aplikasi Android Studio, dapat mencegah penyebaran covid-19, dalam absensi kehadiran pegawai.
APLIKASI ADMINISTRASI BERBASIS WEB PADA PT. ALFA SCORPII MEDAN MENGGUNAKAN FAST (FRAMEWORK FOR THE APPLICATION OF SYSTEM THINKING)
Manurung, Harry Adriansyah () 2022PT. Alfa Scorpii Medan adalah sebuah perusahaan dalam standard guideline ini telah berkecimpung di dunia bisnis otomotif sebagai main dealer sepeda motor merk Yamaha. PT. Alfa Scorpii Medan menjual berbagai macam jenis kendaraan sepeda motor khusus merk Yamaha. Selain menjual sepeda motor, PT. Alfa Scorpii Medan juga menyediakan jasa service sepeda motor dan menjual suku cadang atau sparepart merk Yamaha. Pada penelitian ini terdapat permasalahan terkait dengan bagian administrasi yang terdapat pada PT. Alfa Scorpii Medan seperti pencatatan kendaraan bermotor yaitu, pendataan uang muka sepeda motor, pendataan plat kendaraan, pendataan SNTK, dan rekapan penjualan sepeda motor masih ditulis dengan menggunakan buku besar pendataan, jadi belum terkomputerisasi. Untuk mengatasi permasalahan ini maka dibuatlah sebuah aplikasi berbasis web untuk mempermudah bagian administrasi dan customer dengan menggunakan Bahasa Pemrograman PHP dan Database MySQL. Aplikasi ini dikembangkan dengan metode FAST (Framework for the Application of System Thinking) metode yang mendukung untuk melakukan perancangan sistem yang dapat mengelola data serta informasi lebih efisien, efektif, akurat dan tepat waktu. Hasil yang diperoleh akan menghasilkan output berupa Aplikasi berbasis website yang akan membantu bagian administrasi di PT. Alfa Scorpii Medan dalam melakukan pendataan plat, pendataan STNK, pendataan penjualan kendaraan dan pendataan uang muka kendaraan. Serta aplikasi ini mempermudah customer untuk mengecek plat dan stnk secara online tanpa harus datang ke kantor. Kata Kunci : Administrasi, Sistem Informasi Berbasis Web, Metode FAST
SISTEM INFORMASI DISTRIBUSI AIR BERSIH DI PDAM TIRTNADI MEDAN BERBASIS WEB
Salsabila, Shafira () 2022PDAM Tirtanadi Medan Berbasis web yang dapat membantu Pegawai yang bertugas dapat dengan mudah melakukan pelayanan distribusi air di desa desa yang jauh dari kota, memberikan informasi kepada penduduk desadan memberikan pelayanan untuk persoalan distribusi air secara luas, cepat dan update. Kesimpulan dari keseluruhan adalah dihasilkan sistem informasi distribusi air bersih yang diharapkan mampu menjadi sumber referensi yang mudah diakses oleh pengguna non-teknis untuk mengeksplorasi hasil-hasil statistik,dan memudahkan pegawai dalam melakukanpendataan. Kata Kunci : sistem informasi ; waterfall ; website ; air